zonamahasiswa.id - Menjadi mahasiswa semester 14 bukanlah hal yang mudah untuk dijalani. Mungkin jika bisa diibaratkan, berada di semester 14 jadi salah satu ujian terbesar di tahapan hidup seseorang. Seperti yang dialami mahasiswi satu ini, ia membagikan duka jadi mahasiswi semester 14.
Baca juga: Anak Tega Taruh Ayah Tua Renta di Tempat Sampah, Endingnya Setuju Serahkan Sang Ayah ke Panti Jompo
Derita dan Perjuangan Mahasiswa Semester 14
Tak bisa dipungkiri, skripsi jadi tahapan terberat dari perkuliahan seorang mahasiswa. Bahkan tak jarang, banyak mahasiswa yang akhirnya memutuskan tidak melanjutkan pendidikannya dengan berbagai faktor.
Tapi beratnya skripsi nyatanya tak seberapa jika dibandingkan dengan beratnya jadi mahasiswa semester 14. Perjuangan di semester 14 ini dibagikan oleh seorang mahasiswi dengan akun TikTok @silp3h.
Di salah satu videonya, ia membagikan duka jadi mahasiswi semester 14. "Udah semester 14. Penelitian sendiri. Mikir sendiri. Kantin sendiri," tulisnya di video TikToknya.
Mahasiswi itu terlihat sedang makan sendirian di sebuah warung makan. Tak ada lagi teman yang bisa diajaknya berjuang bersama karena mayoritas sudah lulus dan menjalani kehidupan masing-masing.
"Temen udah nggak ada yang ngampus lagi. Riil kehidupan Yoyok," tulisnya sambil terus menikmati makan seorang diri.
Walhasil, banyak netizen yang membanjiri kolom komentar video TikTok ini karena merasa sangat relate dengan kondisinya.
"Aku juga semester 14!!! Semangat buat kita ya, semoga aku dan kamu bisa ngelewatin fase ini," tulis akun TikTok @dazelhazeel.
"GAPAPAAA!!! Kamu pasti jauh lebih kuat nantinya," tulis akun TikTok @bobohokayang.
"Tidak semua bunga mekar bersamaan kok kak," tulis akun TikTok @its_lidra.
Berikut ini video TikTok mahasiswi semester 14 yang menceritakan derita di semester akhir.
Realita Kehidupan Mahasiswa Semester 14
Sebuah Realita Kehidupan Mahasiswa Semester 14, Skripsi Sendirian Tapi Tetap 'Dewe Wani!!!'
Itulah ulasan mengenai kisah seorang mahasiswi semester 14 yang membagikan duka di semester final di mana harus tetap semangat skripsian sendirian.
Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.
Baca juga: Ini SD dengan View Toilet Tercantik Se-Indonesia: The Real Cari Inspirasi Sambil BAB
Komentar
1