Tips

5 Rekomendasi Aplikasi Word Terbaik untuk iPhone, Sobat Zona Wajib Punya

Dinik Afrianingsih 06 Desember 2021 | 10:45:15

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Gimana kabarnya? Semoga baik dan sehat selalu ya. Word merupakan salah satu aplikasi yang nggak bisa lepas dari kehidupan kita sehari-hari. Entah itu dalam dunia pendidikan maupun pekerjaan, aplikasi ini sangat berguna untuk mengolah kata dalam bentuk dokumen.

Untuk mempermudah keseharian Sobat Zona banyak aplikasi Word yang dapat kita gunakan baik di laptop maupun ponsel, salah satunya iPhone. Oleh karena itu berikut rekomendasi aplikasi Word terbaik untuk pengguna iPhone yang wajib kalian punya. Yuk, simak ulasannya!

Baca Juga: 7 Tips Biar Nggak Gampak Baper, Mending Asikin Aja

WPS Office

Ilustrasi aplikasi Word (Foto: Teknologi Esportku)

WPS Office merupakan aplikasi all in one yang bukan sekedar aplikasi Word untuk iPhone saja, tapi kalian juga bisa membuat presentasi hingga mengedit spreadsheet atau dokumen dari Excel. Selain itu aplikasi ini juga bisa kalian nikmati secara gratis lho! Jadi kamu bisa mengedit dokumen Word sebanyak apapun yang Sobat Zona mau.

OfficeSuite

Ilustrasi aplikasi Word (Foto: Google Play)

Aplikasi OfficeSuite ini mendukung Microsoft onedrive, Google Drive, dan Dropbox sehingga Soba Zona bisa dengan mudah mengakses dan membuka semua dokumen Word dimanapun kalian berada. Selain itu aplikasi ini memiliki editor teks yang baik dan penuh dengan fitur-fitur yang praktis lho.

Microsoft Word

Ilustrasi aplikasi Word (Foto: Macwelt)

Microsoft Word adalah aplikasi pengeditan dokumen yang terkenal dan gratis yang bisa dinikmati juga pada iPhone. Dengan aplikasi Word untuk iPhone ini kalian bisa dengan mudah membuat, mengedit, melihat dokumen milik kamu tanpa perlu membayar.

Selain itu, Sobat Zona juga bisa menyisipkan, mengedit gambar, tabel, seni, persamaan, bagan, dan lainnya pada dokumen kalian dalam format yang berbeda. Melalui aplikasi ini kita juga bisa dengan mudah melihat, mengedit, berbagi dokumen dengan orang lain menggunakan Dropbox, OneDrive, SharePoint atau lainnya.

Baca Juga: Penting! Inilah 7 Tips Sukses Hadapi UAS Online untuk Mahasiswa

Google Docs

Ilustrasi aplikasi Word (Foto: IK4)

Google Docs adalah salah satu aplikasi pengeditan dokumen paling terkenal yang memungkinkan Sobat Zona membuat, mengedit, dan mengkolaborasikan file dokumen dengan mudah dari iPhone. Salah satu fitur terbaik dari aplikasi Word untuk iPhone yang satu ini adalah tersedianya opsi untuk berbagi dokumen dengan lebih dari dua orang.

Kalian juga nggak perlu khawatir dengan penyimpanannya, karena aplikasi ini secara otomatis akan menyimpan semua dapat pada akun Google Sobat Zona. Wah, praktis banget kan aplikasi Google Docs untuk para pengguna iPhone.

Pages

Ilustrasi aplikasi Word (Foto: Apple)

Jika kalian seorang pengguna hardcore yang tidak mau keluar dari ekosistem Apple, Pages merupakan pilihan yang tepat untukmu. Secara fitur, aplikasi ini memang seperti kalah dibandingkan MS Word, namun secara desain, aplikasi ini menang jauh. Desain cantik namun tidak terlalu minimalis membuat Sobat Zona betah berlama-lama mengedit dokumen.

5 Rekomendasi Aplikasi Word Terbaik untuk iPhone, Sobat Zona Wajib Punya

Itulah ulasan Mimin tentang aplikasi Word terbaik untuk iPhone. Rekomendasi-rekomendasi tersebut dapat Sobat Zona jadikan pertimbangan dan selamat mencoba ya.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar perkuliahan dan mahasiswa, serta aktifkan notifikasinya.

Baca Juga: Cara Jitu Jawab Pertanyaan Sulit Penguji tentang Bab 3, Pejuang Skripsi Wajib Tahu!

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150