Berita

Mendukung Pengolahan Sampah Plastik, Mahasiswa Kalbis Institute Menyelenggarakan Kalbis Artwork Festival 2023 dengan Menggandeng Para Artis dan Aktivis Lingkungan

Alif Laili Munazila 29 Mei 2023 | 18:41:29

zonamahasiswa.id - Sampah jadi masalah utama semua orang di seluruh dunia, tak terkecuali di negara Indonesia. Saking seriusnya permasalahan sampah di Indonesia, banyak perairan Indonesia dipenuhi sampah. Salah satu daerah yang punya PR paling besar atas masalah sampah adalah Kota Jakarta.

Baca juga: Meski dari Keluarga Peternak, Jizun Buktikan jika Penggembala Kuda Bisa Raih Gelar Doktor Lulusan AS

Ajak Anak Muda Aktif Olah Sampah Plastik

Kota Jakarta identik dengan banyaknya sampah plastik yang sering kali meresahkan penduduk Kota Jakarta. Atas landasan tersebutlah yang mendorong mahasiswa Kalbis Institute untuk menyelenggarakan kegiatan pengolahan sampah plastik melalui Kalbis Artwork Festival (KAF) 2023 dengan tema 'Convert Plastic Waste' pada 26 Mei 2023 di Kalbis Institute, Pulomas, Jakarta Timur.

Kepedulian Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi Kalbis Institute (HIMIK), mahasiswa Manajemen dan Desain Komunikasi Visual terhadap lingkungan dibuktikan melalui terselenggaranya acara KAF 2023 yang terdiri dari serangkaian kegiatan. Mulai dari Sharing Session mengenai teknik mengolah sampah yang kreatif, efektif, dan inovatif, hingga Mini Concert yang diisi penampilan musik dari para artis tanah air.

“Kalbis Artwork Festival 2023 merupakan pengembangan dari communication week yang diselenggarakan setiap tahun, dan tahun ini mengangkat tema #ConvertPlasticWaste untuk menjadi wadah edukasi sekaligus hiburan bagi anak muda,” ucap Salwa Bastian selaku Ketua Panitia KAF 2023.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai Kalbis Institute, kamu dapat mengunjungi Instagram @kalbisinstitute.

Julian Riezki selaku pembicara dari Get Plastic Foundation di Sharing Session KAF 2023 pun berharap mahasiswa Kalbis Institute maupun partisipan lainnya dapat mulai mengambil peran yang paling mudah dengan cara meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki.

Selain Sharing Session, terdapat kegiatan lain seperti pameran Mini Exhibition yang menampilkan karya-karya 2D dan 3D dari sampah plastik, partisipasi dari Tenant UMKM yang mendukung penggunaan kemasan eco-friendly, hingga Mini Concert yang menyuguhkan 'euforia' bagi audiensnya.

"Kalau dari isi sharingnya sih udah bagus banget, karena materinya bikin mahasiswa lebih sadar tentang bahaya sampah plastik dan membuka wawasan mengenai pentingnya mengolah sampah plastik untuk lingkungan yang lebih baik, apalagi sampai bisa dapat uang pakai aplikasi daur ulang sampah plastiknya", ujar salah satu partisipan di KAF 2023.

Melihat kondisi ke depan di DKI Jakarta, kegiatan KAF 2023 yang telah terselenggara diharapkan mampu menumbuhkan pandangan anak muda akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dengan cara mendaur ulang sampah plastik menjadi barang yang lebih berguna, sesuai dengan tema yang diusung yakni 'Convert Plastic Waste'.

Kalbis Institute, Kampus Integratif dengan Dunia Industri

Kalbis Institute sendiri merupakan perguruan tinggi swasta yang didirikan oleh Yayasan Pendidikan Kalbe sebagai Corporate Based University. Kalbis Institute hadir dengan kurikulum yang terintegrasi dengan dunia industri, pengajar yang berpengalaman sebagai praktisi, serta kerja sama di dalam maupun luar negeri.

Kalbis Institute memiliki visi untuk "Menjadi perguruan tinggi yang unggul dalam bidang teknologi dan bisnis di tingkat nasional dan berdampak bagi masyarakat melalui pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni yang adaptif dan dinamis."

Mendukung Pengolahan Sampah Plastik, Mahasiswa Kalbis Institute Menyelenggarakan Kalbis Artwork Festival 2023 dengan Menggandeng Para Artis dan Aktivis Lingkungan

Itulah ulasan mengenai kegiatan mahasiswa Kalbis Institute yang menyelenggarakan event Kalbis Artwork Festival 2023 demi mendukung pengolahan sampah plastik agar semakin digemari kalangan anak muda.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca juga: Tito Johani, Pemuda 18 Tahun yang Lompat dari Jembatan Suhat Malang, Begini Faktanya

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150