zonamahasiswa.id - Presiden Joko Widodo meminta perguruan tinggi melibatkan berbagai industri untuk mendidik para mahasiswa. Di era yang penuh disrupsi seperti sekarang ini, kata dia, kolaborasi antara perguruan tinggi dengan para praktisi dan pelaku industri sangat penting.
Jokowi Ajak Industri Didik Mahasiswa, Lalu Kurikulum Dosen akan Dikemanakan?
"Ajak industri ikut mendidik para mahasiswa sesuai dengan kurikulum industri, bukan kurikulum dosen, agar para mahasiswa memperoleh pengalaman yang berbeda dari pengalaman di dunia akademis semata," kata Jokowi dalam Konferensi Forum Rektor Indonesia.
Jokowi meminta perguruan tinggi memfasilitasi mahasiswa untuk belajar kepada siapa pun juga, di mana pun juga, dan tentang apa pun juga. Pembelajaran dari para praktisi dan pelaku industri dinilai sangat penting. Kurikulum seharusnya memberikan bobot SKS yang jauh lebih besar untuk mahasiswa belajar dari praktisi dan industri.
"Pengajar dan mentor dari pelaku industri, magang mahasiswa ke dunia industri, dan bahkan industri sebagai tenant di dalam kampus harus ditambah, termasuk organisasi praktisi lainnya juga harus diajak berkolaborasi," ujarnya.
Jokowi mengatakan, keterampilan dan pengetahuan mahasiswa harus sejalan dengan perkembangan terkini dan masa depan. Ia mengingatkan bahwa banyak pengetahuan dan keterampilan yang menjadi tidak relevan lagi dan menjadi usang karena disrupsi. Namun, menurut Presiden, di saat bersamaan, banyak pengetahuan baru yang bermunculan.
Baca Juga: Buruan Daftar! Nadiem Siapkan Kuota 2000 Orang untuk Ikuti Program Pertukaran Mahasiswa ke LN
Banyak Pekerjaan yang Hilang, Apakah Mahasiswa yang Akan Mengembangkannya?
Banyak jenis pekerjaan yang hilang karena disrupsi, tetapi pekerjaan baru di masa kini dan masa mendatang juga bermunculan akibat disrupsi. Merespons perubahan itu, Jokowi menekankan agar jangan sampai pengetahuan dan keterampilan mahasiswa justru tidak menyongsong masa depan.
"Pengetahuan dan keterampilan yang hebat di masa kini bisa jadi sudah tidak dibutuhkan lagi dalam 5 tahun atau 10 tahun ke depan. Mahasiswa harus disiapkan menguasai pengetahuan dan keterampilan yang relevan untuk zamannya," kata dia.
Presiden berpesan agar perguruan tinggi memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk mengembangkan talentanya. Mahasiswa di jurusan yang sama tidak berarti harus belajar tentang hal yang sepenuhnya sama. Mahasiswa di jurusan yang sama pun tidak berarti kelak harus berprofesi yang sama. Setiap mahasiswa, kata dia, punya talenta masing-masing yang harus digali, difasilitasi, dan dikembangkan.
"Para mahasiswa harus difasilitasi untuk mampu bersaing di pasar kerja yang semakin terbuka dan terglobalisasi, harus mampu menjadi industriawan yang menciptakan lapangan kerja," kata Jokowi. "Mampu meningkatkan status sosialnya, membuat dirinya naik kelas dan menjadikan UMKM Indonesia juga naik kelas bersama-sama," tuturnya.
Jokowi Minta Kampus Didik Mahasiswa dengan Kurikulum Industri, Lalu Bagaimana dengan Kurikulum Lama Apakah Akan Dilupakan Begitu Saja?
Sobat Zona, itulah berita tentang presiden Jokowi yang minta kampus didik mahasiswa dengan kurikulum industri, apakah ini akan berhasil?
Untuk tetap update mengenai informasi menarik seputar dunia perkuliahan dan mahasiswa, jangan lupa untuk mengaktifkan notifikasi postingan website zonamahasiswa.id, ya!
Komentar
0