zonamahasiswa.id – Halo, Sobat Zona! Bagaimana kabarnya? Semoga tetap sehat dan ceria seperti hari ini, ya. Kali ini Mimin akan membagikan tips cara mengubah slide PowerPoit ke ukuran portrait. Wah gimana tuh? Sabar dong hehehe.
Pada umumnya, slide PowerPoint berbentuk landscape. Tapi, kali ini bisa kita ubah ke ukuran portrait agar. Bagaimana caranya? Yuk, simak langkah-langkahnya!
Baca Juga: Cara Jitu Menghilangkan Background di Powerpoint Hanya 5 Detik
Langkah-Langkah
- Pertama, pilih tab Design, klik Customize. Kemudian, klik Slide Size dan pilih Custom Slide Size.
- Kedua, muncul Slide Size. Jangan lupa tentukan ukuran Width dan Height. Pilih Portrait pada bagian Slides dan Landscape pada bagian Notes, Handouts & Outline. Lalu, klik OK.
- Ketiga, akan muncul skala posisi slide PowerPoint. Kalian bebas memilih Maximize atau Ensure Fit.
- Nah, slide PowerPoint portrait sudah jadi.
Catatan dari Mimin:
- Kalau slide PPT ini kalian cetak, maka tentukan juga ukuran kertas pada bagian Slides sized for.
- Cara di atas berlaku untuk PowerPoint 2013, 2016, dan 2019. Sedangkan, untuk versi 2007–2010: pilih tab Design, pilih Page Setup. Kemudian, klik Slide Orientation dan pilih Portrait.
Baca Juga: Cara Jitu Translate PPT Ratusan Slide Berbahasa Inggris
Tujuan Slide Portrait PowerPoint
Berikut tujuan menggunakan slide portrait pada Power Point:
- Untuk dicetak (print), bukan untuk presentasi. Contoh: bahan ajar, resume (CV), dan lain-lain.
- Menaruh gambar dan video yang diambil atau disimpan dalam tampilan portrait.
- Untuk menampilkan presentasi pada layar vertikal. Misalnya pada ponsel.
- Membuat timeline yang memanjang ke bawah.
Cara Mengubah Slide PowerPoint ke Ukuran Portrait
Itulah tips cara mengubah slide PowerPoint ke ukuran portrait. Mudah bukan? Selamat mencoba dan semangat!
Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi website zonamahasiswa.id. Sampai jumpa!
Baca Juga: Tutorial Sederhana Menampilkan Wajah di Depan PPT Saat Presentasi Menggunakan Aplikasi Zoom
Komentar
0