Hiburan

Asik! 7 Drama Korea Terbaru November, Wajib Nonton nih

Zahrah Thaybah M 12 November 2021 | 11:42:13

zonamahasiswa.id - Halo, Sobat Zona. Mana suaranya pecinta drama Korea (drakor)? Wah, pasti nggak bakalan absen dengan drakor terbaru bulan November ya. Drama Korea bulan ini tak kalah istimewa dengan yang sebelumnya lho.

Karena, ada sederat aktor dan aktris kenamaan yang siap menghibur kalian melalui aktingnya. Okay, daripada kelamaan yuk simak beberapa drakor terbaru November rekomendasi dari Mimin berikut ini.

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea Tentang Cinta Segitiga yang Menguras Emosi dan Bikin Gregetan

Happiness

Simak Sinopsis Drama Korea "Happiness", Teror Wabah Penyakit Mematikan  Halaman all - Kompas.com
Gambar drama Korea Happiness (Foto: Kompas)

Drama bergenre thriller ini menghadirkan aktor-aktris kenamaan Han Hyo Joo, Park Hyung Shik dan Jo Woo Jin sebagai bintang utamanya.

Happiness bercerita soal kehidupan manusia kala penyakit yang sangat menular menyerang. Ada pula bagaimana pandemi Covid-19 membuat orang-orang hancur, baik secara psikologis serta hirarki dan keadilan dalam masyarakat.

Lalu, mereka berusaha bertahan hidup dan menjalani hari-hari dengan suasana berbeda di kala wabah semakin mencekam.

Dr. Brain

Deretan Drama Korea Terbaru yang Tayang di Minggu Ini
Gambar drama Korea Dr. Brain (Foto: Dreamers)

Wah, yang dulu pernah nonton film Parasite pasti nggak asing dengan aktor Lee Sun Gyun. Selain itu, ada juga Park Hee Soon, Seo Ji Hye, Lee Yoo Young, Lee Jae Won yang turut membintangi drakor ini.

Drama ini diadaptasi dari Webtoon populer berjudul Dr. Brain. Drakor ini yang bergenre thriller sci-fi tersebut bercerita tentang seorang ilmuwan jenius bernama Go Se Won. Ia mengalami tragedi keluarga dan membaca pikiran orang-orang yang telah meninggal untuk mencari tahu kebenaran peristiwa di baliknya.

Dr. Brain terkenal sebagai seorang dokter cerdas dan terus berusaha mendapatkan informasi. Namun, ia mulai merasakan hal aneh dan melihat ingatan misterius milik orang lain. 

School 2021

Kim Young-dae Timbang Tawaran Bintangi Drakor School 2021
Gambar drama Korea School 2021 (Foto: CNN Indonesia)

Selanjutnya, drama Korea November yang paling ditunggu adalah School 2021. Sederet aktor-aktri yang akan membintangi drakor ini adalah Kim Yo Han, Cho Yi Hyun, Chu Young Woo, dan Hwang Bo Reum Byeol.

School 2021 menyiapkan cerita empat pelajar berusia 18 tahun yang berusaha menggapai mimpi, menjalani persahabatan, meraih kesempatan hingga menghadapi permasalahan di masa muda mereka. 

Show Window: Queen’s House

Sinopsis Drama Korea Show Window: The Queen's House, Jeon So Min Jadi  Perebut Suami Song Yoon Ah - TribunStyle.com
Gambar drama Korea Show Window: Queen’s House (Foto: Tribun Style)

Sobat Zona yang suka nonton drama Korea bertema pelakor wajib banget nonton ini. Show Window: Queen’s House mengisahkan seorang wanita bernama Han Sun Joo yang mendukung Yoon Mi Ra menjalin hubungan dengan pria yang sudah berkeluarga.

Namun, tak ada yang menyangka kalau pria bersuami tersebut adalah suami Han Sun Joo sendiri. Lalu, bagaimanakah kelanjutan ceritanya? Saksikan setiap episodenya ya.

Baca Juga: Rekomendasi Drama Korea yang Wajib Ditonton Mahasiswa untuk Mengisi Liburan Semester

Now We Are Breaking Up

Sinopsis Now, We Are Breaking Up, Drakor Terbaru Song Hye Kyo
Gambar drama Korea Now We Are Breaking Up (Foto: Kompas)

Drama Korea terbaru November yang nggak boleh ketinggalan adalah Now We Are Breaking Up. Drakor ini menggambarkan kisah cinta dan putus cinta.

Ha Young Eun adalah ketua tim desain brand fashion yang modis dan cerdas. Tapi, hidupnya berubah setelah bertemu Yoon Jae Kook, fotografer freelance yang kaya dan populer. Lalu, keduanya pun saling jatuh cinta.

Kemudian, drama ini semakin dipermanis dengan para aktor-aktris papan atas, seperti Song Hye Kyo, Jang Ki Yong, Choi Hee Seo, Kim Joo Heon, Yoon Jung Hee, Park Hyo Joo, Yoon Na Moo, Ki Eun Se, Sehun (EXO), Joo Jin Mo, Cha Hwa Yeon, Nam Gi Ae, Choi Hong Il, Jang Hyuk Jin, Kim Bo Jung, dan Yura (Girl's Day).

Melancholia

Sinopsis drama Korea Melancholia, Lee Do-hyun jadi murid SMA
Gambar drama Korea Melancholia (Foto: Brilio)

Drama Korea ini bercerita tentang seorang guru matematika bertekad untuk menunjukkan kepada murid-muridnya hal menyenangkan dari matematika. Sedangkan Baek Seung Yoo, merupakan murid yang jago dengan pelajaran tersebut.

Drama Korean terbaru November ini dibintangi oleh Im Soo Jung, Lee Do Hyun, Jin Kyung, Choi Dae Hoon, Woo Da Vi, Jang Hyun Sung, Kim Ho Jin, Byun Jung Soo, Baek Ji Won, Oh Hye Won, Jang Gwang, Oh Kwang Rok, dan Kim Ji Muda.

Let Me Be Your Knight

Sinopsis Let Me Be Your Knight (2021), Drama Korea tentang Idol Grup dan  Gangguan Tidur Berjalan - Jombang Update
Gambar drama Korea Let Me Be Your Knight (Foto: Pikiran Rakyat)

Let Me Be Your Knight merupakan drama Korea terbaru November, yang bergenre romantis. Drakor ini bercerita tentang band idola populer bernama LUNA dan seorang wanita berprofesi sebagai pemandu wisata, lalu berpura-pura menjadi dokter. Ia tiba-tiba tinggal di asrama para idol untuk merawat anggota yang memiliki penyakit berjalan dalam tidur.

Beberapa pemain yang membintangi drama Korea ini adalah Jung In Sun, Lee Jun Young (U-KISS), Jang Dong Joo, JR (NU'EST), Yoon Ji Sung, Kim Dong Hyun (AB6IX), Seo Hye Won, Ha Young, Kwak Ja Hyung, Choi Hwan Yi, Lee Se Chang, Park Ji Won.

Asik! 7 Drama Korea Terbaru November, Wajib Nonton nih

Itulah ulasan Mimin tentang rekomendasi drama Korean terbaru November 2021. Mana yang paling kalian suka? Share sama Mimin dong.

Semoga ulasan ini bermanfaat. Jangan lupa untuk terus mengikuti informasi seputar mahasiswa dan dunia perkuliahan serta aktifkan notifikasinya ya. Sampai jumpa!

Baca Juga: Bikin Seru dan Deg-degan, Inilah Rekomendasi Film Tentang Gangster Korea

Share:
Tautan berhasil tersalin

Komentar

0

0/150