Tips

6 Cara Bantu Teman yang Depresi, Mahasiswa Wajib Tahu!

Zahrah Thaybah M 27 Oktober 2021 | 12:01:52

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Depresi merupakan salah satu gangguan mental yang paling umum dialami oleh banyak orang termasuk mahasiswa. Kondisi ini akan mempengaruhi cara berpikir, perilaku, dan emosi dari seseorang. Mereka akan tampak sedih, putus asa, emosional, dan cenderung mengasingkan diri.

Semisal kalian memiliki teman yang depresi, jangan khawatir karena dukungan kalian sangat berarti bagi mereka. Mungkin pada awalnya bingung bagaimana harus bersikap atau melakukan apa untuk membantunya. Oleh karena itu, Mimin akan membagikan beberapa cara untuk membantu teman yang depresi melalui ulasan berikut ini.

Baca Juga: 5 Cara Menikmati Hidup di Bangku Kuliah ala Mahasiswa

Cukup Dengarkan Mereka

Ilustrasi ngobrol (Foto: Pexels)

Bentuk dukungan untuk teman yang depresi bisa berbentuk sikap dan perbuatan sederhana sehari-hari. Walaupun begitu, tetap berpengaruh besar pada kondisi mereka lho. Nggak perlu memberikan sesuatu yang terkesan muluk-muluk, karena pada dasarnya mereka hanya butuh satu orang saja untuk stay di sampingnya.

Jangan mencemooh, mengucilkan, apalagi menggosipkan tentang teman kalian. Cukup yakinkan kepada mereka bahwa punya kelebihan untuk melawan depresi dan kembali hidup normal seperti dulu. Lalu, tanyakan bagaimana perasaannya dan hindari memaksa bicara kalau memang nggak mau. Itu hanya membuatnya semakin tertekan.

Jadilah pendengar yang baik, alih-alih memberi tahu mereka cara agar menjadi lebih baik. Setelah itu, barulah bisa melakukan sesuatu untuk membantu mereka melawan depresi. Sampaikan kepada teman Sobat Zona kalau terjadi apa-apa bisa langsung mendatanginya dan selalu available, meskipun hanya sekadar ngobrol.

Cari Support Group

Ilustrasi support group (Foto: Pexels)

Setiap orang pasti membutuhkan support group atau lingkungan yang begitu mendukungnya. Tujuannya supaya bisa lekas pulih dan menjadi sosok kuat serta tegar. Biasanya kelompok tersebut terdiri dari orang-orang yang pernah atau mengalami kondisi serupa.

Karena, orang yang depresi akan menemukan persamaan nasib dan bisa saling bertukar cerita supaya merasa lebih baik. Dengan begitu, teman kalian yang depresi juga nggak lagi sendirian, sebab masih banyak juga yang peduli terhadapnya.

Sobat Zona juga bisa menawarkan beberapa konseling atau membantunya mencari terapis supaya lebih maksimal dan dapat teratasi di tangan orang yang tepat.

Perhatikan Diri Sendiri

Ilustrasi diri sendiri (Foto: Pexels)

Membantu teman yang sedang mengalami depresi boleh-boleh saja kok. Tapi, ya jangan lupa sama diri sendiri dong. Karena berhadapan dengan mereka begitu melelahkan, menguras emosi, dan butuh kesabaran ekstra. Sebab hanya mau dimengerti. Daripada nanti Sobat Zona yang justru mengalami sebaliknya, kan nggak lucu.

Perhatikan mood kalian supaya tetap bisa menyalurkan energi positif kepada teman yang depresi. Bukannya malah ikutan capek dan emosional. Akibatnya, suasana malah semakin runyam. Waduh, nggak ada bedanya ya? Selain itu, pastikan masing-masing mempunyai batasan. Misalnya, hal apa saja sih yang bisa dilakukan untuk mereka.

Jangan sampai kalian benar-benar nggak ada waktu buat sekadar me time dan menghirup udara segar. Nggak harus 24/7 di samping mereka. Sebab, pasti punya kehidupan pribadi. Intinya pahami kapan harus berada di sampingnya, kapan harus memberi waktu untuk sendiri.

Baca Juga: Simak 4 Tips Mengalihkan Pikiran Negatif dari Diri Kita

Dukung Pemulihan Mereka

Ilustrasi terapi (Foto: Pexels)

Kemudian, cara lain untuk membantu teman yang depresi adalah dengan mendukung proses pemulihan mereka. Ada saat di mana kalian harus berada di sampingnya, mungkin karena takut terjadi hal buruk atau terlalu khawatir atas keadaannya. Karena, depresi dapat menghabiskan energi dan meningkatkan keinginan untuk mengisolasi diri.

Apalagi kalau mereka malas untuk pergi terapi, dukung saja bahwa dengan melakukannya akan membuat teman Sobat Zona menjadi sosok yang lebih baik lagi. Kemudian, jika mengonsumsi obat dari terapis, juga ingatkan supaya rajin meminumnya demi kebaikan diri sensdiri. Jangan sampai justru menghentikan pengobatan.

Nggak Usah Membandingkan Keadaan

Ilustrasi ngobrol (Foto: Pexels)

Berikutnya adalah tidak membandingkan keadaan mereka dengan kalian. Tolong pahami kalau depresi merupakan perasaan lebih dari sekadar sedih dan merasa tertekan. Sedih itu cepat berlalu, tapi suasana hati malahan yang sangat berpengaruh. Faktor penyebabnya bisa berasal dari lingkungan sekitar, pekerjaan, bahkan seluruh aspek kehidupan.

Jika kalian ingin membantu teman yang depresi, cukup bersikap sewajarnya saja. Mengerti dengan keadaan merupakan hal yang paling utama. Kondisi setiap orang juga berbeda-beda. Sehingga, jangan buat mereka semakin merasa nggak yakin terhadap dirinya.

Tetap Jaga Komunikasi

Ilustrasi telpon (Foto: Pexels)

Lalu, cara membantu teman yang depresi bisa dengan tetap menjaga komunikasi. Katika Sobat Zona nggak bisa berada di sampingnya karena ada urusan tertentu, maka katakan saja dan beri mereka negertian supaya tidak salah paham. Sehingga, cukup mengontrolnya melalui ponsel.

Orang yang depresi mungkin akan lebih suka menyendiri dan menghindari bersosialisasi. Oleh karena itu, terus tunjukkan kehadiran yang positif serta suportif dalam kehidupan mereka supaya nggak merasa sendirian atau diabaikan.

6 Cara Bantu Teman yang Depresi, Mahasiswa Wajib Tahu!

Itulah ulasan Mimin mengenai beberapa cara yang bisa kalian lakukan untuk membantu teman yang depresi. Tetap semangat!

Semoga ulasan ini bermanfaat. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa!

Baca Juga: 5 Tips Menjadi Pribadi yang Lebih Baik

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150