Fakta

Wajib Tahu! Daftar Jurusan yang Tidak Boleh Buta Warna, Jangan Salah Pilih ya

Nisrina Salsabila 09 Desember 2021 | 20:10:25

zonamahasiswa.id - Memilih jurusan kuliah yang sesuai dengan peminatan memang sah-sah saja. Namun bagi kalian yang ingin mendaftar kuliah, dirasa juga perlu memperhatikan persyaratan khusus dari jurusan yang dipilih.

Ada beberapa jurusan yang memiliki syarat tertentu, seperti tidak boleh buta warna. Maka dari itu, jangan salah pilih jurusan kuliah ya. Sobat Zona bisa menyimak daftarnya berikut ini.

Baca Juga: Stereotip yang Melekat Pada Mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris, Kudu Bangga atau Nangis Nih?

Daftar Jurusan Tidak Boleh Buta Warna

Ilustrasi mengetahui syarat jurusan tidak boleh buta warna (Sumber: Rencanamu)

Buta warna merupakan suatu gangguan penglihatan yang tidak bisa membedakan warna-warna tertentu. Terdapat dua kategori dalam gangguan ini seperti buta warna persial dan juga buta warna total.

Sebagai informasi, buta warna persial cenderung tidak bisa melihat warna merah. Dalam artian, seseorang dengan gangguan buta warna persial jika melihat warna merah justru akan melihat warna lain.

Sedangkan buta warna total dengan kondisi tidak mampu melihat wana sama sekali, hanya terlihat warna abu-abu saja.

Dalam kondisi ini sedikit akan mempersulit kalian untuk memilih jurusan. Sobat Zona juga tidak bisa memaksakan masuk jurusan yang terdapat persyaratan tersebut.

Misalnya jika memaksakan masuk jurusan kedokteran, kalian akan merasa kesulitan ketika memilih obat ataupun saat sedang menangani pasien. Hal tersebut tentunya sangat membahayakan bukan?

Maka dari itu, adanya persyaratan ini pastinya sudah dipertimbangkan dengan matang. Terlebih peraturan tersebut telah ditetapkan secara nasional, bahkan di seluruh dunia.

Lantas jurusan seperti apa yang tidak boleh buta warna? Berikut beberapa jurusan yang tidak memperbolehkan buta warna.

1. Dokter Gigi

2. Kedokteran

3. Ilmu Keperawatan

4. Geografi

5. Biologi

6. Farmasi

7. Fisika

8. Matematika

9. Kimia

10. Arsitektur

11. Arsitektur Interior

12. Teknik Elektro

13. Teknik Kimia

14. Teknik Komputer

15. Teknik Industri

16. Teknik Mesin

17. Teknik Lingkungan

18. Teknik Metalurgi dan Material

19. Teknik Perkapalan

20. Teknik Sipil

21. Teknik Bioproses

22. Fisioterapi

23. Okupasi Terapi

24. Studi Gizi

25. Kesehatan Masyarakat

Sobat Zona jangan khawatir, sebab kalian masih bisa memilih jurusan kuliah lainnya yang tetap menerima mahasiswa yang mengalami buta warna. Tentunya jurusan tersebut tak kalah bagusnya dari jurusan di atas.

Wajib Tahu! Daftar Jurusan yang Tidak Boleh Buta Warna, Jangan Salah Pilih ya

Itulah ulasan Mimin mengenai daftar jurusan yang tidak boleh buta warna. Buat kalian yang ingin mendaftar kuliah, jangan sampai salah memilih ya.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, juga selalu aktifkan notifikasinya.

Baca Juga: Catat! Inilah 7 Hal yang Tak Boleh Mahasiswa bagi di Media Sosial

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150