Hiburan

Urutan Golongan Darah yang Gampang Baper, Sekali Chat Langsung Bucin

Zahrah Thaybah M 11 Juli 2021 | 11:20:38

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Gimana nih weekend-nya? Semoga seru dan menyenangkan ya. Kalian tahu nggak sih kalau setiap orang memiliki kepribadiannya masing-masing, yang bisa dilihat berdasarkan tipe golongan darah. Dan ini bukan menjadi hal tabu lho, biasanya untuk konteks lucu-lucuan saja.

Misalnya, bisa melihat kadar kebucinan kalian berdasarkan golongan darah. Siapa tahu betul kan? Hehehe. Yuk, daripada makin penasaran langsung saja simak ulasan dari Mimin. Happy reading!

Baca Juga: 5 Zodiak yang Unggul dalam Banyak Hal, Sobat Zona: Apakah Kalian Salah Satunya?

Golongan Darah O

Ilustrasi pasangan (Foto: Pexels)

Waduh, siapa di sini yang golongan darahnya O? Kita tos dulu dong hahaha. Mereka ini memiliki pertemanan yang luas dan senang bersosialisasi, dalam artian nggak pandang bulu. Akibatnya, gampang baper dengan teman mainnya, padahal sudah berusaha sok cool, tapi tetap gagal.

Golongan darah O ini memiliki sifat yang cukup sensitif lho. Jadi, kalau kalian dapat perhatian atau memiliki akses untuk lebih kenal dekat, Sobat Zona harus merasa beruntung. Mereka merupakan tipikal orang-orang yang mudah luluh, nggak tegaan, dan baik ke semuanya.

Mirisnya lagi, sering jadi korban PHP, di-ghosting, dan sakit hati. Tolong jangan macem-macem ya sama mereka, nggak kasihan apa? Katanya, golongan darah O gampang baper hanya dengan chat dan sekali bucin, bisa saingan sama yang lain tuh.

Golongan Darah B

Ilustrasi pasangan (Foto: Pexels)

Nah, kalau si pemilik golongan darah B ini cukup berbeda dengan yang lain. Karena, ada cara tersendiri dalam menjalani hidupnya. Mereka ini suka sekali menggunakan logika, sehingga pola pikirnya pun berdasarkan cocoklogi. Misalnya menghubungkan sesuatu, lalu berspekulasi sendiri. Ya, bisa dibilang kadar ke-geer-annya kurang terkontrol.

Selain itu, juga terkenal mudah beradaptasi dengan lingkungannya seperti golongan darah O. Nggak canggung dan terlalu memusingkan first impression orang lain. Padahal menurut kebanyakan justru harus membuat kesan pertama yang indah supaya tidak mengecewakan.

Laalu, golongan darah B gampang baper hanya dengan perhatian kecil dan hal-hal sederhana. Jadi, bisa disimpulkan kalau kebahagiaan tidak melulu tentang sesuatu mahal serta berkelas.

Baca Juga: Unik! Inilah Karakter dan Sifat sesuai Golongan Darah, Sobat Zona Termasuk yang Mana?

Golongan Darah AB

Ilustrasi pasangan (Foto: Pexels)

Selanjutnya, ada golongan darah AB yang dijuluki sebagai si rasional. Bagaimana tidak? Mereka selalu menggunakan logika untuk menilai semuanya, jadi sedikit sulit ditaklukkan dan luluh lho. Wah, buat Sobat Zona yang punya gebetan seperti mereka harus berjuang keras ya.

Selain itu, juga nggak gampang baper dan menganggap semua perbuatan atau tindakan yang dilakukan oleh orang-orang terdekatnya adalah wajar. Kemudian, setiap orang berhak menebar kebaikan serta perhatian kepada yang lainnya. Hmm, kayaknya saking rasionalnya sampai menjurus ke nggak peka ya?

Golongan Darah A

Ilustrasi pasangan (Foto: Pexels)

Dan yang terakhir yakni golongan darah A. Mereka hampir memiliki kesamaan dengan si AB. Bedanya, adalah pribadinya cenderung lebih sulit untuk ditaklukkan. Sehingga, wajar saja kalau nggak gampang baper dengan perhatian seperti apapun.

Si pemilik golongan darah A ini juga anti sama yang namanya basa-basi saat PDKT dan itulah yang membuatnya sulit jatuh cinta. Jangan lupakan mereka kadar kepekaannya sangat minus.

Urutan Golongan Darah yang Gampang Baper, Sekali Chat Langsung Bucin

Itulah ulasan mengenai urutan golongan darah gampang baper sampai yang sulit ditaklukkan. Kira-kira ada yang sesuai nggak sama kalian?

Semoga ulasan ini bermanfaat dan menghibur Sobat Zona yang sedang suntuk di rumah. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi zonamahasiswa.idHappy weekend and see you!

Baca Juga: Inilah 5 Zodiak yang Terkenal Paling Sombong, Apakah Sobat Zona Termasuk?

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150