Tips

Cara Mudah dan Cepat Merapikan Paragraf Berantakan di Microsoft Word

Tiffany Maulany Putri 13 Desember 2020 | 18:31:46

zonamahasiswa.id – Halo, Sobat Zona! Mimin kembali hadir membawakan tips yang berhubungan dengan media yang biasa digunakan untuk mengerjakan tugas kuliah, yakni the one and only Microsoft Word!

Pasti pada setuju sama mimin, kalau ngerapihin paragraf itu pekerjaan yang banyak memakan waktu, bukan? Belum lagi kalau jadinya tidak rata, terlalu maju, atau bahkan malah tambah berantakan. Apalagi kalau sedang mengejar deadline. Pasti bikin makin bete tuh!

Nah, mimin mau ngasih solusi yang mudah dan cepat, nih, untuk Sobat Zona yang mengalami kesulitan untuk merapikan paragraf di Microsoft Word. Yuk, kita simak bersama!

Baca Juga: Cara Cepat Copy Paste Isi Buku Menjadi Teks di Microsoft Word

Merapikan File Word yang Belum Berparagraf

Langkah-langkah ini adalah untuk merapikan tulisan yang belum memiliki paragraf, atau tampilannya masih seperti ini:

Berikut adalah langkah-langkahnya!

  • Siapkan file yang ingin Sobat Zona rapikan paragrafnya.
  • Kemudian, blok seluruh tulisan, kecuali judul. Karena judul tidak membutuhkan paragraf. Sama seperti Sobat Zona yang tidak butuh pasangan untuk bahagia, karena bisa menciptakan bahagianya sendiri.
  • Lanjut, setelah melakukan blok ke semua tulisan, klik Paragraph dengan tanda panah di atas ini.
  • Setelah muncul tampilan ini, Sobat Zona bisa mengatur sesuka hati model paragraf, jarak antar spasi, serta kesesuaian lainnya. Kotak kecil yang ditunjuk tanda panah menunjukkan gambaran paragraf yang telah kalian atur.
  • Setelah kalian melakukan penyesuaian tersebut, klik Ok.
  • Tara! Tulisan yang sebelumnya tidak ada paragrafnya  jadi memiliki paragaf yang rapi secara otomatis. Tugas pun jadi lebih rapi dan tidak ada lagi rasa bete belum ngumpulin tugas karena belum merapikan paragrafnya!

Baca Juga: Cara Mudah Download Video Youtube Tanpa Aplikasi Tambahan

Cara Mengatur Paragraf dengan Menggunakan Ruler

Kalau tadi dengan cara yang otomatis, kali ini mimin akan memberikan caranya mengatur paragraf dengan Ruler atau penggaris yang biasanya muncul di bagian atas dokumen. Berikut adalah langkah-langkahnya!

  • Buka file Microsoft Word yang ingin Sobat Zona rapikan paragrafnya.
  • Arahkan kursor dan klik View. Klik tanda centang pada kotak menu Ruler.
  • Selanjutnya akan muncul gambar seperti penggaris, klik pada bagian tulisan yang ingin Sobat Zona rapikan.
  • Selanjutnya dengan menggunakan kursor, arahkan ke kanan atau ke kiri hingga tampilan paragraf yang diinginkan muncul.
  • Jadi deh! Tugas Sobat Zona siap untuk dikumpulkan!

Cara Mudah dan Cepat Merapikan Paragraf Berantakan di Microsoft Word

Alright, Sobat Zona! Sekian dulu tips dari Mimin, semoga Sobat Zona belum merasa bosan dan tetap ingin belajar dan membaca info-info lainnya dari Zona Mahasiswa ya!

Sebelum pamit undur-undur, Mimin ingatkan sekali lagi untuk mengaktifkan notifikasi postingan website Zona Mahasiswa agar tidak ketinggalan info-info menarik seputar perkuliahan dan mahasiswa lainnya! See you!

Baca Juga: Tips Menghubungkan Wifi Ketika Lupa Passwordnya

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150