Berita

Buntut Sering Dipakai Pelajar Mesum, Bangku Taman Jalan Ijen Bakal Dipindah ke Alun-Alun Malang

Alif Laili Munazila 01 Maret 2023 | 12:57:37

zonamahasiswa.id - Pergaulan anak-anak masa kini sangat meresahkan para orang tua dan masyarakat. Baru saja, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menginstruksikan agar bangku di Taman Jalan Ijen Malang segera dipindahkan. Instruksi ini dilakukan untuk menanggulangi kasus maraknya pelajar mesum di bangku taman tersebut tempo waktu.

Baca juga: Penuh Pro dan Kontra! Gubernur NTT Terapkan Peraturan Siswa SMA SMK Masuk Sekolah Jam 5 Pagi

Bangku Taman Bakal Dipindah

Pemerintah Kota (Pemkot) Malang melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Malang akan segera melakukan pencabutan bangku-bangku yang ada di Taman Jalan Ijen, Kota Malang. Kepala DLH Kota Malang Noer Rahman Wijaya mengaku jika dinasnya sudah memikirkan sisi positif dan negatif dari pemberlakuan keputusan ini.

Noer mengaku jika wacana pencabutan bangku ini akan dilakukan untuk seluruh bangku yang ada di sepanjang Jalan Besar Ijen. Ia pun mengakui jika fasilitas yang ada di sana masih kurang memenuhi standar, seperti lampu penerangan jalan dan fasilitas lainnya.

Pemkot Malang memutuskan akan memindahkan bangku taman ini pasca didesak oleh DPRD Kota Malang. Desakan ini menanggapi maraknya para pelajar yang sering berbuat mesum di bangku Taman Jalan Ijen tersebut.

Noer melanjutkan, bangku-bangku taman tersebut rencananya akan dipindahkan menuju ke alternatif tempat lain di Kota Malang. Beberapa tempat yang direncanakan jadi tujuan baru bangku tersebut adalah Alun-alun Merdeka Kota Malang dan Taman Trunojoyo.

Noer mengatakan jika masih banyak taman-taman di Kota Malang yang bisa lebih layak diletakkan bangku taman tersebut. Ia menyebutkan jika taman di Kota Malang yang berpotensi ini berjumlah 10.

Setelah bangku taman ini dipindahkan ke lokasi lain, DLH Kota Malang berencana akan memasang kursi dengan model yang berbeda di Taman Jalan Ijen ini. DLH Kota Malang berpendapat jika bangku taman yang ada saat ini selalu disalahgunakan untuk perbuatan mesum anak-anak muda.

Noer berjanji jika pemasangan kursi pengganti ini akan segera dibahas Pemkot Malang secepatnya akhir tahun 2023, namun ada kemungkinan jika pembahasan ini bisa saja molor hingga awal tahun 2024.

Sebelum adanya kabar akan dicabutnya bangku Taman Jalan Ijen ini, Noer mengatakan jika Pemkot Malang telah melakukan kajian mendalam mengenai problem ini seperti yang disampaikannya pada hari Selasa (28/2) lalu. Noer mengatakan jika keputusan ini belum final, masih menunggu pendalaman dan satu tahapan lagi.

Dari hasil kajian Pemkot Malang tersebut, akan ditarik kesimpulan apakah bangku taman ini bisa dipertahankan atau harus diganti model lainnya yang lebih sesuai untuk mencegah tindak asusila anak muda di sana.

Alternatif Lain DPRD Kota Malang

Kabar Pemkot Malang yang hendak memindahkan bangku taman ini salah satunya karena didesak oleh DPRD Kota Malang. Ketua Komisi A DPRD Kota Malang, Rahman Nurmala meminta agar DLH segera mengambil keputusan mengenai problem bangku taman tersebut.

Rahman mendesak DLH Kota Malang karena sejak maraknya perbuatan mesum anak muda di sana, pemerintahpun akhirnya menyegel bangku tersebut dengan bilah-bilah bambu. Ia mengatakan jika penyegelan itu membuat pemandangan di Taman Jalan Ijen itu menjadi tidak sedap dipandang.

"Kan harus ada progresnya, titik mana yang perlu ada perlakuan khusus misalnya," ucap Rahman.

Rahman menyesalkan adanya kasus asusila anak muda di taman tersebut. Padahal, bangku-bangku taman tersebut disediakan pemerintah agar masyarakat bisa duduk dan menikmati kota dengan nyaman. Ia mengatakan jika perbuatan anak muda mesum tersebut jadi merugikan masyarakat yang tak bersalah.

Rahman tak hanya mendesak pemerintah begitu saja. Ia pun memberikan beberapa alternatif solusi yang bisa dilakukan agar tindakan asusila di Taman Jalan Ijen bisa berkurang.

"Rencananya kan akan ada kursi-kursi yang bundar-bundar gitu, single seat. Silakan kalau itu memang yang terbaik bagi masyarakat," ucap Rahman.

Ia pun juga mencontohkan solusi pemberian penerangan jalan yang mencukupi di area Taman Jalan Ijen. Di samping itu, menurutnya peningkatan pengawasan di area taman tersebut perlu ditingkatkan agar anak muda tak berani berbuat mesum di sana.

Buntut Sering Dipakai Pelajar Mesum, Bangku Taman Jalan Ijen Bakal Dipindah ke Alun-Alun Malang

Itulah ulasan mengenai kasus bangku Taman Jalan Ijen Kota Malang yang rencananya akan dipindahkan ke Alun-Alun Malang buntut dari maraknya kasus pelajar mesum di area tersebut.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: PPKM Dicabut, Jokowi Minta Rakyat ‘Rajin’ Belanja dan Nonton Konser: Belanja Jangan Ditahan!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150