Berita

The Real Hoki dari Lahir, Cowok Ini Bisa Naik Pesawat Garuda Gratis Selamanya

Muhammad Fatich Nur Fadli 15 Juli 2024 | 13:25:55

zonamahasiswa.id - Beredar di media sosial sebuah pengakuan seorang pemuda yang lahir di pesawat Garuda sehingga mendapatkan tiket gratis ke manapun sepuasnya.

Baca juga: Website Undip Diretas, Ada Jurusan Ternak Lele sampai Memijat, Netizen: Hacker Mana yang Kau Tolak

Sebagai hadiah atas, kelahirannya, pihak Garuda memberikan tiket gratis untuk naik pesawat bagi John kemana saja tanpa biaya sepeser pun.

Bahkan, orang tuanya juga memberikan nama untuk putranya tersebut dengan menaruh unsur nama pesawat yakni 'Muhammad John Garuda Putera'.

Cerita ini dimulai pada tanggal 13 Desember 2005, ketika Muhammad John Garuda Putra lahir di Madiun dalam keadaan yang sangat istimewa.

Kisah lahir di pesawat Garuda Indonesia, ia menjadi salah satu dari sedikit orang di dunia yang memiliki pengalaman luar biasa ini.

Kejadian ini terjadi saat ibunya tengah berada di perjalanan udara, dan dengan cepat menjadi berita yang menggemparkan.

Tak hanya pengalaman lahirnya yang luar biasa, Muhammad John Garuda Putra juga dianugerahi hadiah seumur hidup yang membuat banyak orang iri.

Sebagai bentuk penghargaan dari maskapai Garuda Indonesia, ia diberikan tiket gratis untuk terbang ke manapun tanpa biaya sepeserpun sepanjang hidupnya.

Keistimewaan ini tentunya menjadi sebuah hoki lahir di pesawat yang jarang dimiliki oleh orang lain.

Nama yang diberikan kepadanya juga memiliki makna yang mendalam. "Muhammad John Garuda Putra" bukan hanya sebuah nama, tetapi juga sebuah simbol dari pengalaman hidupnya yang unik.

Nama "Garuda" dalam namanya merujuk pada maskapai tempat ia dilahirkan, sementara "Putra" mencerminkan identitas kebangsaannya sebagai anak bangsa Indonesia.

Kisah ini telah menarik perhatian banyak netizen yang merasa terinspirasi dan kagum dengan pengalaman hidup Muhammad John Garuda Putra.

Banyak yang mengomentari betapa beruntungnya ia dan menganggap kisahnya sebagai salah satu contoh nyata dari hoki yang luar biasa.

Cerita Muhammad John Garuda Putra bukan hanya tentang keberuntungan, tetapi juga tentang bagaimana sebuah momen unik dapat memberikan dampak besar dalam hidup seseorang.

Ia telah membuktikan bahwa keberuntungan bisa datang dalam berbagai bentuk dan pengalaman, serta bagaimana sebuah kisah hidup yang unik bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang.

Kejadian Serupa Lahir di Pesawat Egypt Air, Bayi Dapat Akses Penerbangan Gratis Seumur Hidup

Seorang bayi lahir di pesawat terbang. Peristiwa itu terjadi saat sang ibu sedang melakukan perjalanan dengan maskapai EgyptAir rute Kairo-London.

Pesawat yang mengangkut ibu hamil itu sebenarnya telah mendarat darurat di Munich, Jerman. Namun sebelum mendarat, wanita bernama Hiyam Nasr Naji Daaban itu sudah terlanjur melahirkan seorang bayi perempuan, demikian menurut kicauan Egypt Air, seperti dilansir dari Fox News, Selasa, 22 September 2020.

Keesokan harinya, maskapai mengumumkan bahwa bayi yang lahir di pesawat tersebut akan diberi tiket penerbangan gratis seumur hidup, setidaknya ke Munich.

Semua awak penerbangan yang ikut membantu proses persalinan di dalam pesawat juga mendapat apresiasi. Selain itu, kehadiran dokter yang kebetulan jadi penumpang dalam penerbangan itu juga dinilai luar biasa dalam menangani situasi tak terduga tersebut.

Maskapai penerbangan Mesir tersebut mengucapkan selamat pada Daaban atas kelahiran bayinya melalui unggahan di Facebook dan mengucapkan terima kasih, termasuk ke dokter Moataz Fathi yang ikut membantu proses kelahiran.

Ini bukan pertama kalinya seorang bayi lahir di pesawat. Bulan lalu, seorang wanita Alaska melahirkan bayi laki-laki saat terbang ke Anchorage, Alaska dengan penerbangan medis.

Ibu sang bayi memberi nama sang buah hati, Sky, karena keunikan proses kelahirannya. Chrystal Hicks yang sedang hamil 35 minggu, merasa baik-baik saja ketika naik pesawat terbang.

"Saya mengalami kontraksi dan ini tidak berhenti, bahkan terus bertambah kuat. Awak pesawat yakin saya baru akan melahirkan setelah pesawat mendarat, tapi tampaknya bayi saya tak dapat menunggu lagi," ucap Hicks, menurut laporan VOA Indonesia.

Hicks melahirkan Sky Airon Hicks pada 5 Agustus lalu sekitar pukul 01.00 dini hari. Bayi mungil itu lahir dalam proses persalinan kurang dari satu jam.

Hicks mengatakan, ia akan menemui kesulitan mengisi akte kelahiran karena mereka berada di ketinggian 5.500 kaki. Meski begitu, ia berencana menuliskan Anchorage, sebagai kota kelahiran anaknya karena tak ingin menulis kata pesawat atau angkasa di kolom tempat kelahiran.

The Real Hoki dari Lahir, Cowok Ini Bisa Naik Pesawat Garuda Gratis Selamanya

Itulah ulasan mengenai orang-orang hoki yang mendapatkan privilege lebih karena lahir di dalam pesawat.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Hancurnya Hati Seorang Ayah ketika Menemui Putrinya yang Jadi Korban Kekerasan Rumah Tangga

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150