Inspirational Story

Kisah Inspiratif Anggun C Sasmi, Pernah Luntang-lantung di London hingga Jadi Penyanyi Terkenal

Dinik Afrianingsih 20 November 2021 | 12:35:26

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Gimana kabarnya? Semoga sehat dan semangat terus ya. Anggun C. Sasmi merupakan penyanyi rock terkenal yang berhasil go international. Wow, keren banget nggak sih?

Namun, dibalik kejayaannya di industri musik dunia, ia pernah mengalami keterpurukan bahwan harus luntang-lantung di London. Mau tahu lebih lanjut kisahnya? Yuk, simak ulasan berikut ini!

Baca Juga: Ditolak 25 Perusahaan hingga Jadi Pengusaha, Berikut Kisah Inspiratif Sandiaga Uno

Latar Belakang

Gambar Anggun C Sasmi (Foto: Republika)

Anggun Cipta Sasmi merupakan perempuan yang lahir pada 29 April 1974 di Jakarta. Ia lebih terkenal sebagai Anggun C. Sasmi atau Anggun dan merupakan seorang penyanyi, pencipta lagu, artis rekaman,prosedur rekaman, panelis, juri pencarian bakat, aktris, dan filantropis Prancis.

Ia merupakan putri pertama dari Darto Singo, seorang penulis asal Kroya, Jawa Tengah, dan Dien Herdina, merupakan seorang perempuan yang masih kerabat Keraton Yogyakarta.

Anggun menempuh pendidikan dasar di sebuah sekolah Katolik di Jakarta, meskipun Anggun sendiri adalah seorang Muslim. Perempuan eksotis tersebut dibesarkan dalam keluarga yang penuh seni. Saat masih berumur tujuh tahun ia sudah digembleng oleh ayahnya untuk berlatih vokal setiap harinya.

Sang ayah mengajarkannya berbagai latihan teknik vokal dengan penuh disiplin. Tak hanya itu, ia juga belajar alat musik piano. Pada umur sembilan tahun, Anggun mulai menciptakan lagu dan merekam album anak-anak.

Perjalanan Karier di Indonesia

Gambar Anggun C. Sasmi (Foto: Win Net News)

Ketika Anggun menginjak umur 12 tahun, Anggun telah meluncurkan album rock pertamanya yang berjudul Dunia Punya Aku (1986). Di mana album tersebut diproduseri oleh Ian Antono yang merupakan gitaris terkenal Indonesia. Sayangnya karya tersebut tak dapat mengangkat namanya.

Hingga pada 1989, dalam singel berjudul Mimpi nama Anggun pun meroket di blantika musik Indonesia. Bahkan lagu tersebut masuk dalam 150 lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa, menurut majalah Rolling Stone.

Kariernya di dunia musik Indonesia pun semakin melejit ketika ia merilis lagu Tua Tua Keladi dan Takut. Kemudian pada tahun 1990-1991 ia berhasil meraih penghargaan sebagai Artis Indonesia terpopuler lho.

Setelah kesuksesannya dalam lagu singel, akhirnya pada tahun 1991 dan 1992 Anggun kembali merilis album berjudul Anak Putih Abu-Abu dan Nocturno. Di paruh awal 1990-an ia telah membuktikan diri di belantika musik dapat menjadi salahs atu penyanyi rock paling sukses.

Kerennya lagi, pada usia 19 tahun, penyanyi rock ini berhasil menjadi penyanyi termuda yang mendirikan perusahaannya sendiri bernama Bali Cipta Records. Bahkan ia tak segan terjun langsung sebagai produser rekaman.

Baca Juga: Raih Gelar Doktor di Usia 24 Tahun, Inilah Kisah Diva Kurnianingtyas

Berpindah dan Luntang-lantung di London

Gambar Anggun C. Sasmi (Foto: Pikiran Rakyat)

Anggun merupakan penyanyi sukses di Indonesia, namun hal itu belum membuatnya puas. Hingga akhirnya ia pun mulai bermimpi untuk go international. Dalam sebuah wawancara dengan masalah Amerika Serikat, ia pernah menjelaskan mimpinya tersebut, namun sayangnya tak ada produser asing yang datang ke Indonesia.

