zonamahasiswa.id - Dunia kemahasiswaan sempat digemparkan dengan aksi berani Ketua BEM UI di tahun 2019, Manik Marganamahendra yang mengkritik DPR RI dengan sebutan 'Dewan Pengkhianat Rakyat'. Kini setelah hampir 5 tahun berselang, Manik kembali hadir dengan kabar baru darinya.
Viral karena Kritik 'Dewan Pengkhianat Rakyat'
Masihkah kamu ingat dengan Manik Marganamahendra? Ia adalah mantan Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) yang sempat mengguncang publik di tahun 2019 silam.
Pada tahun 2019 silam, Manik bersama teman-teman BEM UI masuk ke dalam ruang rapat Gedung DPR RI untuk mengkritik para pejabat. Bahkan saat itu, aksinya ini sampai trending di Twitter dengan tagar #GejayanMemanggil yang dipelopori oleh mahasiswa dari beberapa daerah di Indonesia.
Saat itu, Manik diberi kesempatan bersama dengan ketua BEM dari universitas lainnya untuk memberikan kritikannya kepada para anggota DPR RI. Di depan para anggota dewan, Manik pun menyampaikan suaranya dengan lantang.
Manik menyatakan mosi tidak percaya kepada DPR RI bahkan sampai menyebut DPR RI sebagai 'Dewan Pengkhianat Rakyat'. Aksinya saat itu juga langsung disiarkan dari Live akun Instagram @bemui_official.
Ucapan lantangnya itu langsung mendapatkan sorak sorai dari seluruh mahasiswa yang hadir di ruangan rapat saat itu. Bahkan, masyarakat Indonesia mengapresiasi keberanian Manik untuk mengkritisi DPR RI secara langsung. Kata 'Dewan Pengkhianat Rakyat' pun akhirnya trending hingga beberapa hari di Twitter.
Namun setelah hampir lima tahun berlalu, Manik kini kembali menghebohkan publik dengan kabar dirinya yang hendak mencalonkan diri sebagai Calon Legislatif (Caleg) DPRD DKI Jakarta.
Diketahui, Manik mencalonkan diri sebagai Caleg DPRD DKI dengan diusung Partai Perindo. Ia pun akan bertarung memperebutkan kursi wakil rakyat pada Pemilu 2024 nanti dengan Daerah Pemilihan (Dapil) 6 Jakarta Timur yang meliputi Kecamatan Makasar, Ciracas, Cipayung, serta Pasar Rebo.
Kabar dirinya mencalonkan diri sebagai Caleg ini lantas viral lagi di media sosial, salah satunya di Twitter. Mengetahui viralnya kabar itu, Manik pun tak segan meminta doa dan dukungan kepada masyarakat luas untuk mendukung dirinya agar berhasil menang pemilihan.
Berikut ini merupakan salah satu video amatir yang merekam aksi Manik Marganamahendra kala masih menjabat sebagai Ketua BEM UI yang tengah mengkritisi DPR RI pada 2019 silam.
"Hari ini kami menyatakan mosi tidak percaya kepada Dewan Pengkhianat Rakyat" - Manik, Ketua BEM UI
Minta Dukungan Maju Jadi Caleg DPRD DKI Jakarta
Manik mengaku dirinya hendak terjun ke dunia politik karena ingin menyuarakan aspirasi rakyat. "Tapi balik lagi, saya merasa penting untuk membawa aspirasi ini ke dunia politik," terang Manik pada hari Sabtu (10/6) lalu.
Manik berpendapat jika selama ini para wakil rakyat yang ada di Indonesia belum bisa menjadi jembatan antara pemerintahan dengan masyarakat. Oleh karenanya, Manik mengatakan jika dirinya hendak berperan aktif dan ingin jadi jembatan yang bisa menyalurkan aspirasi rakyat.
"Harapannya ketika saya masuk, saya sangat meminta dukungan dan partisipasi dari teman-teman semua. Harapannya apa yang saya lakukan di 2019 hingga kini tidak pernah berubah, tetap konsisten dan tetap membawa aspirasi masyarakat," tandas Manik.
Manik Marganamahendra sendiri terlihat aktif membagikan kesibukannya di akun Instagram pribadinya @marganamahendra. Ia pun juga membagikan postingan mengenai pemberitaan dirinya yang viral hendak maju sebagai Caleg DPRD DKI.
"Hari ini, sekaligus melihat kabar yang banyak tersebar di Twitter dan media lainnya. Saya ingin menjawab dan meminta doa serta dukungan teman-teman: Saya akan maju di Pemilu 2024, mencalonkan diri sebagai bacaleg DPRD DKI Jakarta dari @partaiperindo," tulisnya di caption psotingan.
"Jika teman-teman juga merasa terpanggil bergerak dalam 'gerakan sistemik' ini, izinkan saya meminta kritik, masukan dan saran. Saya mengajak kita untuk bergerak bersama!," tulisnya di caption.
Postingannya itu lantas ramai dan banyak dikomentari oleh netizen. Banyak dari netizen yang mengeluhkan jika pola mahasiswa selalu seperti itu, berdemo namun ujungnya tetap mencalonkan diri.
"Polanya selalu begitu. Mengkritik, nyaleg, dikritik. Tapi gapapa, semoga amanah ya bang," tulis pengguna Instagram tavianneee.
"Kalian tahu aktivis 98 dulu dan sekarang, yah seperti sekarang kiranya, dan kalia tahu apa yang akan terjadi? Yah gitu-gitu ajalah," tulis pengguna Instagram danang_ap3.
Namun tak sedikit juga dari netizen yang mendukung keputusan besar nan berisiko Manik ini. "Nikkk kita siap doakan yang terbaik dan support biar bisa duduk di Kebon Sirih! Tapi awas aja pas di dalam sistem malah jadi ayam sakit, kita demo nanti wkwkwk all the best Minak!," tulis pengguna Instagram dinnoardiansyah.
Berikut ini adalah video cuplikan kala Manik Mahendra tengah memberikan klarifikasinya mengenai keputusan untuk maju jadi Calon Legislatif (Caleg) DPRD DKI Jakarta.
Menantang Status Quo. Apakah akan berhenti?
Masih Ingat Mantan Ketua BEM UI yang Kritik DPR 'Dewan Pengkhianat Rakyat'? Kini Minta Dukungan Nyaleg DPRD DKI
Itulah ulasan mengenai Manik Marganamahendra, mantan Ketua BEM UI yang viral kritik 'Dewan Pengkhianat Rakyat' yang kini maju mencalonkan diri sebagai Caleg DPRD DKI Jakarta.
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.
Komentar
0