Berita

Belum Selesai! Aliansi Mahasiswa Bakal Gelar Kongres Rakyat hingga Demo 21 April

Nisrina Salsabila 15 April 2022 | 12:12:54

zonamahasiswa.id - Polemik penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden, ternyata masih menjadi isu panas hingga saat ini. Aliansi Mahasiswa Indonesia (AMI) mengumumkan pihaknya bakal menggelar demokrasi pekan depan.

Namun sebelum berunjuk rasa, aliansi mahasiswa tersebut akan menggelar kongres rakyat terlebih dahulu. Masih dalam tuntutan yang sama, mahasiswa melayangkan kembali mengenai penolakan penundaan pemilu, perpanjangan masa jabatan presiden, hingga permasalahan ekonomi yang melanda masyarakat.

Baca Juga: BEM UI Layangkan Mosi Tidak Percaya pada Luhut: Demokrasi Sudah Mati

Mahasiswa Kembali Gelar Demo

Dalam hal ini, Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) yang termasuk dalam aliansi mahasiswa tersebut tengah menyusun rencana aksi mendatang. Mengutip Detik, Ketua BEM UI Bayu Satria Utomo menyebut pihaknya sedang mematangkan rencana tersebut.

Sementara itu, Bayu mengungkap kongres rakyat akan dilaksanakan satu rangkaian dengan demonstrasi. Kongres rakyat akan diadakan pada 18 April mendatang, sedangkan aksi unjuk rasa bakal digelar pada 21 April 2022.

"Kongres rakyat 18 April direncanakan sebagai satu rangkaian menuju 21 April. Dalam kongres ini, kita ingin mempertemukan seluruh elemen dari mahasiswa, buruh, petani, LSM, akademisi, dan lainnya untuk membahas kajian setiap elemen," jelas Bayu (15/4).

Rangkaian kegiatan unjuk rasa tersebut, tidak hanya diikuti oleh BEM UI saja namun juga banyak mahasiswa lainnya yang tergabung dalam AMI. Bayu yang merupakan perwakilan dari AMI, turut menjelaskan sudah ada setidaknya 100 ketua lembaga atau komunitas mahasiswa yang bergabung di AMI.

Rencananya dalam kongres tersebut, setiap kampus akan mempaparkan kajian masing-masing yang digunakan sebagai bahan rumusan tuntutan unjuk rasa. Tuntutan pasti yang dicanangkan masih mengenai penundaan Pemilu 2024 dan perpanjangan masa jabatan presiden. 

Bayu menegaskan meski Presiden Jokowi telah menyatakan Pemilu 2024 berjalan sesuai dengan agenda awal, namun pihaknya akan terus mengawal agar tidak ditunda. Mengenai itu, ia menututurkan persiapan pemilu juga turut menjadi perhatian BEM UI.

"Sejauh ini kami akan terus mengawal. Proses masih panjang. Masih ada forum dengan DPR yang sebentar lagi memasuki masa reses. Keberlanjutan persiapan pemilu perlu kita kawal." lanjutnya.

Terkait hal ini, BEM UI sempat berdebat dengan Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan saat menghadiri kuliah umum (12/4). Dalam perdebatan sengit itu, mahasiswa mendesak Luhut soal big data yang berisi tentang banyaknya masyarakat yang mendukung penundaan Pemilu 2024.

Isu lainnya yang bakal dibahas dalam demonstrasi nantinya meliputi, ketimpangan ekonomi yang membuat sejumlah harga kebutuhan pokok naik. Kemudian adanya sinyak kenaikan tarif listrik dan harga Pertalite, hingga menyinggung penyerangan warga sipil, konflik agraria, serta kasus Haris-Fatia.

Belum Selesai! Aliansi Mahasiswa Bakal Gelar Kongres Rakyat hingga Demo 21 April

Itulah ulasan mengenai aliansi mahasiswa termasuk BEM UI yang akan segera menggelar kongres rakyat guna membahas sejumlah tuntutan dalam demonstrasi pada 21 April 2022.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya.

Baca Juga: Ramai Jadi Sorotan Warganet: Mahasiswa Kedokteran UB Ditemukan Tewas hingga Kebakaran Tunjungan Plaza 5

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150