zonamahasiswa.id - Misteri penemuan mayat di Kali Pesanggrahan, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan (Jaksel) akhirnya terkuak. Dilansir melalui JawaPos, mayat tersebut diidentifikasi merupakan korban pembunuhan.
Korban berinisial ABTL itu adalah seorang mahasiswa asal Lampung. Sementara, identitas pembunuh tak lain merupakan teman dekat korban yang juga berasal dari Lampung.
Baca Juga: Tak Terima Ditilang, Mahasiswi Ajak Duel Polisi Berujung Penganiayaan
Kronologi Penemuan Mayat Mahasiswa
Latar belakang pelaku MRIA melakukan pembunuhan karena ia sakit hari kepada korban. Lantaran ia kerap diejek hingga dikasari oleh korban ABTL. Peristiwa pembunuhan itu terjadi ketika emosi pelaku sudah tak bisa direndam lagi (27/6).
MRIA yang saat itu baru saja melaksanakan salat Magrib, tiba-tiba ditendang oleh korban saat sedang tiduran di kasurnya. Hal ini pun diungkap oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan.
"Puncaknya saat tersangka selesai salat Magrib, tersangka sedang tidur di kasur tiba-tiba korban datang langsung menendang tersangka," tutur Zulpan.
Lebih lanjut, MRIA merasa tak terima hingga emosi dengan perlakuan yang diterimanya. Lantas ia melihat pisau yang ada di meja dan menusuk korban.
"Pelaku melihat pisau di meja dan menusukkan ke leher korban sebanyak tiga kali," lanjutnya.
Selepas menghabisi nyawa temannya, MRIA lantas memasukkan jasad korban ke dalam kantong plastik. Tak hanya itu, pelaku juga membungkusnya dengan karung yang diisi bantal, guling, beserta batu.
Tersangka menunggu hingga situasi sepi dan membuang jasad korban ke Kali Pesanggrahan. Kemudian MRIA pulang ke kontrakan untuk bersih-bersih dan akan melarikan diri ke Bogor.
Namun sebelum melarikan diri menggunakan motor korban, pelaku sempat melaksanakan salat Subuh di masjid. Bahkan, ia juga berinfak sebesar Rp500 ribu dengan uang korban.
"Pelaku ini berinfak di masjid Rp500 ribu. Itu uang korban diinfakkan pelaku," pungkasnya.
Setelah itu, MRIA membawa lari motor korban ke kawasan Kedunghalang, Bogor, Jawa Barat. Ia bermalam di sebuah penginapan hingga akhirnya ditangkap polisi pada Rabu (29/6) pukul 00.30 WIB.
Usai Bunuh Temannya, Mahasiswa Ini Salat Subuh hingga Berinfak
Itulah ulasan mengenai terungkapnya misteri mayat di Kali Pesanggrahan yang sempat menghebohkan warga hingga pihak kepolisian mengungkap pelaku seorang mahasiswa.
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.
Baca Juga: Diduga Jadi Korban Bully, Mahasiswi Tewas Jatuh dari Lantai 6
Komentar
0