zonamahasiswa.id - Seorang mahasiswa menyampaikan izin seorang temannya kepada sang dosen. Ia menyampaikannya ketika kuliah online sedang berlangsung. Sayangnya, temannya tersebut tidaklah izin karena sakit ataupun urusan pribadi. Namun, karena ia telah meninggal dunia.
Suasana kelaspun kemudian menjadi sedih setelah mengetahui kejadian yang menimpa salah satu mahasiswa di sana. Bahkan sang dosen pun tampak kaget mendengar informasi tersebut.
Baca Juga: Waduh! L2DIKTI Dituding Penyebar Hoax oleh Mahasiswa ITM, Ini Jawabannya
Mahasiswa Ini Sampaikan Izin Teman Tak Masuk Karena Meninggal
Sebuah video viral karena aksi seorang mahasiswa yang menyampaikan izin ke dosen untuk salah satu temannya. Ia meminta izin ketika sang dosen memanggil nama sang teman saat kuliah online berlangsung.
Dalam video yang diunggah pada Senin (8/11) oleh @royrashif, tampak seorang mahasiswa sedang mengikuti kuliah online bersama teman-teman satu kelasnya. Selain itu, sang dosen tengah membagikan layar di aplikasi Zoom.
Sang dosen saat itu tengah menyebutkan nama para mahasiswa yang mengikuti kelasnya sebagai bentuk absensi. Namun, sayangnya terdapat salah satu mahasiswa yang tak bisa hadir karena suatu alasan.
"Christopher ...," panggil sang dosen.
Saat itu pula pemilik akun @royrashif mengungkapkan alasan sang teman tak bisa hadir karena telah meninggal dunia. Ia pun juga mengatakan bahwa temannya telah dimakamkan pagi itu juga sebelum kuliah berlangsung.
"Ee, meninggal Pak. Tadi pagi baru dimakamkan," jawabnya menahan tangis.
Dosen yang mendengar informasi tersebut tampak terkejut. Bahkan ia menanyakan kembali kebenaran informasi tersebut kepada salah satu mahasiswa yang memberi informasi.
"Christopher ini? Di mana itu?" tanya sang dosen.
"Meninggal Pak, di Semarang," ujar mahasiswa tersebut.
Pemilik akun @royrashif tersebut juga mengungkapkan dalam caption-nya, bahwa sang teman, Bobby tersebut sulit dihubungi. Sebelumnya ia menghubungi Bobby karena tugas yang hampir lewat deadline. Bahkan pemilik akun tersebut akhirnya mengerjakan tugas termannya tersebut.
"Bobby ko ga angkat telfonku? Udah mepet deadline! Aku yg kerjain tugasnya ya, udah aku kirimkan juga ke dosen. Ternyata kamu malah pergi ke surga," tulisnya dengan emoticon menangis.
Video yang sudah mendapat perhatian warganet sebanyak lebih dari 7 miliar kali. Bahkan mereka mengucapkan turut berduka cita kepada temannya tersebut. Warganet juga bangga terhadap sikap sang pemilik akun yang menjadi sahabat terbaik untuk Bobby.
"Heyyy Bobby pasti bahagia banget punya kawan sebaik kamu... Sehat-sehat yaaa kamuuu. Bobby pasti ga pengen liat kamu sedih," ujar seorang warganet.
"Ikut sedih bgt :(," tulis seorang warganet.
"Suaranya geter kayak nahan nagis, turut berduka yah," ucap yang lain.
"Aaa kamu hebat! Gak semua org bisa kyk kamu, Bobby beruntung punya kamu. Sahabatmu udh tenang, semangat kuliahnya ya," komentar warganet.
"Turut berduka cita yaa, semoga amal ibadahnya diterima disisi-Nya dan senantiasa dilapangkan kuburnya, terima kasih sudah menjadi teman baik Bobby," timpal yang lain.
Melihat banyak dukungan dari para warganet bahkan mempertanyakan alasan sang sahabat meninggal dunia. Pemilik akun tersebut menjelaskan dengan sebuah video lain yang berisi tentang berita kasus tewasnya pria yang jatuh dari lantai enam di hotel Semarang.
Baca Juga: Kocak! Momen Wisuda Batal Haru, Sosok Berhijab Ini Biang Keroknya
Penyebab Meninggalnya Sang Sahabat
Pemuda berinisial CB (24), tewas setelah salah seorang temannya mendorongnya hingga jatuh dari lantai 6 salah satu hotel di Semarang. Kejadian tersebut terjadi pada Minggu (7/11) setelah korban menyelesaikan kegiatan penutupan pendidikan Advokat bersama teman-temannya.
Saat itu korban dan temannya MA(23), KU (24), dan MG (22) melakukan check in di hotel dan masuk ke dalam kamar sekitar pukul 22.00.
Selang beberapa waktu, korban tampak cekcok dengan MA yang duduk di pinggir tempat tidur dan bertekaran dengan korban. Selanjutnya pelaku mendorong korban ke arah kaca jendela yang ada di kamar. Hingga akhirnya korban terjatuh dan meninggal dunia.
"Pelaku mendorong korban ke arah jendela yang ada di kamar. Hingga mengakibatkan kaca pecah dan korban terjatuh di balkon lantai dua, dan meninggal," terang pihak polisi yang mengusut kasus tersebut.
Hingga saat ini pelaku dalam pengamanan Unit Resmob Satreskim Polrestabes Semarang untuk dimintai keterangan. Atas perbuatannya tersebut, ia mendapat jeratan pasal 338 KUHPidana atau Pasal 359 KUHPidana tentang tindakan pidana pembunuhan atau karena kealpaannya menyebabkan kematian orang dengan ancaman 12 tahun penjara.
Akun @royrashif pun meminta agar polisi mengusut kasus yang menimpa temannya hingga tuntas dalam akun TikToknya. Unggahan tersebut di-post pada Selasa (10/11) malam hari. Hingga kini unggahan itu telah mendapat perhatian sebanyak lebih dari 187 ribu oleh warganet.
Sedih! Mahasiswa Ini Sampaikan Izin Teman Tak Masuk Karena Meninggal
Itulah ulasan Mimin tentang mahasiswa yang menyampaikan izin temannya kepada dosen. Ternyata temannya tersebut telah meinggal akibat kasus pembunuhan yang terjadi di sebuah hotel di Semarang, Jawa Tengah.
Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar perkuliahan dan mahasiswa, serta aktifkan notifikasinya
Komentar
0