Berita

Keren! Anak Haji Isam Usia 20 Tahunan Sudah Punya Harta 5 Triliun

Alif Laili Munazila 12 Januari 2023 | 10:00:07

zonamahasiswa.id - Umumnya, anak muda Indonesia usia 20 tahunan sedang disibukkan dengan berkuliah, bekerja setelah lulus sekolah, hingga masih menjadi tanggungan orang tua. Namun hal itu tak berlaku bagi anak Haji Isam yang baru berusia 20 tahunan tapi sudah menjadi salah satu orang terkaya di Indonesia.

Baca juga: Perjuangan Adia, Bersekolah Sambil Jual Sayur Keliling Demi Mengejar Cita-Cita

Harta Anak Haji Isam Mencapai 5 Triliun

Samsudin Andi Arsyad alias Haji Isam adalah seorang pengusaha kelapa sawit sukses asal Kalimantan Selatan. Kekayaannya tak main-main. Anak Laki-laki Haji Isam yakni Jhony Saputra sendiri sudah memiliki harta senilai 5 Triliun bersama sang kakak di usianya yang baru 20 tahunan.

Jhony tak sendirian sebagai anak Haji Isam dengan kekayaan yang fantastis. Kakak perempuannya yaitu Liana Saputri, juga memiliki harta yang tak main-main.

Harta kedua anak Haji Isam ini bertambah sekitar 1,1 triliun hanya dalam waktu seminggu pasca naiknya harga saham perusahaan kelapa sawit milik keluarga mereka yakni Pradiksi Gunatama (PGUN). Dalam waktu seminggu itu, saham PGUN tercatat bernilai Rp 1.050/lembar saham dengan nilai kapitalisasi pasar yang mencapai Rp 6,2 triliun.

Jhony Saputra, anak kedua Haji Isam itu diketahui telah berusia 21 tahun. Di usia mudanya itu, Jhony telah menduduki posisi terpenting sebagai komisaris utama di PT. Jhonlin Agro Raya Tbk (JARR) milik ayahnya tersebut. Atas prestasinya ini, namanya viral di media sosial.

Jhony sendiri diketahui terakhir menempuh pendidikan di SMA Al-Azhar, Jakarta Pusat yang lulus pada tahun 2018. Jhony diketahui baru menjabat posisi komisaris utama di PT. Jhonlin Agro Raya Tbk pada tahun 2022 lalu.

Namun, Jhony tak hanya memegang posisi penting di perusahaan itu saja namun juga di beberapa perusahaan lainnya. Diantaranya adalah PT. Araya Agro Lestari, PT. Citra Agro Raya, PT. Modal Harapan Bangsa, dan PT. Surya Mega Adiperkasa.

Memiliki harta triliunan dan menjadi jajaran penting perusahaan membuat Jhony tak ragu menghabiskan uangnya untuk mobil-mobil mewah. Hobi mengoleksi mobil mewah itu sering Jhony abadikan di akun media sosial pribadinya seperti unggahan mobil mewahnya di tahun 2019 lalu.

Jhony hobi mengoleksi mobil mewah bertenaga besar dikarenakan dirinya sering mengikuti turnamen balap offroad. Jhony sendiri bertanding turnamen di bawah manajemen Jhonlin Racing Team (JRT) yang juga dimiliki keluarganya tersebut.

Kekayaan Jhony Tak Lepas dari Peran Ayahnya

Jhony bisa mendapatkan posisi menterengnya di usia semuda ini tentu tak lepas dari peran besar sang ayah, Haji Isam. Haji Isam sendiri merupakan pengusaha kelapa sawit yang sangat sukses sehingga tak heran kedua anaknya ikut ketularan suksesnya.

Haji Isam memulai usahanya dari batu bara setelah keluar dari perusahaan lamanya. Setelah usaha batu baranya mulai sukses, dirinya merambah ke bisnis lainnya seperti kelapa sawit.

Haji Isam yang kini berusia 46 tahun, dulunya memulai usaha suksesnya itu dengan bekerja kasar di beberapa perusahaan. Namun kini, ia beserta dua anaknya telah memiliki holding company yang begitu menggurita di banyak sektor usaha.

Haji Isam sendiri diketahui juga memiliki perusahaan sektor batu bara yang bernama PT. Jhonlin Baratama, perusahaan sewa atau rental jet pribadi dengan nama Jhonlin Air Transport, hingga perusahaan perkapalan yang bernama Jhonlin Marine and Shipping.

Keren! Anak Haji Isam Usia 20 Tahunan Sudah Punya Harta 5 Triliun

Itulah ulasan mengenai kisah Jhony Saputra, anak kedua Haji Isam seorang pengusaha kelapa sawit sukses asal Kalimantan Selatan yang memiliki harta mencapai 5 triliun di usianya yang baru 20 tahunan .

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Tergiur Uang, 2 Remaja di Makassar Culik dan Bunuh Bocah 11 Tahun Untuk dijual Organ Tubuhnya

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150