zonamahasiswa.id – Kabar mahasiswa unjuk rasa kepada pihak Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung terjadi pada 14 Januari 2021 lalu. Para mahasiswa ini mendesak terkait adanya uang kuliah yang semakin tinggi.
Baca Juga: Nilai KKN Jadi Bahan Prank Kades, Warganet: Jokes Bapak Pejabat Serem
Keterangan dari Perwakilan Aliansi Mahasiswa UPI
Mereka merasa kesulitan terhadap biaya kuliah karena banyak keluarga yang terdampak pandemi. Dari peristiwa ini, Alaudin sebagai perwakilan dari aliansi mahasiswa UPI mengungkapkan tentang verifikasi ulang besaran uang kuliah telat termuat dalam Permendikbud Nomor 25 tahun 2020 pasal 12.
Namun, hal tersebut hingga saat ini belum terealisasikan sehingga membuat banyak mahasiswa menuntut kepada pihak kampus. Pada Selasa (18/1/2020) kemarin, Alaudin mengungkapkan kepada Suara bahwa sampai saat ini pihak kampus tidak pernah merealisasikan Permendikbud No.25 Tahun 2020 Pasal 12 tentang verifikasi UKT.
“Kampus hanya sekedar relaksasi dan cicilan, padahal sudah menjadi kewajiban pihak kampus untuk mengubah besaran UKT dengan verifikasi ulang†tambahkan kepada pihak Suara. Jika verifikasi ulang tersebut benar terealisasi, UKT para mahasiswa diharapkan dapat lebih murah sehingga beban orang tua jadi semakin ringan.
“Rata-rata, UKT mahasiswa di sini hampir semua di atas empat juta†ungkapnya. Dalam hal ini, besaran tersebut dibayarkan per semester atau enam bulan sekali.
Baca Juga: Heboh! Mahasiswa Tak Boleh Absen Saat Kuliah Jokowi, Begini Tanggapan Unpar
Tidak hanya itu, para kawan Alaudin juga mengeluarkan kritiknya dengan tegas terhadap kampus terkait dengan peraturan rektor yang menyatakan mahasiswa yang tidak mampu membayar biaya kuliah akan di DO (Drop Out).
Berdasarkan keterangan Alaudin, banyak mahasiswa yang harus melakukan cuti karena tidak mampu membayar UKT. Pada keadaan cuti, tak jarang mahasiswa juga melakukan pengunduran diri atau Drop Out karena tidak mendapatkan solusi dari kampus.
“Sudah beberapa upaya kami lakukan termasuk duduk bersama dengan pihak kampus untuk membicarakan ini, tetapi tidak terdapat solusi yang jelas. Dalam beberapa waktu ke depan, kami (para mahasiswa) akan melakukan aksi lanjutan†tambahnya.
UKT Terlalu Mahal, Mahasiswa UPI Bandung Lakukan Unjuk Rasa
Itulah ulasan mengenai unjuk rasa sekelompok mahasiswa di Universitas Pendidikan Indonesia, Bandung.
Semoga ulasan ini memberikan manfaat kepada Sobat Zona dan pandangan baru, ya. Jangan lupa untuk terus mengikuti perkembangan seputar mahasiswa dengan mengaktifkan notifikasi website zonamahasiswa.id. Sampai jumpa!
Baca Juga: FH Unsrat Malaadministrasi Ujian Skripsi Jelang Pergantian Dekan, Ada Apa?
Komentar
0