Tips

7 Aplikasi Berbayar yang Bisa Diakses Pakai Email Kampus, ada Turnitin!

Nisrina Salsabila 22 April 2022 | 08:59:38

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Setiap perguruan tinggi mewajibkan mahasiswanya untuk memiliki email kampus. Namun ada pula yang nggak mewajibkan hal ini. Tapi ternyata, banyak keuntungan yang bisa diperoleh jika mahasiswa bisa memanfaatkan email tersebut.

Melalui email kampus, mahasiswa bisa mengakses Canva Pro, Turnitin, dan masih banyak lagi. Umumnya, masih banyak mahasiswa yang belum mengetahui hal ini. Nah untuk itu, mahasiswa wajib menyimak ulasan berikut agar mengetahui aplikasi apa saja yang bisa diakses menggunakan email kampus. Cek di bawah ini ya.

Baca Juga: Cara Atasi Rasa Kantuk Saat Kuliah, Mahasiswa Merapat!

Canva Pro

Siapa sih yang nggak kenal sama aplikasi satu ini. Biasanya digunakan untuk membantu pembuatan presentasi melalui beragam template yang menarik. 

Namun dari berbagai template atau fitur lainnya di aplikasi ini ternyata berbayar. Eits, jangan sedih sebab mahasiswa bisa mengakses Canva Pro menggunakan email kampus lho. Caranya kalian bisa login menggunakan email tersebut dan akan bisa menikmati fitur-fitur yang berbayar.

Turnitin

Aplikasi satu ini biasanya digunakan banyak mahasiswa maupun dosen untuk mengecek orisinalitas dari suatu tulisan. Bagi mahasiswa yang mempunyai email kampus, bisa tuh mengecek mandiri tulisanmu di Turnitin agar terhindar dari yang namanya plagiasi.

Google Drive

Keuntungan lainnya yang didapat mahasiswa yaitu bisa menyimpan dokumen melalui Google Drive tanpa takut terisi penuh. Dalam artian, mahasiswa bisa memakai penyimpanan Google ini tanpa batas minimal alias unlimited.

Baca Juga: Simak! 6 Tips Jitu Buat Slide Presentasi yang Menarik

Grammarly Premium

Di era yang serba modern ini, mahasiswa sering membutuhkan aplikasi untuk mengecek bentuk tulisan serta isi saat menggunakan bahasa Inggris.

Salah satu aplikasi yang bisa menunjang mahasiswa dalam mengecek tulisan berbahasa Inggris adalah Grammarly. Nah dalam aplikasi atau situs ini kalian bisa mengecek grammar dengan mudah. Caranya tetap menggunakan email kampus ya.

Office 365

Siapa sih yang kira-kira nggak menggunakan aplikasi ini? Pasti banyak yang menggunakan dong, secara aplikasi ini sangat membantu mahasiswa dalam proses pengerjaan tugas.

Jika memakai email kampus, mahasiswa bisa mengakses legal dan unlimited di semua fiturnya. Misalnya saja seperti di Microsoft Word, Excel, PowerPoint, dan masih banyak lagi.

YouTube Premium

Ngaku deh siapa sih yang nggak mau berlangganan YouTube dan menonton semua video yang berbayar? Ternyata dengan menggunakan email kampus, mahasiswa bisa menggunakan YouTube premium lho. 

Caranya dengan mengakses YouTube dengan menautkan email kampus. Namun hal ini tergantung kebijakan kampus masing-masing ya. Apakah kampus kalian memang menyediakan aplikasi premium satu ini atau tidak.

Spotify Premium

Aplikasi terakhir yang sering dikala mahasiswa maupun orang awam yaitu Spotify. Aplikasi yang digunakan untuk mendengarkan musik atau podcast ini sangat recommended banget buat mahasiswa.

Sobat Zona bisa mengakses Spotify premium tanpa berlangganan dengan menggunakan email kampus. Eits, sebagai informasi semua aplikasi ini disediakan oleh kampus. Jadi kalau kalian tidak bisa mengakses berarti kampusmu nggak menyediakan aplikasi satu ini.

Sebab, aplikasi yang bisa diakses oleh email kampus hanyalah yang tersedia saja. Dengan demikian, setiap kampus memiliki kebijakan yang berbeda-beda mengenai aplikasi gratis yang bisa diakses mahasiswa.

7 Aplikasi Berbayar yang Bisa Diakses Pakai Email Kampus, ada Turnitin!

Itulah ulasan Mimin mengenai beberapa aplikasi berbayar yang bisa diakses mahasiswa dengan menggunakan email kampus.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya. Sampai jumpa.

Baca Juga: Cara Download Jurnal Berbayar di Academia, Gampang Banget!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150