Tips

Ketika Teman Pengen Lihat Tugas Wordmu Mau Dicopas, Ini Cara Kunci File Wordmu Biar Aman!

Alif Laili Munazila 26 September 2023 | 11:01:45

zonamahasiswa.id - Sudah susah payah mengerjakan tugas dari dosen killer malah dicopas teman sendiri? Alasannya banyak banget, katanya cuma mau lihat sebagai referensi pengerjaan saja dan sebagainya.

Jangan biarin temanmu terus-terusan copas tugasmu ya Sob. Mimin baru saja ketemu satu tips jitu agar tugas wordmu nggak dicopas teman lagi meskipun mereka minta copyan filenya ke kamu. Penasaran gimana caranya? Yuk baca tips di bawah ini.

Baca juga: Ternyata Cara Search di Google seperti Ini Salah! Ini Cara Search yang Benar!

Lindungi File Wordmu dengan Cara Ini

  • Langkah pertama tentu saja buka tugasmu dalam bentuk file Microsoft Word. Setelah terbuka seperti ini, lanjut klik menu Review seperti gambar di atas.

  • Setelah menu Review terbuka, lanjut pilih sub menu Restrict Editing seperti gambar di atas ini. Di fitur ini, kamu bisa mengatur siapa saja yang boleh atau bahkan tidak bisa mengedit atau memformat filemu ini.

  • Langkah selanjutnya, klik kotak centang Editing Restrictions seperti gambar di atas. Di opsi ini, kamu bisa memilih jenis editing seperti apa yang tidak kamu harapkan dari wordmu ketika sudah diterima temanmu.
  • Lalu untuk pilihan di bawahnya yang tertulis No changes (Read only), kamu bisa pilih opsi Filling in forms.

  • Jika sudah kamu centang dan pilih seperti gambar di atas, langkah selanjutnya adalah klik tulisan Yes, Start Enforcing Protection.

  • Saat kamu klik perintah yes tadi, akan muncul kotak dialog baru untuk setting password file wordmu.
  • Masukkan password untuk file wordmu di bagian kolom Enter new password (optional). Lalu di kolom bawahnya yakni Reenter password to confirm, kamu bisa masukkan lagi password di atas tadi.
  • File wordmu sukses diproteksi dan temanmu tak akan bisa copas tugasmu lagi deh!

Ketika Teman Pengen Lihat Tugas Wordmu Mau Dicopas, Ini Cara Kunci File Wordmu Biar Aman!

Itulah ulasan mengenai cara jitu memproteksi tugas dalam bentuk Microsoft Word agar tidak mudah dicopy paste teman yang ingin nyontek tugas kuliah, dijamin berhasil dan Word aman.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: 2 Trik Wajib Buat Mahasiswa Biar Cepat Jadi Kesayangan Dosen

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150