Berita

Waduh! Wakil Ketua DPRD Depok Suruh Sopir Truk Push Up hingga Berguling di Jalan

Nisrina Salsabila 24 September 2022 | 15:05:03

zonamahasiswa.id - Beredar sebuah video di media sosial, Wakil Ketua DPRD Depok Tajudin Tabri kedapatan menyuruh sopir truk untuk push up hingga berguling di tengah jalan. Dalam video tersebut memperlihatkan seorang pria berdiri dengan lagaknya menyuruh sopir truk untuk push up dan disaksikan pemotor hingga warga sekitar (23/9).

Baca Juga: DPR Soroti Kebijakan Nadiem: Masa Usia Dini Mestinya Bermain, Bukan Dipaksa CALISTUNG (Membaca, Menulis, Berhitung)

Kronologi Kejadian

Melansir Detik News, anggota dewan tersebut menginjakkan kaki di atas pundak sopir saat melakukan push up. Setelah itu, ia menyuruh sopir itu untuk berguling-guling di tengah jalan. Sementara, sang sopir pun hanya pasrah dan mengikuti perintah.

"Guling-gulingan terus, guling-gulingan, terus, terus," ucap Tajudin. 

Lantas mengenai ini, Wakil Ketua DPRD Kota Depok dari Fraksi Golkar menjelaskan soal tindakannnya yang menyuruh sopir truk untuk push up hingga berguling di jalan raya.

"Saya mengklarifikasi kejadian tadi memang viral ya. Saya secara pribadi terutama kejadian itu karena di luar batas kemampuan atau kontrol saya," tuturnya dalam konferensi pers di Kawasan Beji, Depok (23/9).

Tajudin mengatakan sopir truk tersebut telah menabrak portal pembatas. Terlebih menurutnya, kejadian truk menabrak portal sudah terjadi sebanyak tiga kali meski yang menabrak bukan sopir yang sama.

Lebih lanjut, ia menjelaskan pada tiang pembatas itu sudah ada peringatan mengenai batas kendaraan yang bisa melintas. Namun, sopir truk itu dinilai mengabaikan peringatan dengan tetap memaksakan untuk melintasi jalan tersebut.

Oleh karena itu, Tajudin dan warga setempat mengaku geram dengan kejadian itu. Warga setempat yang mendapati kejadian itu langsung menghubunginya agar diberikan efek jera terhadap sopir truk.

"Ini tadi saya ada di Tangerang Selatan nih, kejadian lagi. Orangnya lain, cuma proyeknya itu-itu juga Tol Cijago, nah akhirnya di WA lagi saya, ditelpon sama masyarakat 'tidak ada efek jera'. Akhirnya saya emosi, manusiawi," jelasnya.

Ia pun menegaskan bahwa tindakan tersebut didasari oleh rasa kesal karena peristiwa truk menabrak portal pembatas kembali terjadi. Meski dengan sopir truk yang berbeda.

"Sekali lagi, (tindakan) saya didasari pada kejadian yang berulang-ulang. Kalau baru sekali saya nggak akan seperti itu," tegas Tajudin melansir Kompas (24/9).

"Itu kejadian udah 3 kali, dulu kan yang viral pertama berdasarkan laporan masyarakat dianggap dewan tidak bisa bekerja. Selalu kejadian yang mengkhawatirkan masyarakat, dilewati dump truck dibiarin aja. Akhirnya saya marah-marah kan yang pertama tuh," kata Tajudin.

Tanggapan Sopir Truk

Diketahui, sopir truk yang mendapatkan sanksi push up hingga diinjak oleh Wakil Ketua DPRD Depok Tajudin Tabri bernama Ahmad Misbah (24). Dirinya secara resmi melaporkan Tajudin ke pihak kepolisian.

"Iya betuk sudah beres kami sudah melaporkan ke polisi," ungkap Misbah dilansir dari Detik News (24/9).

Sopir truk itu melaporkan anggota DPRD Depok ke Polres Metro Depk. Laporan tersebut dilayangkan pada Jumat (23/9) sekitar pukul 17.00 WIB. Tajudin pun dilaporkan atas dugaan tindakan penganiayaan.

Sejumlah bukti telah diserahkan Misbah kepada tim penyidik. Lebih lanjut, ia juga menyebut telah mengantongi bukti visum atas dugaan penganiayaan tersebut.

"Kita laporkan soal penganiayaan. Ada bukti visumnya juga," sambungnya.

Dirinya menjelaskan bahwa tindakan Tajudin bermula saat ia sedang berada di atas truknya yang tiba-tiba diminta turun. Kemudian, Tajudin yang sedang marah-marah itu menganiaya Misbah.

"Dia datang itu langsung marah-marah. Posisi saya sedang ada di atas bak berusaha mengurangi batu, nah dia langsung suruh turun. Begitu saya turun digampar pipi sebelah kiri, terus disuruh push up, terus diinjak, terus disuruh guling-guling," jelasnya.

Atas kejadian yang dialaminya, Misbah berharap laporannya segera ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian. Ia meminta danya keadilan dari kasus dugaan penganiayaan yang dilaporkannya.

"(Kasusnya) lanjut, tetap. Saya minta keadilan hukum aja," pungkasnya.

Waduh! Wakil Ketua DPRD Depok Suruh Sopir Truk Push Up hingga Berguling di Jalan

Itulah ulasan mengenai viral video di media sosial yang menunjukkan Wakil Ketua DPRD Depok menyuruh seorang sopir truk untuk melakukan push up, berguling di jalan, hingga diinjak pundaknya.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca Juga: Ketua DPRD Lumajang Tak Hafal Pancasila di Depan Mahasiswa, Berujung Mengundurkan Diri

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150