Berita

Heboh! 328 Mahasiswa Dikeluarkan dari Kampus, Sobat Zona: Ini Kampus Mana?

Zahrah Thaybah M 28 Maret 2021 | 13:45:47

zonamahasiswa.id – Kampus IAIN Palopo mengeluarkan mahasiswanya tidak hanya puluhan, namun 328 mahasiswa. Hal bukan tanpa alasan, melainkan berdasarkan aturan Permendikbud tentang batasan waktu maksimal dalam menempuh pendidikan sarjana

Selain itu, mahasiswa yang didrop out (DO) mayoritas menempuh pendidikan tahap akhir dan sudah melunasi biaya semester.

Baca Juga: Wah, Beredar Isu Tentang Kuliah Offline Akan Dimulai Bulan September, Begini Tanggapan Mahasiswa

Mahasiswa Tidak Memiliki Keterangan

Gambar Kampus IAIN Palopo (Foto: sulsel.inews.id)

Melansir dari iNews.id, Wakil Rektor I sangat selektif dan penuh pertimbangan dalam mengambil keputusan ini.

"Kami benar-benar selektif dan penuh pertimbangan dalam mengambil keputusan ini," kata Wakil Rektor I, Umar Arafat.

Umar mengatakan, bahwa sebagian mahasiswa yang didrop out kampus adalah mereka yang tidak memiliki keterangan. Maksudnya, tercatat sebagai mahasiswa tapi tidak mengikuti perkuliahan di kelas.

"Mereka juga sudah kami panggil juga karena sudah melewati batas waktu program studi. Karena itulah kami hapuskan dari pangkalan data (sebagai mahasiswa)," kata Umar.

Baca Juga: Mahasiswa Tasikmalaya Tega Gelapkan 52 Mobil dan Menipu Puluhan Pengusaha Rental dalam Satu Tahun

Berasal dari Tiga Fakultas

Gambar Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (Foto: febi.iainpalopo.ac.id)

Para mahasiswa tersebut berasal dari tiga fakultas, yaitu Fakultas Syariah sebanyak 27 mahasiswa, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan sebanyak 219, serta Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah sebanyak 82.

Kemudian, jumlah ini akan semakin bertambah karena pihak kampus sendiri masih menyembunyikan data Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam yang memiliki mahasiswa yang cukup banyak.

Heboh! 328 Mahasiswa Dikeluarkan dari Kampus, Sobat Zona: Ini Kampus Mana?

Itulah ulasan mengenai 328 mahasiswa yang dikeluarkan dari kampus. Hal ini karena mereka tidak memiliki keterangan apa pun, tapi masih berstatus mahasiswa.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi website Zona Mahasiswa. Sampai jumpa!

Baca Juga: Wah! Misteri Kematian Akseyna di Danau UI Akhirnya Terkuak Setelah 6 Tahun Berlalu

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150