Berita

Berkedok Jual Tiket Konser Justin Bieber, Mahasiswa Kedokteran Tipu Belasan Orang: Rugi Rp20 Juta

Zahrah Thaybah M 03 April 2022 | 00:30:13

zonamahasiswa.id - Viral di Twitter seorang mahasiswa kedokteran bernama Ayu Ruspa Ningrum melakukan penipuan terhadap puluhan orang. Ia modus menjual tiket konser Justin Bieber. Atas kejadian itu, kerugian ditaksir mencapai 20 juta rupiah.

Sebuah akun Twitter @ikonot7HANBIN menceritakan kronologi penipuan tiket konser tersebut oleh Ayu.

"Penipuan oleh AYU RUSPA NINGRUM mahasiwa Kedokteran. Dia menipu dengan menjual TIKET JUSTIN BIEBER. Kerugian mencapai 20 juta bahkan bisa lebih. Korban yang baru diketahui sebanyak 10 orang," tulisnya.

Baca Juga: Update! Kelanjutan Kasus Dosen Unri: Tangis Mahasiswa Pecah Usai Dengar Putusan Hakim

Kronologi Peristiwa

https://twitter.com/ikonot7HANBIN/status/1510251043229417472?t=xaIMVhrRj9WhuhwYnKPTDA&s=08

Berdasarkan keterangan dari pemilik akun, Ayu sudah menipu seseorang di Twitter pada tahun 2014. Lalu tahun 2021 ia kembali menipu berkedok investasi.

"Sebelum menipu kami dengan menjual TIKET JUSTIN BIEBER, ayu sudah menipu di tahun 2021 dengan kedok INVESTASI. Dan juga baru kami ketahui di tahun 2014, dia juga pernah menipu seseorang di Twitter," tulisnya, Sabtu (2/4).

https://twitter.com/ikonot7HANBIN/status/1510252252216565769

Lalu, tahun ini Ayu menipu 10 pembeli berkedok menjual 8 tiket Justin Bieber CAT 5. Akan tetapi, saat mereka meminta data diri dan voucher justru mengulur waktu bahkan memblokir pembelinya.

"Dia mengaku menjual tiket cat 5 sebanyak 8 tiket. Namun, pada saat diminya e-voucher dan data diri, AYU seperti megulur waktu hingga twitter 10 pembelinya DI BLOCK, baik di wa, ig ,dan twitter," tulis pemilik akun.

Saat itu seorang pembeli sekaligus pemilik akun @_toxickiss_1 sedang mencari tiket konser Justin Bieber.

"Guys kali ada car 1 (2tiket) dan cat 5 (2tiket) pleaseee let me know tp fee nya jangan kek org rakus duit tengs mo tidur tanpa beban aku malem ini #JustinBiberinJakarta," cuitnya.

Lalu, Ayu Ruspa Ningrum membalas cuitan tersebut dan mengatakan jika ia memiliki 2 tiket CAT 5A.

"Sisa 2 tiket pusing," ujarnya Ayu.

Sementara itu, bukti bahwa Ayu sudah menipu puluhan orang terkuak ketika pemilik akun @ikonot7HANBIN mengunggah beberapa bukti transfer pembelian tiket Justin Bieber dari korban. Namun, kini pelaku bertambah menjadi 12 orang.

"Sangat keterlaluan. Banyak korban yang berasala dari luar daerah. Bayangin gimana kalo waktu hari H dia udah pesen tiket pesawat dan hotel. Tetapi saat dateng malah ga jadi nonton," geramnya.

Barang Bukti Berupa Receipt Transfer

https://twitter.com/ikonot7HANBIN/status/1510252865583194119

Selanjutnya, pemilik akun Twitter yang mengunggah thread ini juga menunjukkan wajah pelaku alias Ayu Ruspa Ningrum.

Dari foto-foto tersebut, pelaku menunjukkan gaya hidupnya yang bergelimang harta, padahal menggunakan uang hasil menipu. Ia merupakan warga asli Palembang namun tinggal di Bandung.

"Ini adalah muka PELAKU (AYU RUSPA NINGRUM) Twitter yg dulu @ayuborunas dan yg skrg @/Borunasuti0n. Ig nya yg skrg @/ayunstn namun udah ganti,"

"RUMAHNYA, DI BELAKANG BANDARA BANDUNG," lanjutnya.

Kemudian, ia meminta jika ada yang kenal atau mengetahui keberadaan pelaku untuk memberi tahunya via DM.

"Makasih bgt semua yang udah qrt yaaa, yang bantu up. Semoga masalah cepat selesai," pungkasnya.

Berkedok Jual Tiket Konser Justin Bieber, Mahasiswa Kedokteran Tipu Belasan Orang: Rugi Rp20 Juta

Itulah ulasan mengenai seorang mahasiswa kedokteran yang menipu belasan pembeli berkedok menjual tiket konser Justin Bieber. Lalu, hingga saat ini pelaku masih menjadi buronan.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa.

Baca Juga: Teman Sekelompok Tak Mau Kerjakan Tugas, Mahasiswa Ini Kirim Email Penuh Umpatan

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150