Berita

Momen Langka Rektor UGM Wisuda Putrinya Sendiri: Lulus Cumlaude dengan IPK 4.0

Nisrina Salsabila 28 Oktober 2022 | 15:02:42

zonamahasiswa.id - Ada momen unik dalam acara wisuda Universitas Gadjah Mada (UGM) pada Rabu (26/10). Dalam media sosial pun beredar video Rektor UGM yang tengah mewisuda putri sulungnya.

Pada akun Tiktok Universitas Gadjah Mada (UGM) terlihat seorang wisudawan berjalan ke atas podium. Kemudian, Rektor UGM Prof Ova Emilia mengalungkan samir sembari tersenyum kepada wisudawan tersebut. 

Diketahui, wisudawan itu mencium tangan Rektor UGM. Ternyata, wisudawan yang tampak akrab dengan Rektor UGM adalah putri sulungnya yang bernama He Yeon Asva Nafaisa.

Baca Juga: Ricuh! Para Taruna Adu Jotos dalam Wisuda Terpadu Kemenhub hingga Berujung Disanksi

Rektor UGM Wisuda Putrinya Sendiri

Melansir Kompas, Ova mengatakan bahwa wisuda yang diadakan diikuti lebih dari 1.500 wisudawan dari program doktor, magister, spesialis, dan sub spesialis lainnya. Mengena ini, ia memberikan tanggapan saat memwisuda putrinya sendiri.

"Itu kan kebetulan yang menyenangkan. Jadi kebetulan anak saya mendapat nilai baik ya, jadi IPK-nya 4," ucap Ova.

Dalam acara wisuda tersebut, Rektor UGM itu mengungkap putrinya kebetulan mendapat kesempatan untuk menjadi wakil wisudawan. Lebih lanjut, ia juga menyebut perasaan campur aduk saat mewisuda anaknya.

"Terus kemudian dia mendapatkan kesempatan untuk menjadi wakil wisudawan begitu. Jadi itu kesempatan langka sih. Alhamdulillah," sambungnya.

"Ya yang jelas bahagia ya terharu. Ya nano nano lah. Ya bahagia, terharu, ya bangga. Dan saya kira itu bukti kemandirian anak lah," lanjutnya.

Ova menjelaskan putri meraih dua gelar yakni spesialis dermatologi dan venereologi atau spesialis kulit dan kelamin. Selain itu, He Yeon Asva Nafaisa juga memperoleh gelar S2 Kedokteran Klinik.

"Dia spesialis sekaligus S2. Dia ambil combined degree. Jadi dapat S2 juga dapat spesialis. Spesialisnya kulit dan kelamin. Dermatologi dan Venerologi. S2 Kedokteran Klinik. Itu untuk menunjang spesialisnya S2-nya itu," terangnya.

Kemudian Ova mengatakan bahwa putrinya tergolong anak yang sangat rajin dan senang belajar. Bukan hanya itu, putrinya juga sangat mandiri dan senang akan hal baru. Terlebih, ia menuturkan putri sulungnya itu senang dengan penelitian hingga ingin menjadi seorang dosen Kedokteran.

"Kebetulan dia anak yang sangat rajin dari awal dan senang belajar gtu ya. Sangat mandiri dan saya tidak pernah ngoyak-ngoyak (mengejar) gitu atau saya les-in nggak. Dia sangat mandiri dan senang hal-hal baru," tutur Ova.

"Terus dia sekarang kan spesialis dan memang ingin menjadi dosen di kedokteran katanya. Tapi juga tergantung dia juga karena senang penelitian mengembangkan ilmu lah senang gitu," timpalnya.

Dalam hal ini, Prof Ova Emilia memberikan kebebasan terhadap empat anaknya untuk memilih profesi yang diinginkan. Menurutnya, terdapat dua hal yang ditekankan kepada anak-anaknya dalam menjalani kehidupan. Pertama soal menjunjung tinggi kejujuran dan disiplin terhadap waktu.

"Yang pertama itu adalah jujur, baik kepada diri sendiri atau pada apa yang dilakukan. Karena jujur itu menjadi satu value yang akan menjadi stampel yang dibawa sampai akhir. Entah dia bekerja atau apa pun maka jujur itu menjadi hal modalitas yang utama," ujarnya.

"Yang kedua harus disiplin waktu dan itu semua sulit menghadapi itu, kita sering terkecoh dengan waktu. Tapi saya kira kita semua harus belajar bersama-sama waktu itu harus dikelola dengan baik. Sekali dia ditinggal dia tidak akan kembali lagi," pungkasnya.

Momen Langka Rektor UGM Wisuda Putrinya Sendiri: Lulus Cumlaude dengan IPK 4.0

Itulah ulasan mengenai sebuah momen langka yang memperlihatkan Rektor UGM Prof Ova Emilia dengan putri sulungnya He Yeon Asva Nafaisa dalam acara wisuda Universitas Gadjah Mada (UGM).

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca Juga: Menaker Sebut Ijazah Bukan Jaminan untuk Dapat Pekerjaan: Ijazah Tidak Begitu Berarti

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150