Hiburan

Rekomendasi 5 Film yang Akan Borong Penghargaan di Tahun 2021

Zahrah Thaybah M 31 Januari 2021 | 11:48:48

zonamahasiswa.id – Tahun 2021 adalah peluang besar bagi dunia perfilman untuk memborong penghargaan bergengsi sekelas Piala Oscar dan Golden Globes. Bagaimana tidak, beberapa film ini sudah menyita perhatian masyarakat, khususnya para pecinta film.

Penasaran film menakjubkan apa saja yang akan memborong penghargaan tahun 2021? Yuk, simak ulasannya!

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film dengan Ending Plot Twist, Sobat Zona Wajib Nonton

Nomadland

Gambar pemeran film Nomadland (Foto: hollywoodreporter.com)

Film pertama berjudul Nomadland, yang merupakan sebuah film drama Amerika Serikat tahun 2020 yang dibintangi oleh Frances McDormand dan David Strathairn. Naskah film merupakan hasil adaptasi dari buku Nomadland: Surviving America in the Twenty-First Century karya Jessica Bruder.  

Film yang garapan Chloé Zhao ini bercerita tentang seorang wanita berusia 60 tahun yang bernama Fern. Ia telah kehilangan banyak hal pada saat resesi hebat yang melanda Nevada. Hal tersebut membuat ia melakukan perjalanan panjang melalui Amerika Barat. Perjalanan tersebut membuat ia menjadi pengembara dengan menggunakan mobil van. Dalam perjalanan tersebut, Fern akan bertemu dengan banyak orang yang akan mengubah perjalanan dan kehidupan pribadinya.

Nomadland berhasil menyabet beberapa penghargaan dalam ajang penghargaan film ternama pada tahun 2020, seperti Golden Lion di Festival Film Venesia, memenangkan kategori film terbaik di Festival Film Toronto. Hmm pantas saja banyak yang menggadang-gadangkan film ini untuk memborong penghargaan bergengsi, Chloé Zhao memang tidak pernah mengecewakan para pecinta film. Kabarnya, Nomadland akan tayang perdana di layar lebar pada 19 Februari mendatang.

Sound Of Metal

Gambar Riz Ahmed dalam film Sound of Metal (Foto: filmsactu.net)

Untuk kalian mencari film yang memotivasi, Mimin akan merekomendasikan Sound of Metal yang layak memborong penghargaan tahun 2021. Pemeran utama film ini adalah Riz Ahmed dan bersutradarakan Darius Marder. Film ini menceritakan seorang pria bernama Ruben, yang awalnya adalah pecandu narkoba, kemudian berhasil keluar dari dunia hitamnya berkat kecintaannya pada musik.

Hidupnya bahagia dengan menjadi seorang drummer. Namun, keadaannya berubah saat tiba-tiba Ruben harus kehilangan pendengaran dan hal tersebut turut mengubah hidupnya. Lou yang merupakan kekasih Ruben, membawanya ke tempat seorang pria bernama Joe yang nantinya akan menyuruh Ruben pindah rumah agar belajar menerima keadannya.

Sound of Metal mengajarkan bagaimana untuk terus melanjutkan hidup ketika banyak masalah dan penghalang yang berdatangan, serta menerima apa yang menimpa kita.

Promising Young Woman

Gambar pemeran film Promising Young Woman (Foto: abcnews.com)

Selanjutnya yaitu Promising Young Woman, sebuah film drama Amerika Serikat tahun 2020. Yang menakjubkan yaitu film ini merupakan debut pertama sang sutradara, Emerald Fennell tapi berhasil menjadi film yang berpotensi memborong penghargaan pada tahun 2021. Pemeran Promising Young Woman adalah Carey Mulligan, Bo Burnham, Alison Brie, Clancy Brown, Jennifer Coolidge, Connie Britton, dan Laverne Cox. Film ini tayang perdana pada Sundance Film Festival pada 25 Januari 2020.

Promising Young Woman menceritakan seorang wanita yang bernama Cassie. Banyak orang menyebutnya sebagai wanita muda yang menjanjikan, sampai sebuah peristiwa misterius tiba-tiba menggagalkan masa depannya. Tapi tidak ada dalam kehidupan Cassie yang kelihatannya: dia sangat pintar, licik, dan dia menjalani kehidupan ganda rahasia di malam hari. Sekarang, suatu pertemuan tak terduga akan memberi Cassie kesempatan untuk memperbaiki kesalahan masa lalu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama dan Film Thailand yang Bikin Sobat Zona Rindu Sekolah Tatap Muka

Da 5 Bloods

Gambar pemeran film Da 5 Bloods salah satu 5 film yang mendapatkan penghargaan (Foto: rollingstone.com)

Film Garapan Spike Lee ini menceritakan veteran Amerika-Afrika yang melakukan perjalanan ke Vietnam untuk sebuah misi baru. Paul, Otis, Eddie, dan Melvin kemudian membentuk pasukan kecil bernama The Bloods yang dipimpin oleh Norman.

Pada suatu hari terdengar kabar bahwa pesawat milik CIA jatuh dekat markas mereka. Kelimanya pun segera pergi menuju lokasi kejadian untuk mencari tahu apa yang sebenarnya pesawat itu bawa, hingga mereka menemukan peti berisi emas.

Singkat cerita, terdapat serangan tiba-tiba saat kelimanya mengubur peti emas dan menewaskan Norman. Lalu, The Bloods meninggalkan harta karun mereka dan kembali ke Amerika. Puluhan tahun kemudian setelah tragedi tersebut, empat sahabat itu kembali ke Vietnam untuk mencari keberadaan peti emas dan jasad sahabat mereka yang hilang.

Film ini berhasil menyajikan sinematografi yang memanjakan mata. Tak heran jika akan memborong penghargaan sekelas Oscar nantinya.

Minari

Gambar para pemeran film Minari (Foto: eyesmag.com)

Minari adalah sebuah film drama Amerika Serikat tahun 2020, yang ditulis dan disutradarai oleh Lee Isaac Chung. Film tersebut menampilkan Steven Yeun, Han Ye-ri, Youn Yuh-jung, Will Patton, Alan Kim dan Noel Kate Cho.

Film ini menceritakan seorang pria yang memiliki mimpi memindahkan keluarganya yang berdarah Korea Selatan-Amerika ke Arkansas untuk mengejar mimpinya sebagai petani, keluarganya menghadapi berbagai kesulitan yang menyertainya. Minari mendapatkan pujian atas penampilan para pemerannya, Minari juga menyoroti kisah yang murni, mengharukan, dan asli tentang perjuangan dalam mewujudkan impian.

Minari memiliki masa depan yang indah pada musim penghargaan 2021, dengan memborong penghargaan Oscar dan Golden Globes, terutama untuk nominasi akting dan skenario asli terbaik. Meskipun ada persaingan yang ketat, Steven Yeun layak menerima nominasi Aktor Terbaik lewat akting memukaunya dalam film ini.

Rekomendasi 5 Film yang Akan Borong Penghargaan di Tahun 2021

Sobat Zona itulah 5 rekomendasi film yang layak dan berpotensi memborong penghargaan film bergengsi dunia tahun 2021. Mimin penasaran kira-kira dari kelima film tersebut, kalian sudah nonton yang mana?

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan update notifikasi website zonamahasiswa.id. Sampai jumpa!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film agar Sobat Zona Semangat Menggapai Mimpi

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150