Tips

Kamu Harus Tahu Nih, Lacak Orang Cuman Pakai Foto Ternyata Bisa

Muhammad Fatich Nur Fadli 20 Juni 2024 | 11:27:01

zonamahasiswa.id - Di era modern ini, teknologi semakin mempermudah berbagai pekerjaan manusia. Bahkan untuk mencari informasi tentang seseorang, kamu tidak perlu repot-repot datang ke kantor Disdukcapil. 

Baca juga: Fresh Graduate Harus Tahu! Begini Cara Meyakinkan kalau Kamu Dapat Bekerja dengan Baik saat Interview

Cukup ketikkan nama orang tersebut di kolom pencarian Google. Biasanya, identitas orang tersebut akan muncul di halaman pertama, termasuk informasi tentang akun media sosialnya seperti Facebook, Instagram, Twitter, dan lain-lain, serta data pribadinya.

Namun, terkadang kita lupa atau tidak mengetahui nama lengkap orang yang ingin dicari. Hal ini membuat pencarian menjadi sulit karena informasi yang diberikan tidak spesifik mengarah pada satu orang tertentu. Untuk mengatasi masalah ini, kamu bisa mencari orang dengan menggunakan foto di Google. Bagaimana caranya? Simak artikel berikut buat mengetahui langkah-langkahnya.

Cara Mencari Orang Lewat Foto

Cara mencari orang lewat foto sebenarnya sangat mudah. Tentunya Anda harus menyiapkan foto orang yang hendak dicari. Kemudian, pastikan foto yang digunakan memperlihatkan wajah secara jelas.

Selanjutnya, Anda bisa membuka laman Google untuk melakukan pencarian. Agar tidak bingung, berikut tata caranya yang bisa Anda simak:

Cara Mencari Orang Lewat Foto

Bagi yang ingin mencari orang lewat foto, ikuti langkah-langkah berikut selengkapnya: 

1. Buka laman Google Image

Buka laman Google Image dengan mengakses link https://images.google.com/ pada browser Anda. Untuk memudahkan proses, gunakan laptop atau komputer. 

2. Klik ikon kamera

Klik ikon kamera yang terdapat di kolom pencarian. Kemudian klik “Upload Gambar”. 

3. Unggah foto

Unggah foto orang yang ingin Anda cari. Pastikan foto tersebut memperlihatkan wajah secara jelas. 

4. Tunggu pencarian berlangsung

Tunggu pencarian Google berlangsung. Nantinya, Google Image akan menampilkan hasil pencarian terdekat. 

Selain menggunakan cara di atas, Anda juga bisa menemukan orang lewat foto dengan cara yang berbeda. Dirangkum dari situs Super Easy dan sumber lain, berikut rangkumannya:

1. Social Catfish

Social Catfish bisa membantu Anda menemukan seseorang. Platform ini menyediakan layanan investigasi online yang terkoneksi dengan situs kencan, profil sosial media, dan informasi latar belakang lainnya.

Pencarian foto orang dengan Social Catfish dapat memberi Anda informasi latar belakang tentang orang tersebut. Misalnya, nama lengkap, usia, nomor telepon, alamat rumah, email, dan lainnya. Platform ini juga bisa membantu Anda mengetahui situs apa yang memiliki profil orang tersebut.

2. TinEye

TinEye menyediakan alat pencarian gambar gratis untuk Anda. Menurut keterangannya, platform ini memungkinkan Anda untuk melakukan pencarian gambar atau foto orang dengan tingkat akurasi tinggi.

Anda dapat menjalankan pencarian dengan mengunggah foto atau memasukkan URL. TinEye akan menampilkan hasil dengan foto yang sama persis atau mirip secara visual, termasuk daftar halaman web tempat foto tersebut digunakan.

3. Yandex

Yandex adalah mesin pencari yang berasal dari Rusia. Platform ini dapat membantu Anda menemukan informasi seseorang melalui foto atau gambar yang relevan.

Cukup buka Pencarian “Gambar Yandex” dan unggah foto orang yang ingin Anda cari. Yandex akan  menginformasikan sumber gambar yang mungkin menjadi profil sosial media orang tersebut.

Kamu Harus Tahu Nih, Lacak Orang Cuman Pakai Foto Ternyata Bisa

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Begini Cara Search Google yang Nggak Semua Orang Tahu

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150