Tips

Rekomendasi Tempat Magang Mahasiswa Jurusan Manajemen

Zahrah Thaybah M 08 Juli 2021 | 08:20:00

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Apa kabar mahasiswa akhir, masih kuat kan menjalaninya? Sudah memasuki musim magang, kira-kira sudah kepikiran belum mau di mana? Biasanya nih pihak kampus merekomendasikan kepada mahasiswanya berdasarkan perusahaan mitra atau instansi yang bekerjasama dengan mereka.

Tapi, ada juga yang justru menyuruh mahasiswanya mencari sendiri tempat magang. Buat kalian mahasiswa jurusan Manajamen, biat nggak makin bingung dan pusing tujuh keliling, yuk simak ulasan rekomendasi tempat magang dari Mimin.

Baca Juga: 5 Tips Sukses dalam Menjalani Kehidupan Sebagai Mahasiswa, Jangan Sampai Terjerumus Pergaulan Bebas

Perusahaan

Ilustrasi perusahaan (Foto: Pexels)

Mana suaranya mahasiswa Manajemen? Jurusan ini identik dengan perusahaan-perusahaan besar, biasanya juga bergengsi gitu. Prospek kerjanya pun luas, bisa di bagian Sales dan Marketing, Asuransi, Product Manager, Staf Manajemen, dan masih banyak lagi.

Manajemen pada perusahaan merupakan salah satu departemen yang vital. Karena. yang mengatur sistem perusahaan tersebut agar bisa terus bertahan serta berkembang. Kalau bingung, kalian bisa mencari informasi magang di sana. Misalnya, perusahaan yang bergerak di bidang properti, telekomunikasi, media dan pertelevisian, serta asuransi.

Bank

Ilustrasi bank (Foto: Pexels)

Bank dan mahasiswa Manajemen memang nggak terpisahkan dan mungkin ini salah satu tempat magang andalan. Pokoknya kalau nggak dari Akuntansi, Administrasi, Ekonomi, Perpajakan semua berkumpul di sana. Oleh karena itu, manfaatkan kesempatan ini dengan baik. Bisa saja jika kinerjanya memuaskan menjadi karyawannya lho.

Para mahasiswa akan ditempatkan pada divisi yang berkaitan dengan Manajemen, seperti Product, Sales, Account Officer, dan masih banyak lagi. Bisa magang di bank swasta dan bank negeri, contohnya BCA, CIMB, BNI, BRI, Mandiri, serta BI.

Baca Juga: Ide Kerja Sampingan untuk Mahasiswa, Bisa Cuan Puluhan Juta!

Perusahaan BUMN/Instansi Pemerintah

Ilustrasi kantor pemerintah (Foto: Pexels)

Selanjutnya, di instansi pemerintahan tentunya pada bagian yang berkaitan dengan jurusan Manajemen. Nantinya akan mempelajari bagaimana cara mengelola sistem dengan baik supaya bisa berjalan baik. Eh, jangan dikira magang di sana nggak kece, justru itulah incaran para mahasiswa lain, sebab BUMN.

Selain itu, keuntungannya adalah bisa bekerjasama dengan banyak orang profesional, sehingga secara nggak langsung mengikuti ritme kerja mereka. Wah, keren banget kan? Karena Mimin orang baik, jadi mau spill tipis-tipis aja nih perusahaan BUMN yang membuka magang, yaitu PDAM, Pelindo, PAL, Perusahaan Perkebunan Nusantara,

Perusahaan Penerbangan

Ilustrasi bandara (Foto: Pexels)

Tempat magang anak Manejemen yang satu ini memang kece dan berkelas. Percaya nggak percaya, mendengar kata perusahaan penerbangan pasti di pikiran kalian adalah pesawat, flight attendance, atau karyawan dengan penampilan necis gitu. Mungkin juga masih segelintir saja mahasiswa yang tahu.

Di bagian apa Min kalau magang di sana? Banyak banget lho Sobat Zona, seperti Asisten Management, Sales dan Marketing, Digital Marketing, Talent Management Analyst, Attraction Management-Event Section Head, dan masih banyak lagi. Mimin capek kalau nyebutin satu-satu, karena di internet sudah tersedia informasinya. Perusahaan penerbangan yang membuka lowongan magang, yaitu Garuda Indonesia.

Rekomendasi Tempat Magang Mahasiswa Jurusan Manajemen

Itulah ulasan mengenai rekomendasi tempat magang untuk mahasiswa jurusan Manajemen. Kok Mimin jadi pingin pindah jurusan sih gara-gara tertarik di sana juga. Jadi, sudah punya gambaran mau magang di mana? Atau kalau punya rekomendasi lagi boleh nih ngomong ke Mimin.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Last but not least, jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi website zonamahasiswa.id. Sampai jumpa.

Baca Juga: Anak Organisasi Mau Lulus Kuliah Cepat? Lakukan 5 Cara Ini

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150