zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Buku merupakan hal yang sangat penting dalam perkuliahan. Demi menunjang pembelajaran, mahasiswa biasanya diwajibkan untuk memiliki buku tertentu terkait dengan mata kuliah.
Namun, ternyata nggak semua mahasiswa mau membeli buku. Tentunya dengan alasan yang bermacam-macam, seperti harga buku yang terlalu mahal.
Nah maka dari itu, tips ini Mimin bagikan untuk membantu mahasiswa dalam mencari buku. Caranya bisa melalui situs untuk download buku kuliah secara gratis. Mau tahu cara selengkapnya? Cek ulasan berikut.
Baca Juga: Cara Praktis Satukan File Word, Hanya dalam Hitungan Detik!
Langkah-langkah
- Pertama, Sobat Zona buka situs z.lib.org. Situs ini menyediakan berbagai macam buku yang bisa kalian unduh secara cuma-cuma, jadi nggak perlu repot untuk membelinya.
- Lalu, setelah terbuka langsung saja klik menu Books. Nah, dalam situs ini juga menyediakan berbagai artikel lho. Bisa juga kalian gunakan untuk referensi tugas maupun penelitian.
- Kemudian, kalau sudah klik Books akan muncul kolom pencarian. Sobat Zona tinggal menuliskan tema atau judul buku yang dicari. Setelah itu Enter atau klik Search, lalu akan muncul beberapa buku yang relevan dengan tema atau judul tersebut.
Baca Juga: Rekomendasi Website Ajaib Buat Cari Jurnal, Buku, Artikel, dan Novel, Wajib Cobain!
- Setelah ketemu, arahkan kursor dan klik pada buku. Lalu akan muncul tulisan Download yang berarti kalian sudah bisa mengunduh buku tersebut. Tinggal klik saja tulisan tersebut dan tunggu proses unduhan selesai.
- Terakhir setelah selesai terunduh, buku tersebut sudah bisa kalian miliki. Bagaimana Sobat Zona, mudah kan? Selamat mencoba.
Tips Jitu Download Buku Gratis Buat Mahasiswa, Praktis Tanpa Ribet
Itulah ulasan Mimin mengenai tips untuk mengunduh buku gratis bagi mahasiswa tanpa ribet dan tanpa harus membelinya.
Semoga ulasan Ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya. Sampai jumpa.
Baca Juga: Simak! Tips Jitu Hapus Nomor di Halaman Cover Skripsi, Simpel Banget
Komentar
0