Tips

9 Rumus Excel dan Fungsinya untuk Bantu Pekerjaan, Mahasiswa Wajib Kuasai

Nur Uswatun Khasanah 16 September 2021 | 10:02:29

zonamahasiswa.id - Mengetahui berbagai rumus Excel memang merupakan hal yang sangat penting. Apalagi, hal ini berlaku jika kalian sering menggunakan aplikasi spreadsheet tersebut dalam pekerjaan.

Baca Juga: Cara Merapikan Daftar Pustaka di Microsoft Word, Mudah dan Nggak Pakai Aplikasi Tambahan!

9 Rumus Excel Beserta Fungsinya

Ilustrasi rumus excel (Foto: Edukasikompas)

Excel adalah sebuah software yang berguna untuk mengelola data, membuat diagram, grafik, dan sebagainya. Di bawah ini ada 10 rumus Excel yang bisa mempermudah pekerjaan kalian. Tetapi, jangan lupa untuk mendahului seluruh rumus dengan tanda sama dengan (=), sebelum memilih fungsi yang digunakan. Selanjutnya, kalian bisa memilih kolom atau baris yang akan menerapkan rumus Excel tersebut. Berikut rumusnya:

1. SUM

Rumus SUM difungsikan untuk menjumlahkan angka-angka. Rumus ini dapat diaplikasikan untuk menambahkan data tiap cell, data tiap range, ataupun data dalam beberapa range.

2. IF

Rumus IF difungsikan untuk mengembalikan nilai, apabila ada pernyataan yang bernilai benar. Rumus IF juga dapat didunakan untuk menampilkan nilai jika pernyataan bernilai salah. Rumus ini juga dapat dipakai pada berbagai kondisi, caranya dengan menggabung beberapa fungsi IF sekaligus.

3. LOOKUP

Fungsi LOOKUP adalah mencari nilai data pada suatu kolom atau row. Tetapi, sebetulnya LOOKUP sudah jarang dimanfaatkan karena beralih ke VLOOKUP serta HLOOKUP.

4. VLOOKUP

Seperti disebutkan sebelumnya, untuk mencari nilai data, kini lebih sering digunakan VLOOKUP. Setelah nilai tersebut ditemukan, maka akan ditunjukkan nilai di kolom yang lain, menurut urutan kolom yang dituju.

5. MATCH

Fungsi rumus MATCH adalah mencari suatu nilai di sebuah tabel. MATCH juga akan menampilkan nomor urutan nilai yang dicari.

6. CHOOSE

Rumus CHOOSE difungsikan untuk memilih dan menunjukkan suatu nilai di sekumpulan nilai. Rumus ini dapat digunakan untuk memilih satu dari 254 nilai menurut nomor indeks.

7. DATE

Fungsi DATE adalah menunjukkan nomor seri yang sekuensial dengan representasi tanggal. Rumus ini bermanfaat apabila menemukan suatu situasi yang mana tahun, bulan, dan tanggal ada pada cell yang terpisah.

8. DAYS

DAYS dapat digunakan untuk menghitung jumlah hari pada dua tanggal. Dan tak hanya itu, fungsi ini juga bisa dipergunakan untuk menghitung mundur sebuah acara atau menunjukkan masa kedaluwarsa.

9. FIND

Rumus FIND berguna untuk menemukan suatu teks atau potongannya dalam cell yang berisi sebuah teks panjang. Rumus ini juga dapat menghitung tiap karakter, baik byte tunggal atau ganda sebagai satu, terlepas pengaturan default bahasanya.

9 Rumus Excel dan Fungsinya untuk Bantu Pekerjaan, Mahasiswa Wajib Kuasai

Sobat Zona, itulah 9 rumus excel dan fungsinya yang perlu kalian ketahui untuk membantu pekerjaan maupun perkuliahan.

Untuk tetap update mengenai informasi menarik seputar dunia perkuliahan dan mahasiswa, jangan lupa untuk mengaktifkan notifikasi postingan website zonamahasiswa.id, ya!

Baca Juga: Cara Merapikan Daftar Pustaka di Microsoft Word, Mudah dan Nggak Pakai Aplikasi Tambahan!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150