zonamahasiswa.id - Presentasi merupakan salah satu kegiatan yang sepertinya wajib bagi setiap mahasiswa. Entah saat presentasi makalah maupun tugas lain, tentunya dosen juga memberikan nilai dari cara Mahasiswa melakukan presentasi.
Apalagi di masa pandemi saat ini, tentunya presentasi sudah mulai beralih dengan menggunakan aplikasi Zoom. Aplikasi tersebut sangat membantu bagi mahasiswa dalam melakukan kuliah daring, namun masalahnya banyak yang tidak tahu cara mengoperasikan aplikasi Zoom dengan baik dan benar. Seperti menampilkan wajah di depan PPT saat presentasi.
Kali ini Mimin akan membagikan tutorial untuk menampilkan wajah di depan PPT saat presentasi menggunakan aplikasi Zoom. Berikut caranya!
Baca Juga: Aplikasi untuk Nulis Bahasa Inggris Recommended, Anak Kuliah Wajib Tahu
Tutorial Menampilkan Wajah di Depan PPT Saat Presentasi Menggunakan Aplikasi Zoom
1. Cara paling sederhana, gunakanlah aplikasi Zoom versi yang terbaru.
Gunakanlah aplikasi Zoom yang terbaru, karena vitur aplikasi Zoom yang saat ini memiliki fitus yang sangat cocok untuk Sobat Zona coba.
2. Kemudia pilihlah Share Screen, saat Sobat Zona sudah membuka Zoom
3. selanjutnya, pilihlah menu Advanced
4. setelah itu kemudian pilihlah Slide as Virtual Bacground
5. Bukalah folder Sobat Zona dan pastikan yang dibuka adalah Power Point untuk bisa menampilkan wajah di depan PPT
Baca Juga: Tips Mencari Gambar HD untuk Tugas Kuliah Sobat Zona
Kenapa Harus Menggunakan Cara Seperti Itu?
Ada beragam manfaat yang belum Sobat Zona ketahui dari menggunakan wajah tampil di depan PPT saat presentasi
Lebih terkesan menarik, karena salah satu yang membuat orang terkesan terhadap presentasi kita karena cara kita memberikan sajian kuantitas dan kualitas yang sangat bagus.
Penyampaian yang sangat bagus, ditambah dengan sajian presentasi yang sangat unik dan menarik tentunya akan menambah nilai yang baik di mata orang lain. Cara seperti itu memang sangat menunjang pada kualitas presentasi Sobat Zona.
Tutorial Sederhana Menampilkan Wajah di Depan PPT Saat Presentasi Menggunakan Aplikasi Zoom
Berikut tutorial sederhana yang bisa Mimin berikan kepada Sobat Zona, semoga tips tersebut bermanfaat dan mempermudah Sobat Zona dalam melakukan presentasi secara daring.
Jangan lupa aktifkan notifikasi untuk update informasi menarik lainnya hanya di Zona Mahasisswa.
Baca Juga: Cara Mudah Mencatat Materi Kuliah dari Zoom, Sobat Zona Wajib Tahu
Komentar
0