Sehingga Anggun pun memutuskan untuk pergi jemput bola ke sana. Ia bahkan rela menjual perusahaan rekamannya dan berpindah ke Eropa untuk mewujudkan mimpinya itu. Bersama sang suami, Michel Georgea akhirnya menetap di London, Inggris.

Ia menetap di London selama satu tahun dan memulai kariernya lagi dari nol. Demi meraih mimpinya, Anggun bahkan rajin mengirim demo rekaman ke berbagai studio di Inggris dan pergi ke klub-klub. Di sana ia memperkenalkan dirinya sebagai seorang penyanyi kepada para pengunjung danpihak klub yang mempekerjakannya.

Namun, kehidupannya memang sangatlah tidak mudah. Biaya hidup London yang tinggi membuat uang hasil penjualan perusahaan rekaman miliknya pun habis sedikit demi sedikit. Selain itu, ia harus menelan kekecewaan karena demo rekamannya tak mendapat respons positif.

Anggun pernah bercerita bahwa selama mengejar karier di London, ia rela menyiapkan demo enam lagu dan mencari produser lain meski harus menunggu lagi. Namun, tak dipungkiri bahwa beberapa produser di sana juga memberi respons positif padanya, bahkan ada yang tak menjawab sama sekali.

Memutuskan untuk Pindah ke Prancis

Gambar Anggun C. Sasmi (Foto: Rumah 123)

Melihat respons para produser London yang tampak tak cocok dengan jenis suaranya. Anggun pun berencana untuk memulai karier di negara Eropa lainnya. Awalnya ia berniat pindah ke Belanda, namun kemudian beralih ke Prancis.

Di Prancis ternyata memang negara yang cocok dengannya. Anggun C. Sasmi akhirnya diterima oleh pasar musik Prancis dan berhasil mengeluarkan album Snow on the Sahara pada tahun 1997. Ternyata album tersebut langsung menjadi hit dan tercatat sebagai lagi paling sering diputar di radio.

Album berbahasa Prancis itu berhasil mereguk sukses dengan penjualan lebih dari 10 ribu kopi di Prancis dan Belgia. Anggun juga berhasil menjadi nominator untuk Pendatang Baru Terbaik di Victoires de la MUsique, yang merupakan penghargaan tertinggi bagi industri musik Prancis.

Album tersebut kemudian dirilis ulang dalam versi bahasa Inggri dan meluncur di 33 negara di Asia, Eropa, dan Amerika. Selain mengadaptasi dari album Au nom de la lune, ia juga mendaur ulang lagu Life on Mars milik David Bowie.

Dari kesuksesan itu Anggun mulai dikenal di mancanegara. Akhirnya ia berhasil menjadi penyanyi terkenal yang go international, setelah merasakan luntang-lantung di Landon.

Pada tahun 2014, Anggun mendapat kepercayaan menjadi juri pada ajang X-Factor Around The Word bersama Paula Abdul, Daniel Bedingfield, Louis Walsh, dan Ahmad Dhani. Hingga di tahun berikutnya ia juga tampil sebagai juri kembali dalam ajang pencarian bakat tingkat Asia bernama Asia's Got Talent.

Kisah Inspiratif Anggun C Sasmi, Pernah Luntang-lantung di London hingga Jadi Penyanyi Terkenal

Itulah ulasan Mimin tentang Anggun C. Sasmi yang pernah luntang-lantung di London hingga akhirnya menjadi penyanyi terkenal go international. Wah, meski pernah mengalami penolakan dari berbagai produser ternyata ia tetap terus berusaha hingga menjadi sukses seperti sekarang.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar perkuliahan dan mahasiswa, serta aktifkan notifikasinya.

Baca Juga: Yuk, Kenalan dengan Bu Ira Mira ‘Dosen TikTok’ yang Paling Eksis di Media Sosial

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150