zonamahasiswa.id – Kemendikbud meluncurkan Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka sebagai salah satu wujud implementasi kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM). Program ini bertujuan untuk membangun rasa toleransi di kalangan mahasiswa, melalui ruang-ruang perjumpaan yang terbentuk melalui aktivitas pertukaran mahasiswa dan eksplorasi keberagaman budaya Indonesia.
Cinta tanah air dan penguatan kompetensi merupakan modal berharga bagi mahasiswa dalam menapaki jenjang karier. Selain juga untuk mempersiapkan diri sebagai calon pemimpin bangsa di masa depan dan mengabdi terhadap bangsa dan negara.
Baca Juga: Kemendikbud Sedang Membuka Pertukaran Mahasiswa Lintas Pulau, Simak Ketentuannya
Pendaftaran Pertukaran Mahasiswa Merdeka
Program ini mentargetkan 20.000 (dua puluh ribu) mahasiswa pada semester ganjil tahun akademik 2021/2022. Sebelum pendaftaran bagi mahasiswa, pendaftaran akan dibuka terlebih dahulu untuk perguruan tinggi dan dosen di bulan April 2021.
Pendaftaran bagi perguruan tinggi dan dosen akan berlangsung pada 19-28 April 2021. Sedangkan, pendaftaran bagi mahasiswa akan berlangsung pada bulan Juli 2021. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Nizam mengatakan program ini memungkinkan terjadinya pertukaran mahasiswa antarpulau baik dari PTN ke PTS maupun sebaliknya.
Perguruan tinggi wajib memberikan konversi dan pengakuan sistem kredit semester (SKS) sebanyak 20 SKS bagi mahasiswa yang mengikuti program ini. Program ini dapat diikuti oleh mahasiswa dari semester tiga hingga semester delapan.
Baca Juga: Wah! Ada Kompetisi bagi Mahasiswa S1 dan S2 yang Berani Memecahkan Tantangan Bisnis, Tertarik Ikut?
Eksplorasi Kebudayaan Indonesia
Selain memberikan kesempatan belajar di kampus lain bagi mahasiswa, dalam program ini mahasiswa akan mengeksplorasi keragaman kebudayaan Indonesia melalui pembelajaran Modul Nusantara.
Di dalam Modul Nusantara terdapat empat jenis kegiatan utama. Pertama, Kegiatan Kebinekaan di mana mahasiswa mengikuti berbagai kegiatan eksplorasi keragaman di daerah perguruan tinggi penerima.
“Kami menyarankan mahasiswa untuk mengambil semua mata kuliah yang ditawarkan oleh perguruan tinggi penerima. Namun, jika ada mata kuliah wajib yang masih harus dituntaskan di perguruan tinggi asal, atau jika mahasiswa tertarik untuk mengambil mata kuliah unggulan di perguruan tinggi lain, hal tersebut dimungkinkan melalui pembelajaran daring,†sambung Nadiem.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran program ini, bisa mengakses link http://bit.ly/PertukaranMahasiswaMerdeka dan follow akun Instagram resmi @PertukaranMahasiswaMerdeka.
Wow! Ikut Pertukaran Mahasiswa Merdeka, Bisa Dapat Konversi 20 SKS
Itulah ulasan mengenai program Pertukaran Mahasiswa Merdeka yang memberikan banyak keuntungan, salah satunya konversi 20 SKS. Tetap semangat dan jangan sampai melewatkan kesempatan emas ini, ya!
Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi website zonamahasiswa.id. Sampai jumpa!
Komentar
0