Tips

Gampang! Ini Tips Gabungkan File PDF dan Word Dalam Hitungan Detik

Nisrina Salsabila 08 Februari 2022 | 09:38:47

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Siapa sih yang masih nggak tahu kalau file PDF bisa digabungkan dengan dokumen Word? Nah, jadi kalian nggak perlu mengganti formatnya dari salah satu dokumen tersebut.

Cara ini bisa kalian gunakan untuk mempermudah dalam pengerjaan tugas. Mau tahu bagaimana caranya? Yuk, simak ulasan Mimin berikut.

Baca Juga: Cara Cepat Menghapus Data Double di Excel, Gampang Banget!

Langkah-langkah Gabungkan File PDF dan Word

  • Langkah pertama siapkan dokumen kalian dalam bentuk PDF maupun Word. Kemudian, dokumen Word terlebih dahulu. Lanjutkan dengan pilih menu Insert dan klik tulisan Object di sebelah kanan atas.
Tampilan Microsoft Word (Foto: Tim Zona Mahasiswa)
  • Kemudian klik tanda panah dalam menu Object dan pilih tulisan Text From File. Lalu pilih dokumen PDF yang mau kalian gabungkan.
Tampilan menggabungkan PDF dan Word (Foto: Tim Zona Mahasiswa)
  • Kalau sudah memilih dokumen PDF, lalu langsung saja klik tulisan Insert. Kemudian, akan muncul pop up tinggal klik OK saja. Selanjutnya, tunggu prosesnya hingga selesai dan otomatis dokumen PDF dan Word akan tergabung. Bagaimana, Sobat Zona mudah kan? Selamat mencoba.
Tampilan memasukkan dokumen PDF ke Word (Foto: Tim Zona Mahasiswa)

Gampang! Ini Tips Gabungkan File PDF dan Word Dalam Hitungan Detik

Itulah ulasan Mimin mengenai cara jitu untuk menggabungkan dokumen PDF dan Word dalam hitungan detik dan sangat mudah untuk diterapkan.

Semoga ulasan ini bermanfaat bagi Sobat Zona. Jangan lupa untuk terus mengikuti berita seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan, serta aktifkan selalu notifikasinya. Sampai jumpa.

Baca Juga: Tips Menulis Essay agar Memuat Banyak Kalimat, Halaman Auto Berlembar-lembar

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150