Motivasi Hidup

Ketahuilah! Tidak Semua Hal yang Sobat Zona Lakukan Harus Diketahui Publik

Ahmad Zainuri 16 Mei 2021 | 07:48:12

zonamahasiswa.id - Hallo Sobat Zona! Bagaimana kabaranya hari ini? Apakah sehat dan sedang baik-baik saja? Atau sedang galau-galaunya meski sedang dalam keadaan tertawa? Mimin pahan kok perasaan kalian seperti apa, walaupun perih dan sebenarnya sakit, Mimin harap Sobat Zona tetap melebarkan senyum, ya.

Memang, ketika hidup selalu dianggap butuh pengakuan itu tidak baik, tapi nyatanya banyak orang yang masih memerlukan pengakuan, bahkan pujian dan penilaian orang lain. Sementara kita? Sedari dulu tidak berkeinginan untuk mendapatkan pengakuan akhirnya merasa jenuh juga ketika segala sesuatu harus selalu ditampakkan.

Baca Juga: Budayakan Bodo Amat Terhadap Penilaian Orang Lain

Hiduplah dengan Nilai Ikhlas dan Niat bukan Karena Pengakuan

Hiduo bahagia (Foto: Grid)

Memang hidup tidak mudah, kadang ada hitam dan kadang juga ada putih. Semua berjalan beriringan, tinggal bagaimana kita menentukan dan memastikan akan hidup tersebut.

Apabila hidup untuk sebuah jalan yang putih, maka kita akan memiliki dampak baik, serta hidup dengan gelap maka kita akan memiliki dampak buruk, semua tergantung bagaimana kita mengatur dan memantaskan jalan tersebut.

Seperti dalam judul ini juga, bahwa kadang hidup butuh pengakuan kadang ada hidup yang tidak butuh pengakuan. Layaknya dua sisi yang berbeda, dan tinggal kita sendiri bagaimana menjalani itu semua.

Mimin mungkin sedikit bergumam, hmmm. "Memang ya, semua tidaj lepas daei dua hal yang berbeda, tapi prihal pengakuan dan penilaian Mimin rasa itu tidak perlu, alias tidak perlu untuk dilihat publik"

Yaps, sepanjang hidup kita berjalan sesuai apa yang nurani kita katakan, untuk apa pengakuan dan kelihatan publik. Bukankan itu akan menjadi penyebab 'sombong' alias terlalu berlebihan dalam bersikap, bekerja dan lain sebagainya.

Baca Juga: Untukmu, Sosok Tegar yang Menanggung Semuanya Sendiri

Hiduplah dengan Ikhlas dan Dapatkan Kedamaian yang Sebenarnya

Berdamai dengan diri sendiri (Foto: IDN Times)

Hiduplah dengan ikhlas, dapatkan cinta yang sebenarnya dari diri kita ketika kita menjalani sesuai apa yang kita mau. Tapi jangan hidup untuk mempertontonkan apa yang kita mau itu terlihat, hebat maupun baik dihadapan orang lain. Semua itu tidak perlu!

Pastikan semua yang kamu lakukan selalu dalam ikhlas, bukan karena 'riya' mementingkan penilaian orang lain. Ingat hidup sementara dan apa yang kita lakukan tidak akan selamanya terlihat baik dihadapan orang lain. Jadi, jalanilah dengan baik dan sederhana sesuai dengan jalan hidup kita yang baik.

Ketahuilah! Tidak Semua Hal yang Sobat Zona Lakukan Harus Diketahui Publik

Itulah, hiduplah dengan sederhana, ikhlas dan juga apa adanya tanpa harus mendapatkan pengakuan orang lain. Jalanilah dengan baik dan jalanilah dengan sesuai nurani kita, cukup dengan ikhlas dan jangan berlebihan.

Yang penting, semua yang kalian jalani sudah sesuai dengan kapasitas dirimu, biarlah tuhan yang menilainya. Begitulah! Jangan lupa aktifkan notifikasi postingan website zonamahasiswa.id untuk tetap update informasi menarik lainnya, ya.

Baca Juga: Hidup adalah Tentang Pilihan dan Bersiap untuk Menghadapi Kehilangan

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150