Fakta

5 Penyesalan Selama Kuliah yang Dirasakan oleh Mahasiswa, Apakah Sobat Zona Juga Merasakannya?

Nur Uswatun Khasanah 23 Agustus 2021 | 17:05:30

zonamahasiswa.id – Halo, Sobat Zona. Ketika masa perkuliahan kalian harus benar-benar memanfaatkan waktu sebaik mungkin, karena nantinya ketika sudah lulus akan ada beberapa hal yang bisa kalian sesali. Apa saja itu? Yuk, langsung saja simak ulasan berikut ini!

Baca Juga: Hati-Hati, 5 Gangguan yang Sering Dialami Mahasiswa Saat Mengerjakan Skripsi, Jangan Sampai Tergoda

Kebanyakan Organisasi

Ilustrasi kebanyakan organisasi (Foto: Rencanamu)

Kebanyakan mengikuti organisasi akan sangat banyak menyita waktu padahal itu tidak terlalu mempengaruhi hidup kalian. Misalnya mengikuti organisasi dan ikut banyak kepanitiaan malah menjadi budak proker. Walaupun bagi banyak orang juga menganggap ikut organisasi dan sejenisnya itu dinilai sangat bermanfaat, tetapi ada juga pengalaman dari beberapa orang yang ikut organisasi tidak terlalu banyak hal baik yang didapatkan. 


Pasti banyak dari mereka juga menyadari bahwa banyak sekali waktu yang terbuang. Mengapa demikian? Bayangkan saja kegiatan organisasi itu terkadang ada rapat sampai tengah malam bahkan sampai pagi. Manfaat seperti apa yang didapat? Sakit iya.

Kebanyakan Nongkrong

Ilustrasi kebanyakan nongkrong (Foto: Wisatamalang)

Semakin Sobat Zona rajin berorganisasi maka akan semakin banyak pula teman. Dan pastinya jadwal nongkrong nya akan bertambah setiap hari. Apalagi yang mengikuti banyak organisasi, tidak mungkin tidak ada nongkrongnya.

Kebanyakan Teman

Ilustrasi kebanyakan teman (Foto: Idntimes)

Dimasa kuliah, membangun relasi yang banyak tentunya harus banyak berteman. Tetapi kebanyakan teman justru bisa menjengkelkan. Poin penting dalam membangun relasi adalah soal kualitas, bukan kuantitas. Memiliki teman 1-2 orang itu sudah sangat cukup asal berpengaruh besar dalam hidup sobat sekalian.

Baca Juga: 30 Ucapan Selamat Sidang Skripsi yang Penuh Harapan Baik dan Menyentuh Hati

Tidak Mengejar IPK Semaksimal Mungkin

Ilustrasi IPK tinggi (Foto: Unej)

Banyak orang yang bilang bahwa IPK tidak begitu penting, yang penting memiliki banyak skill. Jangan ikuti kata-kata tersebut karena itu hanyalah pembelaan orang-orang malas yang tidak bisa dapat IPK cumlaude. Padahal akan lebih bagus lagi kalau IPK cumlaude dan skill yang banyak, karena itu juga akan sangat dibutuhkan nantinya.

Tidak Berolahraga secara Teratur

Ilustrasi tidak berolahraga secara teratur (Foto: Detik)

Sesibuk apapun kalian kuliah, sisakan waktu luang setiap pagi untuk berolahraga, atau cukup 1 sampai 2 kali saja dalam seminggu. Pasti nantinya kalian akan sangat merasakan dampak ini, berat badan bertambah setelah lulus dan postur tubuh menjadi tidak ideal karena jarang berolahraga sewaktu kuliah dulu. Banyak yang merasakan setelah lulus kuliah berat badan mereka malah bertambah naik dan tentunya itu lebih banyak dampak negatifnya.

5 Penyesalan Selama Kuliah yang Dirasakan oleh Mahasiswa, Apakah Sobat Zona Juga Merasakannya?

Sobat Zona, itulah 5 penyesalan mahasiswa selama kuliah, bagaimana apakah kalian juga merasakannya. Kalau bisa jangan sampek ya!

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa.

Baca Juga: Waspada! Penyakit-Penyakit Kronis yang Sering Diderita Mahasiswa, Apakah Kalian Juga Merasakannya?

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150