Fakta

6 Jurusan Kuliah yang Paling Aneh tapi Nyata, Sobat Zona Wajib Tahu

Nur Uswatun Khasanah 28 Januari 2021 | 13:46:44

zonamahasiswa.id-  Halo, Sobat Zona! Ketemu lagi bersama Mimin yang hobinya nge share fakta-fakta unik dan juga menarik tentang mahasiswa.

Nah, kali ini Mimin ingin berbagi fakta unik tentang jurusan kuliah yang paling aneh tapi nyata. Jurusan ini memang tidak banyak dikenal orang. Oleh karena itu Mimin akan berbagi bersama Sobat Zona sekalian. Yuk, baca ulasan berikut agar kalian tidak penasaran lagi!

Baca Juga: Inilah 5 Hobi yang Bikin Sukses dan Menghasilkan Uang

The Simpson and Philosophy

Gambar serial simpson (Foto: Losservature)

University of California di Berkeley membuka sebuah jurusan untuk orang-orang yang ngefans berat dengan The Simpson. The Simpsons adalah serial kartun komedi yang berasal dari Amerika Serikat yang diciptakan oleh Matt Greoning.

Di jurusan ini mereka mempelajari makna-makna filosofi dibalik tayangan animasi tersebut. The Simpson memang terkenal penuh dengan makna filosofis.

Prediksi-prediksi mengenai Presiden Amerika Donald Trump dalam berbagai adegan The Simpson menjadi sangat terkenal. Tidak heran jika banyak orang yang belajar soal The Simpson dan filosofi di baliknya.

Harry Potter Mythology

Gambar film harry potter (Foto: Kfdi)

Film ini ternyata bukan hanya sekedar hiburan untuk pecintanya, namun juga menjadi salah satu jurusan kuliah. Di University of California, Los Angeles ada sebuah jurusan yang khusus belajar soal mitologi tentang cerita Harry Potter.

Memang novel karya J.K Rowling ini, hanyalah cerita fiktif dan karangan manusia, tapi ternyata ilmu yang ada dalam serial film tersebut sangatlah banyak dan bisa menjadi salah satu pilihan jurusan. Yang membuat bingung, kira-kira mata kuliah yang diajarkan akan seperti apa ya? Dan apakah lulusan dari jurusan ini akan bekerja di Oghwarts?

Internet Memeology

Ilustrasi jurusan memeology (Foto: Dailysquat)

Meme bagi kebanyakan orang mungkin hanya sebuah hiburan semata. Namun berbeda di Northwestern University, ada sebuah jurusan yang khusus mempelajari tentang meme.

Jurusan ini khusus untuk orang yang ingin mempelajari sejarah hingga bagaimana meme bisa viral. Nama jurusan kuliahnya pun cukup unik yakni, Internet Memeology.

Banyak mahasiswa yang setelah belajar ilmu meme di jurusan ini menjadi lebih lucu dan jago ngelawak. Jurusan ini dilatarbelakangi dengan berpusat pada internet seperti yang saat ini sedang melanda anak muda.

Baca Juga: Penting! Inilah 5 Bahaya Mindset Suka Mengeluh

Cannabis Cultivation

Ilustrasi jurusan Cannabis Cultivation (Foto: Trellis)

Di Oaksterdam University ada jurusan yang tidak kalah aneh, bahkan bisa dibilang ini jurusan paling langka dan tidak ada duanya. Ada jurusan yang khusus mempelajari tentang penanaman ganja dan bagaimana kegunaannya.

Sobat Zona bisa membayangkan bagaimana mata kuliah mereka ketika sedang melakukan praktek bakal menjadi apa kondisi laboratorium? Praktek mereka aja bikin merinding apalagi jika kalian masuk ke dalam jurusan tersebut. 

Beatles Popular Music and Society

Gambar the Beatles Popular Music and Society (Foto: Ebaumsworld)

Bagi sebagian orang jurusan musik mungkin sudah tidak asing lagi didengar, akan tetapi jurusan musik yang khusus belajar soal The Beatles ini bisa dibilang super unik. Band tahun 60an legendaris ini ternyata berdampak pada pendidikan juga.

Saking terkenalnya The Beatles memberikan banyak pengaruhnya ke budaya musik di masyarakat, jurusan ini bisa dipelajari di Liverpool Hope university. Hymne jurusan yang bakal mereka nyanyikan untuk pengantar wisuda mungkin lagu Hey Jude.

Internet Celebrity

Ilustrasi jurusan internet celebrity (Foto: Behappytips)

Ternyata ramainya sensasi sebriti di media sosial juga ada ilmunya. Di Yiwu Industrial & Commercial College diajarkan bagaimana caranya agar bisa menjadi viral di media sosial.

Karena menjadi viral di media sosial juga dapat menghasilkan uang, jurusan ini dibangun berdasarkan pada peluang bisnis di media sosial yang makin beragam. Kalau Sobat Zona kuliah di jurusan ini, kalian akan belajar bagaimana caranya selfie yang benar, sampai bagaimana caranya agar kalian bisa terkenal karena sebuah sensasi.

6 Jurusan Kuliah yang Paling Aneh tapi Nyata, Sobat Zona Wajib Tahu

Sobat Zona ternyata kuliah di jurusan matematika, biologi, fisika, ekonomi, dan lain sebagainya itu sudah biasa. Jurusan-jurusan kuliah di atas adalah jurusan langka dan aneh tapi nyata yang ada di dunia.

Untuk tetap update mengenai informasi menarik seputar dunia perkuliahan dan mahasiswa, jangan lupa untuk mengaktifkan notifikasi postingan website Zona Mahasiswa, ya!

Baca Juga: Yuk! Cari Tahu Referensi Jurusan dari Serial Film Start-Up

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150