Berita

Usai Heboh Salat Id Campur Jamaah Laki-laki dan Perempuan, Kini Azan Salat Jumat Al-Zaytun Dikecam Netizen

Alif Laili Munazila 26 April 2023 | 22:59:07

Zona Mahasiswa - Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun akhir-akhir ini terus menyedot perhatian publik dengan pelaksanaan ibadahnya yang tak lazim dari umumnya umat Islam. Setelah sebelumnya viral dengan pelaksanaan salat Idulfitri yang di mana jamaah pria dan wanita bercampur, kini sebuah video azan salat jumat di Ponpes Al-Zaytun kembali menghebohkan publik.

Baca juga: Viral Netizen Curhat Salat Ied Telat Gegara Nunggu Para Pejabat: Sudah Telat, Masih Sambutan Panjang!

Azan Salat Jumat yang Tak Biasa

Setelah sebelumnya viral dengan pelaksanaan salat Idulfitri yang menuai kontroversi, kini Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Zaytun Ma'had kembali menyedot perhatian publik dengan kegiatannya yang tak lazim.

Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan sebuah video yang menampilkan suasana pelaksanaan salat Jumat di Ponpes Al-Zaytun. Dalam video itu, terlihat seorang pria yang bertugas sebagai muadzin tengah mengumandangkan azan.

Yang membuat heboh, sang muadzin terlihat mengumandangkan azan per kalimat. Kemudian setelah dirinya selesai mengumandangkan azan per kalimat, para santri yang duduk rapi di hadapannya akan menyahuti setiap lafadz azan tersebut.

Praktis, pengumandangan azan tersebut menuai kontroversi di tengah masyarakat Indonesia. Hingga kini, cuplikan video yang menampilkan azan Ponpes Al-Zaytun itu telah tersebar luas di media sosial, seperti yang diunggah oleh akun Instagram @undercover.id.

Tak hanya azannya yang tak biasa seperti yang sering dikumandangkan muslim di Indonesia, penataan saf salat Jumat saat itu juga turut menuai kritikan dari netizen. Sama seperti pelaksanaan salat Idulfitri tempo hari, para santri saat itu juga terlihat duduk di atas sajadah dan berjarak satu sama lain.

Padahal sebagaimana yang diketahui, umat muslim wajib merapatkan barisannya ketika salat. Namun berbeda dengan yang dilakukan di Ponpes Al-Zaytun itu, para santri terlihat berjarak layaknya barisan upacara.

Video lama ini mulai viral tersebar di media sosial pada hari Selasa (25/4) lalu. Hingga kini, banyak netizen yang mengkritik bahkan menghujat pelaksanaan salat jumat beserta azannya yang tak lazim itu.

Seperti komentar yang dituliskan oleh pemilik akun Instagram @_siaries_ di postingan @undercover.id. "Banyak yang komen, ini aliran sesat tapi MUI diam saja karena bekingannya orang-orang tinggi dan ngeri. Aku malah lebih kaget sekelas MUI ada begituannya. Sungguh jadi apa negeri ini. Instansi seragam coklat sudah banyak oknum-oknum gak karuan, ditambah juga bea cukai dan pajak, belum kementerian lainnya," tulis pemilik akun Instagram tersebut.

Netizen lainnya dengan akun @aryparindra turut membagikan komentarnya yang kini sudah disukai sebanyak 1.294 kali. "Karena mereka bukan FPI dan HTI jadi nggak bisa dibubarkan," tulis akun itu.

Bahkan pemilik akun @aimsrk9 mewanti-wanti para orang tua untuk menjaga buah hatinya dengan baik agar tidak terjerumus ke aliran agama yang tak lazim. "Plis buat orang tua para santri selamatkan anak-anaknya dari sekarang," tulis akun itu.

Pelaksanaan Salat Id yang Tuai Kontroversi

Sebelum Ponpes Al-Zaytun menuai kritikan pedas dari pelaksanaan salat jumat dan azannya yang tak lazim, Ponpes yang berlokasi di Indramayu, Jawa Barat ini sudah menimbulkan kontroversi tentang pelaksanaan salat Idulfitrinya yang kini viral di media sosial.

Dalam banyak video yang beredar di media sosial, terlihat pelaksanaan salat Idulfitri di masjid Ponpes Al-Zaytun itu dilakukan dengan mencampur antara jamaah laki-laki dengan perempuan. Terlihat seorang perempuan salat di barisan depan laki-laki.

Padahal di dalam Islam, perempuan lebih diutamakan untuk salat di barisan paling belakang dan jauh dari pandangan laki-laki agar tidak mengacaukan pandangan laki-laki. Namun Ponpes Al-Zaytun malah mempraktikkan hal yang bertolak belakang dengan perintah Islam.

Selain jamaah laki-laki yang campur dengan perempuan, penataan saf atau barisan salat saat itu juga terlihat tidak rapat. Bahkan, terkesan memang diberi jarak yang cukup jauh selayaknya sedang melaksanakan upacara bendera.

Pelaksanaan salat Idulfitri itu diunggah dalam akun YouTube resmi mereka yakni Al-Zaytun Official dan di akun Instagram resmi mereka yakni @kepanitiaanalzaytun. Dalam foto yang diunggah di akun Instagram tersebut, terlihat seorang perempuan berbaju kurung hijau tua sedang mengikuti salat dengan khusyu'.

Tak hanya pelaksanaan salat saja yang diliput, melainkan khutbah yang disampaikan langsung oleh pimpinan Ponpes Al-Zaytun yakni Panji Gumilang juga disoroti kamera.

Pelaksanaan salat Idulfitri yang tak biasa itu lantas mendapatkan atensi khusus dari Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Indramayu, KH Satori. Dalam komentarnya, Satori mengungkapkan jika dirinya tak paham dengan tata cara ibadah yang dilakukan oleh Ponpes Al-Zaytun.

Ia pun mengatakan jika seharusnya perempuan tidak berada di barisan laki-laki, meskipun hal itu tidak membatalkan salatnya. Namun dari anjuran Rasulullah SAW, perempuan sebaiknya berada di barisan belakang.

"Yang saya tidak tahu praktik. Ada perempuan di depan gitu ya secara hukum tidak haram dan tidak membatalkan tapi tata caranya tidak sesuai dengan tata cara anjuran Rasul tentang saf salat. Jadi perempuan kan di belakang, tidak di depan," terang Satori.

Tak hanya campurnya jamaah salat, Satori juga menyoroti mengenai jarak saf atau barisan antara jamaah satu dengan lainnya di Ponpes Al-Zaytun itu. Menurutnya, jarak saf harusnya lebih rapat dan tidak berjarak.

"Secara hukum yang salat itu rapat dan lurus barisannya seperti itu," ungkap Satori.

Usai Heboh Salat Id Campur Jamaah Laki-laki dan Perempuan, Kini Azan Salat Jumat Al-Zaytun Dikecam Netizen

Itulah ulasan mengenai kasus heboh pelaksanaan salat jumat di Ponpes al-Zaytun di mana azan yang dikumandangkan tak lazim seperti yang biasa dilakukan umat muslim pada umumnya, menyusul pelaksanaan salat Idulfitri mereka yang juga jadi kontroversi.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Anak Polisi Aniaya Mahasiswa Berujung Ayahnya Dicopot dari Jabatan, Netizen: Waduh, Mario Dandy Jilid 2 nih!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150