Tips

Simak 5 Tips Anti Galau, bagi Kalian yang Gagal SBMPTN Langsung dari Ketua LTMPT

Nur Uswatun Khasanah 18 Juni 2021 | 09:45:40

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona! Pasti masih ada nih, calon mahasiswa yang tengah menangis karena tidak lulus SBMPTN. Pasti dipikiran kalian PTN adalah segala-galanya, padahal banyak juga perguruan tinggi swasta yang memiliki keunggulan yang sama atau bahkan lebih diatas nya.

Agar kalian tidak sedih lagi, Mimin tahu nih gimana caranya. Kebetulan Mimin kemarin habis dapat motivasi dari bapak ketua LTMPT langsung. Berikut pesan beliau tentang 5 tips anti galau, bagi kalian yang gagal SBMPTN.

Baca Juga: Update! Tutorial Cek Plagiarisme dengan Menggunakan Turnitin

Optimis dan Bangkit dari Kegagalan

Ilustrasi optimis (Foto: Liputan6)

Menurut pak Nasih, gagal SBMPTN bukan berarti gagal dalam kehidupan. Nashi berharap jika gagal dalam SBMPTN 2021 jangan sampai terpuruk dan kesuksesan dapat diraih dengan banyak cara. Nasih mengungkapkan untuk mengatasi kegagalan SBMPTN dapat diatasi dengan dengan menempuh jurusan lain yang tidak linier, studi di kampus negeri maupun swasta lainnya, dan sebagainya.

"Gagal SBMPTN bukan berarti gagal seperti putus cinta, yang mengalami kegagalan tersebut bukan kalian saja. Masih banyak di luar sana teman seperjuangan yang gagal juga. Untuk itu tetaplah optimis. Kegagalan ini bukan akhir dunia, banyak juga orang sukses tanpa kuliah, intinya semua sudah ada rezekinya masing-masing," ujar Nasih.

Harus Bersabar

Ilustrasi bersabar (Foto: Grid.id)

Hanya 23,7% yang lolos dari SBMPTN 2021. Nasih berpesan agar para peserta yang belum berhasil untuk tetap bersabar dan menyemangati satu sama lain.

"Melihat dari jumlah peserta yang diterima ini, bisa disimpulkan bahwa kalian tak sendiri, dan ini peluang bagi teman-teman untuk belajar bersama," kata Nasih.

Refleksi Diri dengan Nilai UTBK

Ilustrasi nilai UTBK (Foto: Yusufstudi)

Pelajaran terbaik saat menghadapi kegagalan adalah melakukan refleksi dan intropeksi diri. Hal ini dapat dilakukan dengan memperhatikan skor sebagai suatu parameter kemampuan dan potensi diri. Jika ada nilai mata pelajaran yang belum mencapai target maka pelajar kembali mata pelajaran tersebut. Sehingga kedepannya mendapatkan hasil yang lebih baik.

"Nilai ini adalah parameter konkrit yang mengukur kemampuan calon mahasiswa sebelum masuk ke perguruan tinggi. Makanya, jangan hanya mengandalkan perasaan cerdas dan bisa mengerjakan saja. Namun kalian juga harus melihat nilai yang sudah kamu dapatkan," jelas Nasih.

Baca Juga: 5 Cara Cek Keyboard Laptop, Apakah Rusak atau Tidak?

Ikut Ujian Mandiri

Ilustrasi seleksi mandiri (Foto: Swiss)

Jalur SBMPTN bukanlah satu-satunya jalur masuk perguruan tinggi negeri melainkan juga terdapat kuota mandiri yang tersedia. Nasih menyebutkan, bahwa ada 30-40% kuota jalur mandiri yang disediakan oleh perguruan tinggi di Indonesia.

"Setelah tes SBMPTN ini, beberapa perguruan tinggi negeri akan mengadakan tes ujian mandiri, dan dapat disimpulkan bahwa kesempatan kalian masih terbuka lebar. Masih ada ratusan ribu kursi yang masih kosong buat kalian," terang Nasih.

Memilih Jurusan Sesuai Kemampuan

Ilustrasi memilih jurusan (Foto: Tribunkaltim)

Setelah mendapatkan hasil nilai UTBK SBMPTN 2021, ada baiknya peserta yang gagal harus memilih jurusan berdasarkan nilai UTBK tersebut. Dengan melihat UTBK juga jangan lupa menyesuaikan standar nilai jurusan dengan pesaing.

"Selain berkaca dari nilai hasil UTBK, kalian juga harus menyesuaikannya dengan nilai tersebut dengan jurusan yang akan didaftar. Jangan sampai salah pilih jurusan dan mengakibatkan kalian gagal lagi," ujar Nasih.

Simak 5 Tips Anti Galau, bagi Kalian yang Gagal SBMPTN Langsung dari Ketua LTMPT

Sobat Zona itulah 5 tips anti galau bagi kalian yang gagal SBMPTN langsung dari pak Nasih, ketua LTMPT. Tetap semangat!

Untuk tetap update mengenai informasi menarik seputar dunia perkuliahan dan mahasiswa, jangan lupa untuk mengaktifkan notifikasi postingan website zonamahasiswa.id, ya!

Baca Juga: Rekomendasi Software yang Wajib Dimiliki Mahasiswa Jurusan Matematika

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150