Berita

Definisi Orang Kaya Sejati: Ini Harga Outfit Elon Musk saat Temui Jokowi

Nisrina Salsabila 16 Mei 2022 | 09:00:52

zonamahasiswa.id - CEO Tesla, Elon Musk kembali menjadi sorotan publik khususnya masyarakat Indonesia. Pasalnya, ia baru saja menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di markas SpaceX di Boca Chica, Amerika Serikat (14/5).

Dalam pertemuannya tersebut, terlihat Elon Musk mengenakan pakaian santai saat bertemu dengan orang nomor satu di Indonesia. Ia pun dengan santainya memakai kaus hitam bergambar astronot dengan paduan celana senada.

Baca Juga: Potret Presiden Jokowi Bertemu Elon Musk: Bergaya Nyentrik hingga Ketawa Bareng

Harga Outfit Elon Musk

Sebelumnya, Presiden Jokowi melakukan kunjungan sebagai tindak lanjut atas perintahnya kepada Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan untuk berbincang dengan Elon Musk.

Mereka sempat mengadakan pertemuan sebelum berkeliling guna melihat fasilitas produksi roket SpaceX. Atas kunjungan tersebut, Elon Musk mengaku sangat tertarik dengan potensi yang dimiliki Indonesia.

"Saya rasa Indonesia memiliki potensi yang besar dan saya rasa kita melalui Tesla serta SpaceX akan mencoba beberapa kerja sama dengan Indonesia," tutur Elon.

Sementara itu, pertemuan antara Presiden Jokowi dengan Elon Musk menjadi perbincangan hangat hingga saat ini. Terlebih mengenai outfit yang dikenakan Elon saat menemui Presiden Jokowi.

Berdasarkan informasi, Elon Musk memakai kaus yang merupakan merchandise SpaceX. Atasan hitam tersebut ternyata dijual di situs resmi shop.spacex.com.

Ternyata kaus yang bernama Men's Starman T-Shirt, dibanderol dengan harga US$ 30 atau sekitar Rp435.000. Kaus bewarna hitam tersebut dihiasi dengan gambar planet Bumi serta astronot yang terlihat sedang menaiki sebuah mobil.

Lalu terdapat pula tulisan 'SpaceX' di salah satu lengan dengan berwarna putih. Kaus tersebut tersedia bagi pria maupun wanita. Lantas mengenai deskripsi tentang kaus oblong yang dipakai Elon Musk itu tak banyak yang disertakan.

Definisi Orang Kaya Sejati: Ini Harga Outfit Elon Musk saat Temui Jokowi

Itulah ulasan mengenai pertemuan antara Presiden Jokowi dengan Elon Musk hingga menyoroti kaus yang dikenakannya saat kunjungan tersebut.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca Juga: Usai Caplok Twitter, Elon Musk Jual Saham Tesla Puluhan Triliun, Ada Apa?

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150