zonamahasiswa.id - Sedang viral website PMB Undip kena ha*k. Nama program studi calon mahasiswa baru yang lolos Undip diubah mulai dari cek khodam, ternak lele, dan nama nyeleneh lainnya.
Dugaan terkena ha*k tersebut mencuat saat peserta mengakses hasil pengumuman Ujian Mandiri (UM) Universitas Diponegoro (Undip) yang diumumkan 10 Juli 2024 kemarin.
Situs Pengumuman Ujian Undip Diretas, Bagaimana Nasib Data Penerimaan Calon Mahasiswa?
Belum lama ini, netizen dihebohkan dengan peretasan di situs pengumuman ujian mandiri Universitas Diponegoro (Undip) Semarang. Peretas mengubah nama jurusan pilihan calon mahasiswa di situs tersebut menjadi nama yang nyeleneh. Beberapa nama nyeleneh itu adalah S1 Horas Bah, S1 Teknik Ping Pong, S1 Panjat Pinang, dan S1 Cek Khodam. Penjelasan Undip
Undip mengakui bahwa situs pengumuman tersebut memang mengalami gangguan. Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Prof Heru Susanto menjelaskan bahwa pada awalnya, Rektor Undip sudah menetapkan siapa saja peserta seleksi ujian mandiri reguler yang dinyatakan lulus melalui Pengumuman Nomor 74/UN7.A/AK/2024.
Pengumuman tersebut terdokumentasi dengan baik dalam bentuk cetak yang disimpan oleh panitia dan sudah diunggah ke laman pendaftaran.undip.ac.id pada 10 Juli 2024 pukul 23.00 WIB, yang dapat diakses seluruh peserta. Kemudian, situs tersebut mengalami gangguan pada Kamis, 11 Juli 2024, pukul 02.00 WIB.
“Diperkirakan pada 11 Juli 2024 pukul 02.00 WIB, laman tersebut mendapatkan gangguan dari pihak eksternal yang mengubah nama program studi yang telah diunggah,” katanya, dikutip dari Instagram @undip.official pada Jumat, 12 Juli 2024.
Meski begitu, ia meminta seluruh peserta seleksi ujian mandiri Undip agar tidak panik. Sebab, data hasil seleksi yang sudah ditetapkan tak akan berubah.
“Bagi peserta seleksi ujian mandiri reguler Universitas Diponegoro, baik yang dinyatakan lolos ataupun tidak, seluruh data tidak akan mengalami perubahan dan akan tetap sama dengan data yang telah diisikan pada saat pendaftaran,” ujarnya. Saat itu, Heru memastikan bahwa pihaknya sedang menyelesaikan persoalan tersebut. “Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini,” ucapnya.
Trending di Jagat Twitter
Kejadian ini pun menjadi trending di jagat Twitter (11/7), mahasiswa baru Universitas Diponegoro (Undip) mengunggah tangkapan layar (screenshot) pengumuman kelulusan pendaftaran.
Menariknya, nama program studi yang dipilih berubah menjadi sejumlah jurusan dengan nama-nama yang unik.
Seperti yang diunggah dalam akun fess SBMPTN di x. Nama-nama program studi itu diubah menjadi: S1 Cek Khodam, S1 Panjat Pinang, S1 Teknik Ping pong, S1 Horas Bah.
Ada juga akun yang melaporkan ada prodi yang berubah seperti S1 Teknik Kaya, S1 Adu Ayam, hingga S1 Tukang Nyanyi di Kamar Mandi.
Atas kejadian ini, pihak kampus telah mengeluarkan pengumuman.
Ini juga terlihat dari akun Instagram resmi Universitas Diponegoro undip.official, yang ditandatangani oleh Wakil Rektor Akademik dan Kemahasiswaan Prof. Dr. rer. Bahasa Inggris Heru Susanto.
Pada poin 3 pengumuman itu, tertulis:
“Bahwa diperkirakan pada tanggal 11 Juli pukul 02.00 WIB situs sebagaimana dimaksud…mendapatkan gangguan dari pihak eksternal yang mengubah nama program studi yang telah diunggah..” jelasnya.
Pihak kampus juga menegaskan kepada mahasiswa untuk tidak panik karena hasil kelulusan akan tetap sama dan tidak berubah.
“Data tidak akan mengalami perubahan dan akan tetap sama dengan yang telah diisi pada saat pendaftaran” tulis pengumuman tersebut.
Dalam keterangan tertulisnya, pihak kampus mengaku tengah menyelesaikan permasalahan tersebut.
Sementara itu, netizen banyak yang turut mengomentari kejadian ini.
Mereka juga meminta pihak kampus memperkuat web agar tidak terjadi hal yang sama lagi.
Diduga web kampus kebanyakan lemah dan mudah diretas oleh pihak yang tidak bertanggung jawab.
Website Undip Diretas, Ada Jurusan Ternak Lele sampai Memijat, Netizen: Hacker Mana yang Kau Tolak
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.
Baca juga: Mahasiswi ITB Ini Perlu Satu Semester Buat Bikin Animasi dari Tanah Liat, Hasilnya Keren Banget!
Komentar
0