Fakta

4 Ciri Kampus yang Berkualitas, Jangan Salah Pilih ya

Zahrah Thaybah M 02 Juni 2021 | 08:59:09

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona! Apa kabar calon mahasiswa baru? Kali ini Mimin akan membagikan ciri-ciri kampus yang berkualitas. Sebagai seorang mahasiswa, siapa sih yang nggak ingin kuliah di kampus yang bermutu? Karena, akan berdampak pada kita kedepannya nanti, salah satunya dalam dunia kerja.

Oleh karena itu, yuk simak ulasan berikut!

Baca Juga: 5 Fakta Unik Mahasiswa Idaman Dosen

Akreditasi Kampus

Ilustrasi akreditasi (Foto: Calon Mahasiswa)

Kalau kampus yang akan kalian pilih memiliki akreditasi A, sudah pasti sangat bagus dan tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Selain itu, beberapa perusahaan besar memberikan syarat kepada calon karyawannya berasal dari kampus-kampus yang akreditasinya A.

Sebab, mencetak lulusan atau SDM yang unggul. Sehingga, cocok sebagai bagian dari mereka untuk memajukan dan mengembangkan perusahaan. Akreditasi menjadi salah satu tolak ukur dalam melihat apakah kampus ini kualitasnya baik atau justru buruk.

Fasilitas Kampus

Ilustrasi laboratorium (Foto: Piqsels)

Selain itu, perhatikan juga bagaimana fasilitasnya. Kampus yang berkulitas sudah pasti harus memiliki sarana dan prasarana yang memadai demi menunjang kegiatan belajar mengajar. Misalnya, laboratorium serta peralatannya sudah sesuai standar, ruang kelas yang lengkap dengan proyektor dan AC, atau fasilitas untuk beribadah yang layak.

Dengan begitu, akan membuat mahasiswanya nyaman dan bisa lebih bersemangat untuk kuliah. Karena, segala macam sesuatu yang mereka butuhkan sudah tersedia dan kualitasnya bagus.

Baca Juga: Suka Duka yang Dirasakan Anak Organisasi, Apakah Kalian Juga Merasakannya?

Kurikulum Sesuai Standar

Ilustrasi kurikulum (Foto: Siedoo)

Kemudian, ciri-ciri kampus yang berkualitas adalah memiliki kurikulum yang sesuai dengan standar pendidikan perguruan tinggi. Karena, sangat penting demi mencetak lulusan yang berkompetensi serta mampu bersainagn dalam dunia global.

Apabila kampus tersebut kurikulumnya jelek atau tidak sesuai standar, dapat dipastikan bahwa lulusannya pun buruk. Sehingga, tidak bisa mengikuti perkembangan dalam berbagai bidang di luar sana.

Tingkat Penerimaan Kerja Lulusan

Ilustrasi karyawan (Foto: Kompasiana)

Dan ciri-ciri terakhir, yaitu berapa persentase lulusan yang berhasil diterima kerja baik dalam perusahaan nasional serta multinasional. Semakin banyak mahasiswa dari suatu kampus yang berhasil diterima dalam perusahaan, maka semakin unggul pula kualitasnya.

Karena, perusahaan tidak akan main-main dalam menjaring calon karyawannya. Sebab, nantinya mereka yang bersama-sama memperjuangkan perusahaan tersebut.

4 Ciri Kampus yang Berkualitas, Jangan Salah Pilih ya

Itulah ulasan mengenai ciri kampus yang berkualitas.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti update informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan dengan mengaktifkan notifikasi website Zona Mahasiswa. Sampai jumpa!

Baca Juga: Lebih Baik Mana, Kuliah D4 atau S1?

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150