zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Gimana kabarnya? Semoga baik dan sehat selalu ya. Tahu nggak sih, ternyata skripsi bisa dapat dana hibah penelitian lho. Namun, ternyata masih banyak mahasiswa yang tak tahu cara untuk mendapatkan dana tersebut. Oleh karena itu, Mimin akan membagikan tips jitu nih buat Sobat Zona. Yuk, simak tips jitu lolos hibah penelitian skripsi!
Baca Juga: 7 Tips Jitu Wisuda di Semester Akhir, Mahasiswa Wajib Tahu!
Penelitian Memiliki Tujuan yang Jelas
Tips pertama ialah penelitian skripsi Sobat Zona harus memiliki tujuan yang jelas. Jika tujuan skripsi kalian jelas maka hasil yang diperoleh dari penelitian tersebut dapat bermanfaat untuk banyak pihak. Melalui penelitian tersebut maka orang-orang seperti dosen, kampus, atau orang lain dapat memanfaatkannya dengan baik.
Sehingga Sobat Zona perlu menyampaikan usulan pengajuan dana hibah tersebut dengan tujuan yang jelas. Selain itu, melalui penelitian tersebut maka peluang kalian memenangkan dana hibah itupun semakin besar.
Penelitian Bersifat Urgent
Jika Sobat Zona ingin mendapatkan dana hibah penelitian skripsi, maka jangan mengatakan penelitian kalian baik atau mungkin penting. Carilah ide penelitan yang bersifat urgent, sehingga tidak dapat ditunda.
Sebuah penelitan yang baik dan menarik akan mendapatkan dana hibah bila penelitian tersebut memang sangat dibutuhkan oleh semua orang. Misalnya, penelitian dilakukan untuk menyelesaikan suatu masalah yang bersifat urgent. Maka dana untuk melaksanakannya akan segera didapatkan.
Akan tetapi, Sobat Zona perlu memastikan kembali ke-urgent-an penelitian tersebut. Apakah penelitian tersebut memang benar-benar urgent sesuai kebutuhan di masa kini atau tidak.
Memiliki Manfaat Besar
Penelitian skripsi yang Sobat Zona lakukan sebaiknya memebrikan manfaat yang sangat besar di berbagai bidang. Tips ini bisa membantu memperbesar peluang untuk segera mendapatkan dana hibah penelitian skripsi.
Seperti halnya penelitian yang bermanfaat untuk perkembangan iptek (ilmu pengetahuan dan teknologi), bermanfaat untuk pembangunan, dan juga memiliki manfaat besar di masa mendatang. Semakin banyak manfaat dari penelitian skripsi kalian, maka kucuran dana bantuan pun akan lebih cepat mengalir nantinya.
Relevansi Literatur
Penelitian skripsi yang akan kalian lakukan sebaiknya menggunakan literatur yang relevan. Tak masalah jika mengambil literatur dari penelitian serupa dan sudah lebih dulu ada. Namun, perlu Sobat Zona ingat untuk mengecek relevansinya kembali.
Jika sudah menggunakan literatur yang relevan, maka kalian nantinya dapat menyampaikan ada perbaikan dari penelitian sebelumnya, yang praktis dan bersifat urgent.
Keunggulan Penelitian
Tips terakhir, penelitian skripsi Sobat Zona harus memiliki keunggulan dan terpapar dalam proposal penelitian kalian. Paparkanlah penelitian yang akan dilakukan memiliki sejumlah keunggulan. Misalnya,
- Topik saya penting, orisinil, dan urgent.
- Kami lebih tajam dalam menyajikan prosedur dan unsur penting lainnya di dalam kegiatan penelitian.
- Pendekatan tim peneliti lebih canggih.
- Tim kami akan bekerja seefisien mungin
5 Tips Jitu Lolos Hibah Penelitian Skripsi, Yuk Dicoba!
Itulah ulasan Mimin tentang tips lolos hibah penelitian skripsi. Wah, ternyata tipsnya gampang lho. Yuk, coba Sobat Zona!
Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar perkuliahan dan mahasiswa, serta aktifkan notifikasinya.
Baca Juga: Mahasiswa Jangan Sampai Sakit, Ini 4 Tips Menjaga Kesehatan Tubuh Saat Musim Pancaroba
Komentar
0