Tips

Cara Cepat Memberi Warna secara Otomatis pada Microsoft Excel

Ahmad Zainuri 23 Februari 2021 | 22:45:43

zonamahasiswa.id- Halo Sobat Zona, kembali lagi nih bersama Mimin yang akan mengulas secara detail tentang tips untuk Sobta Zona. Kali ini Mimin akan membawakan tips tentang cara cepat memberi warna secara otomatis pada microsoft excel.

Tentunya dalam setiap pengerjaan tugas Microsoft Excel kita akan banyak kebingungan mengoperasikan. Seperti  tools Microsoft Excel dan juga cara memberikan warna secara otomatis. Nah, kali ini Mimin kasih tahu tipsnya. Yuk! Simak caranya.

Baca Juga: Cara Memperbanyak Referensi Skripsi dan Jurnal, Recommended!

Mewarnai dengan Menggunakan Color Scale

Tampilan color scale (Foto: Excel Easy)

Dengan color scale Sobat Zona bisa mewarnau sel pada Microsoft Excel, berikut cara mudah yang akan Mimin berikan:

1. Sorot range yang akan diwarnai

2. Klik Conditional Formatting

3. Pilih Warna

4. Pilih Color Scales

Selamat! Sobat Zona sudah bisa mewarnai sel excel dengan mudah dan keren. Semoga bermanfaat, ya.

Cara Mewarnai Sel pada Excel dengan Data Bars

Tampilan data bars (Foto: WallStreetmojo)

Selanjutnya Sobat Zona bisa mewarnai sel excel dengan data bars. Data bars adalah memberikan warna sel berdasarkan rentang nilai dalam sel (minimum-maksimum) atau rentang nilai yang ditentukan pengguna dengan visualisasi berupa bar (batangan dengan panjang yang bersesuaian dengan nilai data). Berikut caranya;

1. Sorot range yang akan diwarnai

2. Klik Conditional Formatting

3. Pilih Data Bars

4. Pilih Warna

Setelah itu kalian akan mendapatkan sel dari Microsoft Excel berwarna sesuai dengan keinginan Sobat Zona.

Baca Juga: 5 Tips Agar Sobat Zona Pede Menjalankan Bisnis Saat Muda

Cara Cepat Memberi Warna secara Otomatis pada Microsoft Excel

Berikut ulasan tips cara memberikan warna secara otomatis di Microsoft Excel, semoga bisa membantu tugas Sobat Zona dalam mengelola Microsoft Excel. Apalagi bagi Sobat Zona yang dari fakultas Ekonomi dan Bisnis, tentunya sangat cocok sekali, dong.

Oke sekian dari Mimin, jangan lupa aktifkan notifikasi Website Zona Mahasiswa, supaya Sobat Zona selalu update Tips menarik lainnya. Good Luck!

Baca Juga: Cara Mudah Cari Jurnal di Google Scholar, Sobat Zona Wajib Tahu

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150