Berita

Terkendala Biaya Skripsi Anak, Guru Honorer Ini Curhat ke Bupati Tapteng Saat HUT PGRI

Dinik Afrianingsih 26 November 2021 | 11:41:39

zonamahasiswa.id - Kamis (25/11) merupakan Hari Guru Nasional dan Hari Ulang Tahun (HUT) PGRI ke-76 yang menjadi momen penting untuk para pendidik di seluruh Indonesia. Momen tersebut ternyata membawa berkah bagi seorang guru honorer di Tapanuli Tengah (Tapteng), Sumatra Utara.

Pasalnya guru honorer tersebut berkesempatan bertemu dengan Bupati Tapteng, Bakhtiar Ahmad Sibrani yang ikut dalap perayaan besar itu. Di kesempatan itu pula sang guru mencurahkan isi hatinya mengenai kendala biaya untuk skripsi sang anak.

Baca Juga: Parah! Demi Cintanya ke Pacar, Pemuda Jual Perabot Rumah Ortunya Termasuk Genting

Curhat Guru Honorer Tapteng ke Bupati

Gambar Bupati Tapteng saat HUT PGRI (Foto: Kantong Berita)

Bupati Tapanuli Tengah, Bakhtiar Ahmad Sibarani hadir dalam acara yang berpusat di Desa Sihorbo, tepatnya di lapangan SMPN 1 Barus Utara. Acara tersebut merupakan peringatan HUT PGRI ke-76 dan Hari Guru Nasional Tahun 2021.

Dalam kesempatan itu, Bertauli Sinabutar (43), seorang guru honorer di SD swasta Advent, Huta Ginjang, Kecamatan Barus Utara memberanikan diri menemui Bakhtiar dan mencurahkan keluh kesahnya. Bertauli menceritakan kegalauannya pada Bakhtiar lantaran ia mengalami kendala membayar biaya untuk skripsi anaknya, yang saat ini duduk di semester akhir.

Bertauli menceritakan bahwa anaknya merupakan mahasiswa semester akhir, jurusan Sastra Inggris di salah satu perguruan tinggi di Kota Padangsidimpuan. Saat berkeluh kesah pada orang nomor satu di Tapteng tersebut ia tampak berkaca-kaca.

Hal yang tak disangkapun terjadi, Bakhtiar langsung memberikan hadiah kepada guru honorer tersebut berupa bantuan biaya skripsi anaknya. Dana bantuan itu pun tak main-main yaitu sebesar Rp10 juta, seperti yang Bertauli katakan ketika sang Bupati menanyakan nominal kebutuhan skripsi anaknya.

"Baik ibu, saya bantu Rp10 juta ya, untuk biaya skripsi anak ibu. Sampaikan titip salam saya sama anak ibu dan keluarga. Rajin-rajin belajar agar cepat tamat dan bisa bekerja," kata Bakhtiar.

Mengetahui hal tersebut, Bertauli merasa terharu hingga tak mampu mengucapkan kata apapun. Ia mengaku sudah sejak semalam berdoa agar diberi jalan agar dapat membayar biaya skripsi anaknya. Ia pun tampak sumringah dan mengucapkan rasa terima kasih kepada sang Bupati atas bantuan tersebut.

"Terima kasih banyak Bapak Bupati Bakhtiar atas bantuan dan perhatian Bapak. Doa kami sekeluarga untuk kesehatan Bapak dan juga keluarga. Kiranya apa yang diharapkan bapak Bupati dan keluarga dikabulkan Tuhan," ujar Bertauli.

Baca Juga: Viral! Mahasiswa Dilamar Bocah SMP, Diberi Mahar 500 Juta, Sobat Zona: Anak Sultan

Beri Bantuan Lain Renovasi Rumah

Gambar Bupati Tapteng saat HUT PGRI (Foto: Kantong Berita)

Selain memberi bantuan biaya skripsi salah satu guru honorer, Bakhtiar juga membantu renovasi sebanyak lima rumah guru honorer lainnya. Ia juga membantu biaya pembangunan satu unit rumah warga.

"Saya juga anak seorang guru, ibu saya merupakan kepala sekolah. Jadi saya paham dengan kondisi para guru untuk mencerdaskan muridnya. Saya minta kepada para guru agar terus mengabdi untuk memberikan pengajaran bagi anak-anak kita, karena guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa," ucapnya.

Ia juga meminta kepada para orangtua peserta didik agar tidak berindak semena-meda terhadap guru bila ada anaknya yang mendapatkan hukuman dari gurunya.

"Guru menghukum murid sebagai bentuk kasih sayang para guru agar anak didiknya bisa berubah menjadi lebih baik lagi. Saya mengimbau kepada orang tua murid, jangan terlampau reaktif jika ada laporan dari anaknya terkait tindakan guru," pesannya pada orang tua yang datang.

Terkendala Biaya Skripsi Anak, Guru Honorer Ini Curhat ke Bupati Tapteng Saat HUT PGRI

Itulah ulasan Mimin tentang guru honorer yang curhat ke Bupati Tapteng mengenai kendala biaya skripsi sang anak. Ia memberikan biaya sebesar Rp10 juta dan membantu para guru honorer lainnya dengan merenovasi tempat tinggal mereka.

Semoga ulasan ini bermanfaat untuk Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar perkuliahan dan mahasiswa, serta aktifkan notifikasinya.

Baca Juga: Heboh! Mucikari Berstatus Mahasiswa Ditangkap Setelah Terlibat Perdagangan Anak di Bawah Umur

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150