zonamahasiswa.id – Halo, Sobat Zona! Selamat hari Jum’at, semoga selalu bahagia dan tetap semangat, ya. Jangan bosen-bosen ya sama Mimin, karena seperti biasa akan membagikan tips yang menarik, yaitu cara mudah membuat resume yang baik dan benar.
Resume merupakan dokumen yang digunakan untuk melamar pekerjaan. Dokumen ini berisi hal-hal penting yang menjelaskan diri kalian, latar belakang pendidikan, prestasi, pengalaman kerja, hingga organisasi.
Penulisannya pun tidak boleh sembarangan, melainkan harus memperhatikan format atau struktur resume. Lalu, bagaimana cara membuat resume yang baik dan benar? Yuk, simak ulasannya and happy reading!
Baca Juga: 7 Tips Jitu Kerja dan Diterima di Perusahaan Impian
Gunakan Bahasa yang Sederhana
Cara membuat resume yang baik dan benar yang paling utama adalah menggunakan bahasa yang sederhana. Yidak perlu menggunakan bahasa gaul atau istilah-istilah asing yang semakin membuat resume kalian terlihat aneh dan tidak bisa dipahami.
Gunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Jangan lupa untuk tetap memperhatikan EYD dan tata bahasa yang sesuai. Karena, semakin sederhana dan mudah dipahami resume Sobat Zona, semakin baik penilaian mereka terhadap kalian.
Buat Resume yang Relevan
Cara membuat resume yang baik dan benar adalah harus relevan dengan latar belakang kita. Misalnya, sebagai fresh graduate yang belum memiliki pengalaman kerja, maka cantumkan pengalaman organisasi, internship, atau ekstrakurikuler saat sekolah.
Karena, hal ini bisa menunujukkan seberapa besar komunikasi, sosialisasi, dan skill kalian. Bisa saja Sobat Zona menjadi pengurus inti atau ketua dari organisasi. Dari situ sudah terlihat bagaimana jiwa leaderhip kalian.
Kemudian, jangan lupa jelaskan dengan baik hubungan antara penagalaman kalian selama ini dengan posisi kerja yang akan dilamar. Jangan sampai kalain berlatar belakang Manajemen tapi melamar posisi sebagai jurnalis.
Sesuaikan dengan Skill
Selanjutnya, untuk membuat resume yang baik dan benar juga harus sesuai dengan keahlian atau skill. Resume adalah dokumen yang menunjukkan bagaimana diri kita sebenarnya agar pihak lain mengenal kita dengan baik.
Kalian bisa menjelaskan skill atau keahlian apa saja yang dimiliki. Misalnya, keahlian komputer dan jabarkan seperti apa skill tersebut. Selain itu, kalau punya keahlian public speaking, maka jelaskan dengan baik pula.
Baca Juga: Cara Membuat CV dengan Format PDF yang Rapi dan Menarik
Buatlah dengan Singkat, Padat, dan Menarik
Cara untuk membuat resume yang baik dan benar dengan singkat, padat, dan menarik. Masih banyak dijumpai resume yang terlalu panjang, tidak memuat inti, dan monoton. Baik dari desain atau kemampuan menjabarkannya.
Perlu Sobat Zona ingat, bahwa dalam resume yang penting adalah kualitas bukan kuantitas. Jadi, maksimalkan isi daripada jumlah halaman. Selain itu, gunakan desain yang menarik agar recruiter mau membaca resume kalian, ya.
Tunjukkan Prestasi Kalian
Dan cara membuat resume yang baik dan benar adalah dengan menujukkan prestasi apa saja yang pernah Sobat Zona raih. Semakin spesifik atau lengkap, maka semakin baik. Jangan hanya mencantumkan “Bisa berkomunikasi dengan bahasa Inggris yang baikâ€, tapi uraikan seperti misalnya, “Selama 1 tahun menjadi tutor bahasa Inggris di EF.â€
Cara Mudah Membuat Resume yang Baik dan Benar
Itulah ulasan mengenai cara mudah membuat resume yang baik dan benar. Have a great day everyone!
Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi website Zona Mahasiswa. Sampai jumpa!
Baca Juga: Rekomendasi Website untuk Membuat CV dalam 5 Detik Selesai!
Komentar
0