zonamahasiswa.id - Judul skripsimu selalu ditolak dosen pembimbing? Bisa-bisa penyebabnya karena kamu tidak menyetorkan outline penelitian skripsi ke dosen pembimbingmu.
"Tapi gimana Min cara menyusun outline penelitian itu?"
Oke, kali ini Mimin bakal mengulas bagaimana cara menyusun outline penelitian yang bikin judul skripsimu auto di-acc dosen.
Baca juga: Catat! Ini Alasan Kenapa Judul Skripsimu Selalu Ditolak Dospem
Cara Menyusun Outline Skripsi
1. Tulis judul skripsi di bagian tengah
Hal penting pertama yang harus kamu tuliskan di outline penelitianmu adalah judul skripsimu. Penempatan judul skripsi di bagian tengah juga memperlihatkan jika itu adalah topik utama dari penelitianmu.
2. Tulis latar belakang penelitian
Lanjut tulis latar belakang penelitian skripsimu. Nggak perlu bingung isi latar belakangnya ya Sob. Ini dia beberapa hal yang bisa kamu jelaskan di latar belakang penelitian:
- Fenomena atau masalah yang kamu ambil
- Serta kenapa kamu mengambil serta mengulas fenomena atau permasalahan itu
- Dan sebagainya
Jangan lupa, tuliskan juga masalah penelitian misalnya seperti bagaimana pengaruh X terhadap Y, bagaimana pengaruh X dalam kondisi ini, kenapa X bisa terjadi ke y, dan sebagainya.
3. Manfaat Penelitian
Di bagian Manfaat Penelitian ini, kamu bisa jelaskan manfaat dari sisi teoretis dan praktis. Adapun manfaat teoritis adalah manfaat jangka panjang dalam pengembangan teori pembelajaran.
Sedangkan manfaat praktis adalah manfaat yang memberikan dampak secara langsung terhadap komponen-komponen pembelajaran.
4. Teori Penelitian
Dan yang nggak kalah penting adalah cantumkan teori yang kamu gunakan untuk penelitian skripsimu ini. Mulai dari teori apa misalnya teori teknik listrik, teori itu milik siapa misalnya teori dari Isaac Newton, hingga dari buku atau literatur apa teori itu kamu ambil.
Takut Judul Skripsi Ditolak? Ini Cara Menyusun Outline Skripsi Auto Di-Acc Dospem!
Itulah ulasan mengenai bagaimana cara menyusun outline skripsi yang dijamin bikin judul skripsimu auto di-acc oleh dosen pembimbing.
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.
Baca juga: Ini 4 Penyebab Bab 1 Skripsimu Ditolak oleh Dosen Pembimbing!
Komentar
0