Tips

Kenali 5 Cara Belajar Bahasa Inggris dengan Benar dan Mudah

Nur Uswatun Khasanah 20 Maret 2021 | 11:43:36

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona! Mimin mau kasih tips menarik nih, terutama untuk kalian yang ingin mempelajari bahasa Inggris. Kenali 5 cara mudah belajar bahasa Inggris dengan benar dan mudah. Yuk, langsung saja baca tips berikut ini!

Baca Juga: Cara Jitu Membuat Surat Pernyataan bagi Peserta yang Gagal dalam Pembuatan Kartu Prakerja

Nonton Youtube

Ilustrasi menonton YouTube (Foto: Tribunnews)

Youtube menjadi salah satu media yang mudah untuk diakses, dengan mencari channel edukasi yang sesuai dengan preferensi yang ingin kalian pelajari. Di Youtube, Sobat Zona bisa belajar bahasa inggris lewat berbagai video tutorial, misalnya Grammar, Vocabulary, Pronunciation, IELTS, TOEFL, dan lainnya.

Kelebihan lainnya dari Youtube, yakni dapat diakses gratis dan bisa dipelajari diamanapun tanpa harus menyesuaikan waktu. Namun, saat belajar bahasa inggris di youtube, Sobat Zona harus mengatur strategi agar belajar bahasa Inggris bisa menyenangkan dan tidak membosankan. Secara sederhana, cara belajar bahasa Inggris ini bisa dikatakan sebagai belajar bahasa inggris dengan menyenangkan asalkan dapat terjadwal secara rutin.

Melatih Pendengaran Bahasa Inggris

Ilustrasi melatih pendengaran (Foto: Wallstretenglish)

Cara belajar bahasa Inggris yang kedua adalah dengan melatih kemampuan listening Sobat Zona terlebih dahulu. Hal ini bisa kalian lakukan dengan mendengarkan lagu bahasa Inggris, radio atau podcast bahasa Inggris.

Cara belajar bahasa ini bermanfaat agar telinga kalian peka dengan vocabulary bahasa Inggris dan juga bagaimana penyebutannya. Dengan begitu, nantinya kalian akan mudah saat membiasakan diri dalam melakukan percakapan bahasa Inggris.

Menonton Film Tanpa Subtitle

Ilustrasi menonton film (Foto: Hipwee)

Cara belajar bahasa Inggris berikutnya dengan cara menonton film bahasa inggris tanpa menggunakan subtitle bahasa Indonesia. Hal ini dapat mempercepat dalam belajar bahasa Inggris karena Sobat Zona akan lebih mengenal banyak kosakata yang terdengar asing di telinga.

Apabila masih kesusahan, gunakan subtitle Indonesia namun jangan terlalu sering. Jika menemukan kosakata yang susah, catat dan cari artinya untuk menambah kamus kata bahasa Inggris kalian.

Baca Juga: Yuk! Belajar 5 Cara Menulis Artikel Ilmiah yang Baik dan Menarik

Mendengarkan Lagu dan Tulis Liriknya

Ilustrasi mendengarkan musik sambil mencatat (Foto: Mysimpletricks)

Pada era digital saat ini memudahkan kita untuk mengunduh lagu berbahasa Inggris, cara belajar bahasa Inggris yang satu ini wajib kalian coba, yaitu mendengarkan musik berbahasa Inggris dan dengarkan baik-baik liriknya. Lalu, mencatat dalam notes maupun gadget Anda. Setelah lirik lagu kalian tulis, maka cek lirik tersebut di internet untuk mengecek benar semua atau ada yang salah.

Ikut Kursus Online

Ilustrasi kursus online (Foto: Telset.id)

Cara belajar bahasa inggris yang terakhir adalah dengan mengikuti kursus online. Dengan kursus bahasa Inggris online Sobat Zona akan mendapatkan banyak benefit seperti salah satunya biaya yang lebih murah dibandingakan dengan kursus konvensional.

Selain itu, benefit lainnya yang akan kalian dapatkan ialah waktu kursus online juga lebih fleksibel. Sobat Zona dapat mengatur sendiri kapan dan dimana kalian ingin belajar bahasa Inggris. Dengan mengikuti kursus, jadwal kalian untuk belajar bahasa Inggris akan lebih teratur sehingga bisa lebih disiplin dalam menimba ilmu.

Kenali 5 Cara Belajar Bahasa Inggris dengan Benar dan Mudah

Sobat Zona itulah tadi 5 cara belajar bahasa Inggris dengan benar dan mudah, selamat mencoba!

Untuk tetap update mengenai informasi menarik seputar dunia perkuliahan dan mahasiswa, jangan lupa untuk mengaktifkan notifikasi postingan website Zona Mahasiswa, ya!

Baca Juga: Jangan Sampai Salah, Inilah 7 Etika Mengirim Tugas via Email ke Dosen

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150