Tips

Tips Jitu Asah Skill Lewat Magang dan Beasiswa ala Mahasiswa Unair, Sobat Zona Wajib Coba!

Dinik Afrianingsih 03 November 2021 | 10:01:14

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Gimana kabar kalian? Semoga baik dan sehat selalu, ya. Saat duduk di bangku kuliah banyak kesempatan berharga yang bisa mahasiswa lakukan. Entah ikut organisasi, magang, ataupun beasiswa.

Kegiatan tersebut perlu dilakukan guna memberikan berbagai manfaat bagi mahasiswa di masa depan nantinya. Seperti halnya mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Airlangga satu ini, yaitu Muhammad Hafizh Irhamna.

Ia berhasil mendapat berbagai pengalaman melalui kegiatan magang dan beasiswa. Oleh karena itu, Mimin akan membagikan ulasan tips untuk Sobat Zona agar dapat mengasah skill melalui magang dan beasiswa ala mahasiswa Unair. Yuk, simak ulasannya!

Baca Juga: Mahasiswa Akhir, Inilah Tips Menyusun Paper Sebagai Syarat Kelulusan

Pahami Dunia Perkuliahan

Ilustrasi memahami dunia perkuliahan (Foto: Okezone Edukasi)

Tips pertama untuk Sobat Zona adalah pahami dunia perkuliahan terlebih dahulu. Menurut Hafidz sebelum mengikuti program magang mahasiswa perlu memahami dasar-dasar dari dunia perkuliahan.

Hafidz mengatakan, jika mahasiswa sudah bisa menyesuaikan antara kegiatan perkuliahan dengan magang maka Sobat Zona dapat mempersiapkan diri untuk lolos di program tersebut.

Ikut Magang

Ilustrasi magang (Foto: Rencanamu)

Menurut Hafizh, terdapat banyak program yang dapat mengasah kemampuan mahasiswa selama di dunia perkuliahan, seperti magang, program beasiswa, organisasi, pelatihan, dan masih banyak lagi.

Nah, dalam memilih kegiatan yang dapat mengasah skill mahasiswa, ia juga mengatakan bahwa setiap mahasiswa memiliki kecenderungan dan pilihan masing-masing. Oleh karena itu, Sobat Zona bisa memilih kegiatan yang sesuai dengan kebutuhan kalian.

Contohnya saja Hafizh sendiri yang memilih ikut program magang dan beasiswa. Diketahui pemuda tersebut pernah loh ikut dua program magang di perusahaan yang berbeda. Wah keren nggak sih?

Menurut Hafidz, mahasiswa bisa ikut program magang mulai dari semester 5. Hal ini dikarenakan pada masa awal kuliah, seorang mahasiswa perlu memahami dunia perkuliahan terlebih dahulu.

Baca Juga: 4 Tips Mencari Tempat Magang yang Tepat dan Sesuai Impian

Tentukan Posisi Pekerjaan

Ilustrasi menentukan posisi kerja (Foto: Money Kompas)

Setelah mengikuti program magang, maka tips selanjutnya adalah menentukan posisi pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang dan pengalaman kalian selama ini. Hal ini perlu dilakukan agar Sobat Zona mudah memilih program magang yang tepat.

Menurut Hafizh, ketika mengetahui posisi yang diinginkan, kalian bisa langsung melamar dari berbagai situs penyedia lowongan magang ataupun langsung pada perusahaan tersebut.

Ikut Program Beasiswa

Ilustrasi ikut program beasiswa (Foto: Fajar Pendidikan)

Selain mengikuti program magang, mahasiswa dapat mengasah skill melalui program beasiswa. Terutama ketika Sobat Zona mendapatkan beasiswa luar negeri, skill yang akan kalian asah menjadi semakin banyak lagi.

Skill yang dapat kalian asah saat mengikuti program beasiswa seperti halnya komunikasi, kerja saman tim, problem solving, manajeman, dan masih banyak lagi.

Tips Jitu Asah Skill Lewat Magang dan Beasiswa ala Mahasiswa Unair, Sobat Zona Wajib Coba!

Itulah ulasan Mimin tentang tips jitu mengasah skill melalui program magang dan beasisa ala Mahasiswa Unair. Sobat Zona tertarik mencobanya? Yuk, dicoba sekarang!

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar perkuliahan dan mahasiswa, serta aktifkan notifikasinya.

Baca Juga: 5 Tips Jitu Miliki Mindset Tangguh ala Mahasiswa, Nomor 5 Paling Penting!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150