Berita

Kecanduan Narkoba hingga Penuh dengan Gelandangan, Begini Penampakan Kota 'Zombie' di Amerika Serikat

Muhammad Fatich Nur Fadli 09 Oktober 2023 | 16:48:07

Zona mahasiswa - Sebuah kota terbesar di Amerika Serikat, yakni Philadelphia cukup mengundang perhatian publik selama ini sebab memiliki suasana yang mengerikan.

Bahkan, kota Philadelphia juga disebut-sebut sebagai kota 'zombie' lantaran tingkah laku sejumlah penduduknya yang berperilaku aneh layaknya 'zombie'. Tingkah laku aneh mereka diketahui disebabkan dari maraknya pengedar serta pecandu narkoba yang menyebar pada kota tersebut.

Baca juga: Sempat Dikira Kesurupan, Ini Fakta Kasus Balita 3 Tahun yang Positif Narkoba usai Diberi Air Minum Tetangga

Tak hanya itu saja, para tunawisma atau gelandangan yang tak memiliki rumah turut memenuhi sepanjang pinggir jalan kota tersebut. Suasana sehari-hari dalam kota itu tampak seperti film horor yang menghadirkan makhluk-makhluk zombie di dalamnya.

Dilansir dari CNBC Indonesia, Banyak pecandu narkoba yang terlihat dalam keadaan pingsan, sebagian tampak seperti zombie yang berjalan terhuyung-huyung dengan kepala tertunduk, sementara lainnya mengalami luka terbuka di tangan, lengan, kaki, kepala. Ternyata, 'wabah zombie' yang melanda kota Philadelphia adalah akibat penyalahgunaan Xylazine atau Tranq.

Melansir Fortune, xylazine merupakan jenis narkoba baru yang berasal dari obat bius kuda dan penyalahgunaannya diduga memiliki efek yang lebih kuat dibanding obat lainnya.

Apa itu tranq?

Di tingkat dasar, tranq adalah perkembangan terbaru dalam evolusi narkotika jalanan. Jenis narkoba ini populer di kalangan pengguna narkoba di daerah yang dikenal sebagai "kota zombie" karena mudah ditemukan dan harganya terjangkau. Sebab obat ini umumnya digunakan dalam dunia kedokteran hewan, maka peredaran obat ini tidak terlalu dibatasi di Amerika.

Siapa saja yang memiliki lisensi dokter hewan dapat memesannya secara online, bahkan tanpa keterkaitan dengan profesi dokter hewan atau tanpa bukti kebutuhan yang sah.

Pengguna narkoba yang sering mengonsumsi obat-obatan yang mengandung xylazine bisa mengalami luka terbuka dengan jaringan yang mati dan berwarna hitam. Jika tidak diobati, kondisi ini bisa berakhir dengan amputasi.

James Sherman dari Savage Sisters Recover Center, sebuah organisasi nirlaba yang fokus pada rehabilitasi dari obat-obatan terlarang, menjelaskan bahwa beberapa pecandu bahkan bisa mengalami kerusakan sampai pada tendon dan tulang. Jika mereka tidak mencari perawatan medis, resiko kehilangan anggota tubuh sangat tinggi.

Pengguna yang mengkombinasikan xylazine dengan fentanyl sering mengalami pingsan berjam-jam. Ketika mereka sadar kembali, efek euforia telah hilang, dan mereka menjadi putus asa untuk mendapatkan dosis berikutnya.

Selain itu, xylazine juga dapat menyebabkan penurunan tekanan darah yang ekstrem dan detak jantung yang lambat.

Kamu bisa melihat video selengkapnya di Kecanduan Narkoba hingga Penuh dengan Gelandangan, Begini Penampakan Kota 'Zombie' di Amerika Serikat

Dampak Negatif Penggunaan Narkoba bagi Generasi Muda

Generasi muda seringkali rentan terhadap penggunaan narkoba. Hal ini disebabkan oleh faktor-faktor seperti tekanan dari teman sebaya, rasa ingin tahu, dan kurangnya pemahaman tentang bahaya narkoba, yang dapat mempengaruhi keputusan mereka untuk mencoba atau menggunakan narkoba.

Selain itu, tekanan akademik, masalah emosional, dan ketidakstabilan sosial juga dapat memperburuk situasi ini. Namun, penggunaan narkoba juga memiliki dampak negatif yang signifikan pada kesehatan generasi muda, termasuk:

1. Dampak pada Kesehatan Fisik:

   - Penggunaan narkoba dapat merusak organ tubuh seperti hati, paru-paru, dan otak.

   - Contohnya, kokain dapat meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, dan kejang, sementara ekstasi dapat meningkatkan risiko gagal hati dan jantung.

   - Selain itu, penggunaan narkoba juga dapat melemahkan sistem kekebalan tubuh, meningkatkan risiko infeksi, dan mengganggu keseimbangan nutrisi.

   - Berbagi jarum saat menggunakan narkoba suntik juga meningkatkan risiko penularan HIV/AIDS.

2. Dampak pada Kesehatan Mental:

   - Penggunaan narkoba dapat meningkatkan risiko gangguan kesehatan mental, seperti kecemasan, depresi, dan gangguan bipolar.

   - Narkoba juga dapat memicu psikosis, yang menghasilkan gangguan persepsi, pemikiran irasional, dan hilangnya kontak dengan realitas.

   - Orang muda yang menggunakan narkoba juga lebih rentan terhadap masalah perilaku, termasuk kekerasan, pikiran bunuh diri, percobaan bunuh diri, dan perilaku menyakiti diri sendiri.

3. Dampak pada Pendidikan:

   - Penggunaan narkoba dapat mengganggu konsentrasi, kemampuan belajar, dan menyebabkan absensi tinggi di sekolah.

   - Ini dapat berdampak negatif pada prestasi akademik dan bahkan mengakibatkan putus sekolah.

4. Gangguan Hubungan Sosial:

   - Bahaya penyalahgunaan narkoba juga bisa merusak hubungan sosial generasi muda, karena perubahan perilaku, ketidakstabilan emosional, dan kesulitan menjaga hubungan yang sehat.

   - Hal ini dapat mengakibatkan isolasi dari masyarakat, konflik interpersonal, dan kehilangan dukungan sosial.

5. Terlibat dalam Perilaku Berisiko:

   - Orang muda yang menggunakan narkoba seringkali terlibat dalam perilaku berisiko seperti aktivitas seksual berisiko tinggi, seks tidak aman, dan kehamilan yang tidak direncanakan.

6. Keterlibatan dalam Kriminalitas:

   - Pengaruh narkoba dapat mendorong generasi muda terlibat dalam aktivitas kriminal, seperti pencurian, perdagangan narkoba, dan kekerasan, karena memerlukan sumber daya finansial.

Oleh karena itu, penting bagi orangtua dan masyarakat untuk memberikan pemahaman kepada anak-anak muda tentang bahaya penggunaan narkoba, menjaga komunikasi terbuka dengan mereka, dan mendorong gaya hidup sehat untuk mencegah penyalahgunaan narkoba.

Kecanduan Narkoba hingga Penuh dengan Gelandangan, Begini Penampakan Kota 'Zombie' di Amerika Serikat

Itulah ulasan mengenai kota Philadelphia juga disebut-sebut sebagai kota 'zombie' lantaran tingkah laku sejumlah penduduknya yang berperilaku aneh layaknya 'zombie'.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Bos Kartel Narkoba Ekuador Dikubur Bersama Senjata untuk Melindungi Diri di Akhirat

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150