Berita

Siap-Siap! Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Bakal Dibuka Lagi, Akan Full Luring?

Nisrina Salsabila 12 Mei 2022 | 09:46:54

zonamahasiswa.id - Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka angkatan dua (2), bakal dibuka sebentar lagi. Mengingat meredanya pandemi Covid-19 saat ini, program Mahasiswa Merdeka pada tahun 2022 akan diadakan penuh secara tatap muka atau luring.

Direktur Jenderal Perguruan Tinggi Kemendikbudristek, Prof. Ir. Nizam mengungkap proses pembelajaran akan berlangsung selama satu semester penuh. Dirinya pun berharap program ini akan dilaksanakan sepenuhnya secara luring.

"Proses pembelajaran yang akan berlangsung 1 semester penuh, mudah-mudahan sepenuhnya nanti secara luring. Tentu akan jauh lebih heboh dibandingkan secara daring. Ini akan jadi kali pertama program PMM yang diselenggarakan secara luring," tuturnya mengutip Detik.

Baca Juga: Mahasiswa Ingin Jual Ginjal demi Bangun Jembatan, Bupati: Habis Dana Daerah

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 

Sebagai informasi, Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) merupakan suatu program unggulan dari Direktorat Jenderal Pendidikan, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek). Program ini berguna untuk memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk belajar di luar program studi dan perguruan tinggi asal.

Dalam hal ini, mahasiswa bisa mengambil hingga maksimal 20 SKS di perguruan tinggi lain. Bukan hanya Perguruan Tinggi Negeri (PTN) saja, namun program ini juga berlaku bagi mahasiswa yang berasal dari Perguruan Tinggi Swasta (PTS).

Mengenai ini dapat diartikan bahwa mahasiswa dari PTS bisa mengikuti pertukaran pembelajaran ke PTN, maupun sebaliknya. Tentu, dalam hal ini Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim mengajak seluruh mahasiswa aktif yang sedang menempuh semester 3,5, dan 7 untuk berpartisipasi dalam program tersebut.

Untuk mahasiswa yang saat ini berada di semester 2, 4, dan 6 pun bisa mendaftar program Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Hal tersebut dikarenakan diadakan pada semester selanjutnya yakni pada semester 3, 5, dan 7.

Lebih lanjut, mahasiswa yang mengikuti program PMM 2 akan bisa merasakan langsung berada di lingkungan baru. Mahasiswa pun bisa beradaptasi hingga mengasah kemimpinan dalam diri.

Saat mengikuti PMM 2, mahasiswa akan diminta untuk ambil andil dalam Modul Nusantara yang berisi 4 SKS. Modul tersebut akan memberikan pengalaman kebhinekaan dalam beberapa kegiatan khusus.

Lantas, kegiatan dalam Modul Nusantara akan berisi aktivitas eksplorasi keanekaraman budaya, agama, dan sejarah. Kemudian inspirasi untuk menggali figur-figur daerah, refleksi melalui diskusi, hingga kontribusi sosial yang dilakukan dengan beragam aktivitas.

Sementara itu, program Pertukaran Mahasiswa Merdeka angkatan 2 akan digelar pada 1 sampai 25 Juni 2022. 

Siap-Siap! Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Bakal Dibuka Lagi, Akan Full Luring?

Itulah ulasan mengenai informasi program Pertukaran Mahasiswa Merdeka yang akan dibuka sebentar lagi hingga kabarnya akan dilaksanakan secara tatap muka.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca Juga: Kemensetneg Buka Lowongan Magang Buat Mahasiswa Aktif, Begini Syaratnya

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150